1. Berita Terkini Hari Ini
  2. Smartphone
  3. HTC

HTCDaftar Spesifikasi dan Harga HP HTC Terbaru

  • HTC Desire 650

    Rp1.749.000
    • Layar: IPS LCD 5.0 inci
    • Prosesor: Qualcomm MSM8928 Snapdragon 400
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.2
  • HTC Desire 10 Pro

    Rp3.399.000
    • Layar: IPS LCD capacitive touchscreen
    • Prosesor: Mediatek MT6755 Helio P10
    • Memori Internal: 64 GB
    • RAM: 4 GB
    • Kamera: Belakang 20 MP, Depan 13 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    7.0
    • Layar: IPS LCD 5.5 inci
    • Prosesor: Qualcomm MSM8928 Snapdragon 400
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.6
  • HTC One A9s

    Rp2.149.000
    • Layar: Super LCD 5.0 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6755 Helio P10
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.2
  • HTC Desire 728 Ultra

    Rp1.799.000
    • Layar: Super LCD2 5.5 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6753
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi:
    6.6
  • HTC Desire 628

    Rp1.799.000
    • Layar: IPS LCD 5.0 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6753
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 5.1 Lollipop
    6.4
    • Layar: IPS LCD 5.0 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6795T Helio X10
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 4 MP
    • Sistem operasi: Android 5.0 Lollipop
    7.0
  • HTC Desire 830

    Rp1.699.000
    • Layar: Super LCD 5.5 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6795 Helio X10
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 4 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.0
  • HTC One S9

    Rp2.199.000
    • Layar: Super LCD capacitive touchscreen
    • Prosesor: Mediatek MT6795 Helio X10
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 4 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.6
  • HTC 10 Lifestyle

    Rp7.599.000
    • Layar: Super LCD5 capacitive touchscreen
    • Prosesor: Qualcomm MSM8976 Snapdragon 652
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 12 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0.1 Marshmallow, upgradable to 7.0 Nougat
    7.0
  • HTC 10

    Rp3.299.000
    • Layar: Super LCD5 5.2 inci
    • Prosesor: Qualcomm MSM8996 Snapdragon 820
    • Memori Internal: 32 GB / 64 GB
    • RAM: 4 GB
    • Kamera: Belakang 12 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0.1 Marshmallow, upgradable to Android 8.0 Oreo
    7.2
  • HTC Desire 825

    Rp1.499.000
    • Layar: Super LCD 5.5 inci
    • Prosesor: Qualcomm Snapdragon 400
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.0
  • HTC Desire 630

    Rp1.599.000
    • Layar: Super LCD capacitive touchscreen
    • Prosesor: Qualcomm Snapdragon 400
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    7.0
  • HTC Desire 530

    Rp999.000
    • Layar: Super LCD 5.0 inci
    • Prosesor: Qualcomm MSM8909 Snapdragon 210
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 1.5 GB
    • Kamera: Belakang 8 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    6.2
  • HTC Desire 625

    Rp1.449.000
    • Layar: IPS LCD 5.0 inci
    • Prosesor: Qualcomm MSM8909 Snapdragon 210
    • Memori Internal: 8 GB
    • RAM: 1.5 GB
    • Kamera: Belakang 5 MP, Depan 1.3 MP
    • Sistem operasi: Android 5.1 Lollipop
    6.6
  • HTC One X9

    Rp3.549.000
    • Layar: Super LCD 5.5 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6795 Helio X10
    • Memori Internal: 32 GB
    • RAM: 3 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 6.0 Marshmallow
    7.0
  • HTC One M9s

    Rp3.699.000
    • Layar: Super LCD3 capacitive touchscreen
    • Prosesor: Mediatek MT6795 Helio X10
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 4 MP
    • Sistem operasi: Android 5.1 Lollipop
    7.4
    • Layar: IPS LCD 5.5 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6753
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 4 MP
    • Sistem operasi: Android 5.1 Lollipop
    6.8
    • Layar: IPS LCD capacitive touchscreen
    • Prosesor: Mediatek MT6753
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 1.5 GB / 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 5 MP
    • Sistem operasi: Android 5.1.1 Lollipop
    6.8
  • HTC One E9s Dual SIM

    Rp1.249.000
    • Layar: IPS LCD 5.5 inci
    • Prosesor: Mediatek MT6752M
    • Memori Internal: 16 GB
    • RAM: 2 GB
    • Kamera: Belakang 13 MP, Depan 4 MP
    • Sistem operasi: Android 5.0 Lollipop
    6.0

HTC merupakan vendor yang memproduksi Android dengan spesifikasi serta harga yang menjanjikan. Untuk harga HP HTC tentunya akan ditawarkan dengan mempertimbangkan kualitasnya.

Sudah masuk dalam jejeran ponsel pintar yang diminati oleh pengguna yang membutuhkan ruang penyimpanan yang besar serta memiliki tampilan bodi yang keren.

Desain

Bagi Anda yang menyukai Hp dengan tampilan menarik, kokoh, dan keren, disarankan untuk mencoba membeli salah satu seri dari HP HTC. HP HTC memiliki desain yang sempurna, dilengkapi dengan pilihan warna menarik yang bisa disesuaikan dengan warna favorit atau outfit yang sering digunakan.

Pilihan warna dari setiap versinya cukup netral sehingga tidak perlu khawatir karena tampilan Anda tidak akan norak. Untuk bagian depannya, yakni layarnya memiliki luas dengan rata-rata 6 inci untuk setiap serinya. Sangat nyaman digunakan untuk bermain game, menonton film, membaca, dan mengerjakan kegiatan lainnya di perangkat tersebut.

