Penulis: Toni Faturokhman

Pasha Ungu 1

RANCAH POST – Dari sekian banyak pejabat daerah yang dilantik pasca meraih kemenangan dalam Pilkada serentak yang digelar Desember 2015 silam, nama Sigit Purnomo, yang tenar dengan sapaan Pasha Ungu, kini menjabat sebagai Wakil Walikota Palu. Namun baru juga dilantik, sikap Pasha Ungu menjadi sorotan dan menuai kritik. Pasha Ungu disebut-sebut marah-marah saat memimpin Apel Hari Kesadaran Nasional di Balai Kota Palu, Kamis (18/2/2016) lalu. Pasha Ungu juga disebut-sebut menolak beberapa awak media yang ingin mewawancarainya dan mengeluarkan kalimat yang kurang pantas. “Saya ini sekarang sudah pejabat, bukan lagi artis. Kamu orang cuma kontributor kan,” ucap salah seorang jurnalis menirukan…

Read More
Orang Utan Berpelukan

RANCAH POST – Dramatis memang. Dalam sebuah foto, terlihat induk dan anak orang utan terlihat ketakutan dan berpelukan. Keduanya hanya pasrah menanti ajal saat sekelompok orang yang bertugas membuka lahan mengepungnya dan bersiap membantainya. Beruntung dua ekor orang utan tersebut berhasil diselamatkan oleh para aktivis penyelemat hewan, Four Paws. Para aktivis dari organisasi yang bermarkas di Inggris tersebut datang tepat waktu untuk menghentikan aksi pembantaian para pembuka lahan. Dr. Signe Preuschoft, ahli primata Four Paws menyebutkan, orang utan itu terlihat membatu ketakutan dikepung sekelompok orang yang dari raut wajahnya terpancar kebahagiaan karena akan mendapatkan upah yang besar dari menangkap dan…

Read More
Bocah Penderita Kanker Mata di Tasikmalaya

BERITA TASIKMALAYA, RANCAH POST – Kondisinya sangat memprihatinkan, sesekali darah mengucur dari mulut dan hidungnya. Kondisinya diperparah dengan bengkaknya kedua mata akibat kanker mata yang diderita bocah berusia 8 tahun tersebut. Memasuki kanker mata stadium 4, Ade Pahmi Juniawan, bocah malang tersebut, kini tergolek lemah tak berdaya di salah satu ruangan Rumah Sakit Pemerintah Daerah Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, guna menjalani perawatan secara intensif. Onih, sang ibu menuturkan, awalnya anaknya menderita kanker getah bening di salah satu matanya dan sempat menjalani kemoterapi di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung. Namun dari delapan tahap kemoterapi, anaknya hanya menjalani kemoterapi sampai tahap keempat…

Read More
Ucu Samsu Korban Perampokan di Ciamis

BERITA CIAMIS, RANCAH POST – Adalah Ucu Samsu, kakek berusia 62 tahun, warga Dusun Cimamut, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ditemukan sudah tak bernyawa di rumahnya oleh sang istri, Nengsih (50), usai menginap di rumah saudaranya. Ucu ditemukan tewas mengenaskan dengan luka memar pada kepala bagian belakang yang menyebabkan darah mengucur dari telinga. Pada dada pria yang sehari-hari berprofesi sebagai tukang ojek di Alun-alun Ciamis itu, ditemukan pula luka memar bekas pukulan benda tumpul. Diduga, Ucu menjadi korban perampokan dengan tindakan kekerasan, Jum’at (19/2) pagi kemarin. Terbukti dengan kondisi rumah yang acak-acakan dan hilangnya satu unit sepeda…

Read More
Masyarakat Bahai Indonesia

RANCAH POST – Polda Bali kini sedang mengawasi dan mendalami munculnya sebuah agama baru. Pada 11 Februari 2016 silam, kepolisian menemukan salah seorang pengikutnya, Nur Widodo (48), di Jalan Raya Pemogan Gang Sekar Nomor 17, Pemogan Denpasar Selatan, Denpasar, Bali. Nur diketahui menganut ajaran agama tersebut sejak tahun 1992 silam dan ditunjuk langsung serta diberi tugas untuk memberikan informasi seputar ajaran agama Baha’i di wilayah Denpasar Selatan. Komisaris Besar Polisi Hery Wiyanto, Kabid Humas Polda Bali mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Agama untuk menilik status agama Baha’i tersebut. “Kami akan bertindak tegas bila nantinya keberadaan ajaran ini justru dianggap…

