RANCAH POST – Kabupaten Subang dikategorikan daerah endemis penyebaran penyakit kaki gajah. Hingga saat ini, jumlah temuan kasus penderita penyakit kaki gajah akut di Subang tercatat 28 orang dan yang terjangkit tapi masih bisa disembuhkan diperkirakan mencapai ribuan orang. Demikian dikatakan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, Budi Subiantoro, Rabu (27/11/2013). Menurut dia, dari sejumlah desa tersebut, paling banyak temuan kasusnya berada di wilayah Pantai Utara Subang. “Temuan kasus banyak di pantura karena mobilitas masyarakat pantura itu tinggi,” tuturnya. Ia menyebutkan, jumlah penderita penyakit kaki gajah akut di Subang sampai sekarang tercatat 28 orang. Sedangkan yang sudah terjangkit tetapi masih bisa…
Penulis: I Nengah Susila Yasa
RANCAH POST – Puluhan dokter yang tergabung dalam Pengurus Daerah Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Sukabumi berunjuk rasa di depan balai kota Sukabumi. Personil Kepolisian Resort (Polres) Sukabumi Kota, Rabu (27/11/2013) amankan kantor Balaikota Sukabumi seiring berjalannya unjuk rasa tersebut. Para pengunjuk rasa diagendakan melakukan aksi solidaritas memprotes tindakan aparat hukum terkait penangkapan anggota IDI Manado, dr. Dewa Ayu Sasiary Prawani. Dengan menggunakan atribut pita hitam di lengan kanan dan pin para penunjuk rasa membawa spanduk bertuliskan “Tolak Kriminalisasi Dokter”. “Kami mengamankan aksi para dokter dengan menurunkan puluhan personil kepolisian,” kata kabagops polresta Sukabumi.
RANCAH POST – Disaat Perdana Menteri Australia Tony Abbott tak mengakui penyadapan terhadap Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, ada satu menteri yang menyatakan bahwa Australia melakukan penyadapan itu. Menteri Perdagangan Andrew Robb mengklarifikasi ucapannya pada Rabu 27 November 2013 pagi waktu setempat. Robb mengutarakan bahwa Australia benar menyadap Presiden SBY dan Ibu Negara Ani Yudhoyono. “Amat disayangkan bahwa penyadapan yang terjadi beberapa tahun lalu, terkuak di publik,” ujar Robb Rabu (27/11/2013). “Tetapi hal itu terjadi. Itu adalah fakta kehidupan dan kami harus menghadapi itu. Perdana menteri masih berupaya untuk menangani dengan efektif,” lanjutnya. “Pemerintah saat ini benar-benar menunjukkan penyesalan mendalam terhadap…
RANCAH POST – Timwas Kasus Bank Century akan mengundang para pakar tata hukum negara dan pidana untuk meminta saran soal kasus Bank Century hari ini.(27/11/13) terlebih Komisi Pemberantasan Korupsi telah memeriksa Wakil Presiden Boediono. “Akan kami minta pandangan terhadap pakar ini, apakah sebaiknya (Boediono) nonaktif dulu supaya dia lebih fokus dan bisa menjalankan pemeriksaan. Apakah dengan begitu KPK lebih leluasa untuk periksa Pak Boediono,” kata Anggota Timwas Century, Syarifudin Sudding. Selain itu, kata Sudding, pemanggilan pakar ini juga dilakukan untuk meminta penjelasan dan pandangan soal penetapan Bank Century sebagai bank gagal berdampak sistemik sehingga ada unsur perbuatan pidana. “Ada suatu…
RANCAH POST – Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengutarakan ada tiga hal penting di dalam surat Perdana Menteri Australia Tony Abbott. Surat itu dikirim Abbott untuk menanggapi penyadapan yang dilakukan Australia terhadap SBY. “Dari surat PM Australia yang saya baca dengan saksama paling tidak ada tiga hal yang saya anggap penting dan mendasar,” ujar Presiden SBY di Istana Negara, Jakarta, Selasa (26/11/2013). Presiden mengatakan, hal penting pertama yang diutarakan dalam surat itu adalah keinginan Australia untuk menjaga dan melanjutkan hubungan bilateral hubungan kedua negara yang sesungguhnya dewasa ini berada dalam keadaan yang kuat dan berkembang. “(Kedua), komitmen PM Australia bahwa Australia…