Selain itu, pada beberapa serinya dilengkapi dengan layar Corning Gorilla Glass 5 yang membuat tampilan layar menjadi lebih memukau oleh aluminium frame tersebut. Bisa dibandingkan dengan merk lainnya dengan harga yang serupa. Anda bisa mencari desain yang diinginkan dan juga memperhitungkan harga HP HTC sesuai budget yang dimiliki.

Performa

Tidak perlu diragukan lagi performanya karena sebagian besar seri HTC diberi chipset Snapdragon serta GPU Adreno. Sebagian lagi serinya juga dilengkapi dengan GPU PowerV yang membuat spesifikasinya mampu bersaing dengan ponsel pintar merk lain. Ada pula OS Android yang juga mampu meningkatkan spesifikasi dari HP yang satu ini.

Chipset tersebut memiliki kinerja yang maksimal ketika Anda membuka aplikasi secara bersamaan dalam waktu yang cukup lama, membantu agar HP tidak cepat panas dan lemot. Diberikan juga kapasitas ruang penyimpanan yang cukup besar agar penggunanya bisa menyimpan beberapa file penting di dalam satu perangkat yang sama.

Harga HP HTC Terbaru

Tersedia penyimpanan internal berupa ROM dan RAM. Untuk ROM tersedia 64 GB dan 128 GB, sedangkan RAM terdapat beberapa pilihan, mulai dari 4 GB hingga 8 GB. Memori eksternal yang bisa digunakan mencapai lebih dari 256GB. Selain itu, memiliki baterai dengan kapasitas menjanjikan yakni sekitar 3000 mAh dengan OS Android 7.1.

Kamera

Harga HP HTC terbaru juga dipengaruhi dari spesifikasi kameranya. Untuk beberapa seri HTC, di bagian kameranya dilengkapi dengan resolusi yang cukup tinggi yakni sekitar 48 MP untuk kamera belakangnya dan 20 MP untuk kamera depannya. HP ini hanya memiliki satu kamera belakang dan ditemani oleh LED Flash di dekatnya yang bisa digunakan di tempat gelap.

Dengan resolusi demikian, Anda bisa mengambil gambar dengan kualitas hasil yang jernih dan tajam, dengan warna yang nyata. Selain itu, untuk videonya bisa direkam hingga resolusi 1080. Rekaman video yang dihasilkan juga tentunya akan jelas dan cantik. Kamera belakangnya dirancang dengan sangat bagus dan bermanfaat untuk keperluan tugas atau kerjaan.

Di dalam aplikasi kamera tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang menarik. Banyaknya pilihan fitur, bisa Anda gunakan untuk mempercantik foto atau video yang diambil. Contohnya pada seri HTC U11 yang memiliki fitur HDR yang membuat tampilan video menjadi lebih tajam. Selain itu, ada juga fitur face detection, panorama, serta Geo-tagging.

Fitur

Mengedepankan desain yang menarik, di bagian belakangnya terdapat finger print yang bisa digunakan untuk melindungi isi HP dari orang yang tidak bertanggung jawab. Fingerprint tersebut dapat diaktifkan melalui pengaturan. Anda bisa menggunakan dua sidik jari sebagai bentuk dari proteksi ganda pada ponsel pintar tersebut dan memudahkan untuk membuka HP.

Dilengkapi juga dengan teknologi yang sangat dibutuhkan untuk pengguna ponsel pintar saat ini, yakni NFC. Ada pula kompas yang bisa membantu menunjukkan arah mata angin. Dapat dilihat dari salah satu serinya yaitu HTC 10 Evo yang juga memiliki teknologi fast charging sehingga tidak membutuhkan waktu yang lama untuk menunggu baterai penuh.

Ada pula fitur lainnya seperti radio FM yang sangat cocok bagi Anda yang suka mendengarkan musik random yang diputar oleh penyiar radio. Fitur yang bisa menyambungkan ke jaringan Wi-Fi sehingga ketika berada di kawasan yang menawarkan jaringan itu, bisa digunakan untuk menghemat pemakaian kuota. Hal ini menjadikan HTC cocok disandingkan dengan HP lain.

Range Harga HP HTC

Anda dapat melihat daftar harga HP HTC terlebih dahulu untuk memilih seri mana yang cocok dengan budget yang dimiliki. Rata-rata harga yang ditawarkan di pasaran untuk semua seri HTC berkisar antara Rp900 ribuan hingga Rp10 jutaan. Dapat dibeli di toko asli HTC atau konter terdekat.

Bagi Anda yang memiliki budget yang lebih dari 5 jutaan, disarankan untuk membeli seri dengan harga yang tinggi. Karena, sudah menjanjikan bahwa spesifikasinya tentu jauh lebih bagus dan lebih baru. Contohnya ialah, bisa coba untuk membeli seri HTC U11 dengan kisaran harga mencapai Rp8 jutaan dengan chipset Qualcomm MSM8998 Snapdragon.

Jika memiliki budget yang pas-pasan, coba untuk membeli seri HTC Desire 650 dengan harga kisaran Rp1,5 jutaan saja. Dengan harga tersebut, Anda sudah bisa mendapatkan memori internal 16 GB dan RAM sebesar 2 GB.

Demikian informasi mengenai harga HP HTC yang bisa menjadi tolak ukur Anda ketika ingin membeli HP dengan budget yang lumayan. Jangan ragu untuk membandingkan harga satu dengan yang lainnya untuk mencari yang paling murah tetapi dengan spesifikasi yang sama. Periksa harga secara berkala untuk mengetahui kapan ada promo.

CARI HP FAVORIT

MERK SMARTPHONEView All

Show More Brands