Read More
Ulcok Si Kalkulator Berjalan

RANCAH POST – Jangan anggap remeh kemampuan pria ini dalam urusan berhitung meski ia tidak tamat bangku kelas III sekolah dasar. Urusan perkalian, pembagian, pengurangan, maupun penambahan mampu ia libas dengan cepat disertai jawaban yang tepat tentunya. Bahkan oleh teman-temannya semasa duduk di bangku sekolahan ia disebut si jenius dan selalu mendapat ranking yang sangat bagus. Pria berusia 25 tahun yang dijuluki ‘kalkulator berjalan’ ini bernama Ruslan Yusuf dan biasa dipanggil Ulcok (Ullang Commok). Sejak ia berhenti sekolah, pria kelahiran Kalukubodoa, Tallo, Makassar, 13 Juni 1990 ini tak pernah lagi melanjutkan sekolahnya. Meski demikian, pria pecinta batu akik ini tidak…

Read More
Uang Pecahan Rp200 Ribu

RANCAH POST – Informasi beredarnya uang pecahan Rp200 ribu yang dikeluarkan langsung oleh BI (Bank Indonesia) membuat masyarakat heboh. Kehebohan pun berlanjut di kalangan netizen pasca beredarnya uang tersebut di salah satu media sosial. Namun Bank Indonesia secara resmi membantah adanya informasi seputar beredarnya uang pecahan Rp200 ribu dan langsung mengeluarkan statement yang menyatakan bahwa informasi tersebut hanyalah berita bohong, BI sama sekali tak pernah menerbitkan uang pecahan Rp200 ribu tersebut. Tirta Segara, Kepala Departemen Komunikasi Bank Indonesia menegaskan melalui keterangan resminya, Kamis (18/2), sampai saat ini pecahan uang rupiah terbesar yang dikeluarkan oleh BI yaitu uang pecahan Rp100 ribu, bukan uang…

Read More
Jenderal Hoegeng

RANCAH POST – Awal Maret 2015 silam, seorang perempuan bernama Merry Roeslani menerima penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI)yang diberikan langsung oleh Jaya Suprana selaku Direktur MURI. Penghargaan tersebut membuat wanita berusia 90 tahun tersebut berderai air mata atas pemberian penghargaan yang diperuntukan bagi suaminya yang telah meninggal dunia tersebut. Oleh MURI, suaminya dinobatkan sebagai salah satu sosok anggota polisi paling jujur sedunia. Dialah Hoegeng Iman Santoso, yang lebih tenar dengan sebutan Jenderal Hoegeng. Jenderal Hoegeng lahir pada tanggal 14 Oktober 1921 di Pekalongan, Jawa Tengah, dan semasa hidupnya pernah menjabat sebagai Kapolri kelima. Meski Hoegeng berpangkat jenderal, ia tak…

Read More
Longsor di Tasikmalaya

BERITA TASIKMALAYA, RANCAH POST – Derasnya guyuran hujan yang melanda Kota Tasikmalaya beberapa waktu lalu menyebabkan bukit Gunung Jambu yang terletak di Kelurahan Tugujaya, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, longsor. Material longsoran yang terdiri dari bebatuan, pasir, dan pepohonan tersebut nyaris menghantam dan menghancurkan SD Negeri 2 Tugujaya yang berdekatan dengan lokasi longsoran. Sebagaimana dilansir akun Facebook Humas Polres Tasikmalaya Kota2, Kamis (18/2) pagi tadi, Polresta Tasikmalaya, Jawa Barat, melakukan evakuasi dan membersihkan lokasi yang tertimbun material longsor. Dalam kesempatan tersebut, akses jalan yang terhalang oleh ranting dan batang pepohonan dibersihkan dengan peralatan yang dimiliki Satuan Sabhara Polres Tasikmalaya Kota.…

Read More
Pencabulan Oknum Pendeta di Surabaya

RANCAH POST – Senin (15/2) lalu, seorang pria berinisial IAG (51) ditahan Kepolisian Daerah Jawa Timur atas tuduhan pencabulan. Mirisnya, pria tersebut merupakan pendeta di salah satu gereja di Surabaya. Kasus pencabulan ini terungkap setelah salah sorang korbannya, F (21), yang sejak usia 15 tahun dicabuli pelaku melapor kepada polisi lantaran tak tahan dengan perbuatan biadab pelaku. Tak hanya F saja yang menjadi kebiadaban oknum pendeta tersebut, masih ada enam korban lainnya, mereka adalah AP (8), M (17), R (20), MN (21), F (13) dan YN (13). Pelaku dan korban diketahui masih terikat hubungan keluarga. Oleh pelaku, semua korban dibawa…

Read More