RANCAH POST – Hacker Indonesia masih eksis terus menyerang situs Australia. Perang siber antarkedua negara terjadi setelah terkuaknya aksi penyadapan oleh Badan Intelijen Australia terhadap Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan sejumlah pejabat tinggi RI. Kali ini yang menjadi taget peretas Indonesia adalah situs milik pemerintah Australia. Salah satu yang berhasil dijebol yaitu situs Crime Stoppers yang menampilkan informasi soal nama-nama orang dalam Daftar Pencarian Orang. Wakil Ketua Crime Stoppers Australia Peter Price, Selasa 26 November 2013, mengatakan ada sebuah kelompok peretas yang menamakan diri sebagai BlackShinChan berhasil menjebol situs Crime Stoppers Australia. BlackShinChan memperoleh akses masuk ke dalam situs Crime…
RANCAH POST – Aksi lompat dari Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Halte TransJakarta Cawang Supoyo, Jakarta Timur, yang dilakukan Direktur Operasi PT Wijaya Karya (Wika), Ikuten Sinulingga (55), berujung pada kematian. Ikuten wafat sekira pukul 00.46 WIB. “Benar, sudah meninggal,” ujar seorang dokter Rumah Sakit UKI saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (26/11/2013). Kata dia, keluarga Ikuten langsung menyambangi rumah sakit sakit saat mendapatkan kabar tersebut. “Tapi saya tidak tahu apakah langsung dibawa atau tidak, karena saya berada di dalam rung kerja saya,” katanya. Sebelumnya, kakak ipar Ikuten Sinulingga (55), Sebayang (61), menuturkan, kondisi Direktur Operasi PT Wika dalam kondisi kritis pascajatuh…
RANCAH POST – Peneliti dari Pusat Penelitian Politik, Lembaga Ilmu Pengetahun Indonesia (P2K LIPI) mengusulkan sistem pemilihan umum (pemilu) campuran (mixed system) sebagai yang terbaik pemilu selanjutnya untuk Indonesia. “Pilihan kita jatuh kepada mixed member majoritarian (MMM), 70 persen proporsional dan 30 persen distrik dengan berbagai macam pertimbangan,” kata peneliti P2K LIPI, M. Nurhasim di Jakarta, Senin. Nurhasim mengatakan sejumlah alasan pemilihan sistem campuran ini bagi Indonesia, yakni untuk menjawab sejumlah kegagalan sistem pemilu proporsional yakni lemahnya representasi keterwakilan politik, adanya konvergensi politik akibat terlalu banyaknya partai, pertanggungjawaban anggota DPR yang tidak pernah jelas kepada konstituen dan adanya ketidakadilan konversi…
RANCAH POST – KPK akan periksa Athiyyah Laila, istri mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, pada hari ini, Selasa 26 November 2013. Ini adalah panggilan yang kedua bagi Athiyyah, setelah pada sebelumnya dia batal hadir dalam pemeriksaan pada Senin 18 November 2013 dengan alasan sakit. Athiyyah diperiksa dalam kasus korupsi proyek pembangunan sarana dan prasarana olahraga nasional di Hambalang, Bogor. “Sebagai saksi untuk tersangka MS (Mahfud Suroso), dalam kasus dugaan tindak pidana korupsi kasus Hambalang,” ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi. Selain itu, Johan melanjutkan, pemanggilan terhadap Athiyyah, dilakukan guna klarifikasi sejumlah dokumen yang disita KPK di kediaman Athiyyah…
RANCAH POST – Kelakuan Edward Snowden yang bocorkan dokumen rahasia dari lembaga intelijen Amerika Serikat, National Security Agency (NSA), telah menimbulkan guncangan. Akibatnya, direktur badan intelijen tersebut pun ditawari pensiun. Seorang pejabat tinggi AS yang menolak disebutkan namanya mengatakan, “Direktur NSA Jenderal Keith Alexander ditawarkan untuk pensiun.” Tawaran itu terkait penguakan dokumen rahasia NSA ke publik oleh Edward Snowden pada Juni 2013. Tawaran yang belum pernah dilaporkan ke media sebelumnya tersebut dibantah oleh Pemerintah Presiden Barack Obama. Namun hal itu menunjukkan penguakan Snowden telah mengguncang NSA. Sementara tindakan penyadapan yang dilakukan oleh NSA masih terus diselidiki. Sebuah panel pengawas keamanan…