RANCAH POST – Kemenag akan ajukan anggaran untuk upah para petugas pencatat akad nikah yang menikahkan pasangan di luar Kantor Urusan Agama (KUA) dan yang menikahkan pasangan di luar jam kerja. Ini supaya tidak terjadi lagi gratifikasi yang membebani pasangan yang akan menikah. Sebab sesungguhnya mencatatkan pernikahan di KUA tak dipungut biaya. “Apa yang dulu tidak dianggarkan, sekarang kami anggarkan. Untuk transportasi dan jasa profesi kami hitung. Itu sudah kami perjuangkan dan sampai hari ini belum terpenuhi,” kata Menteri Agama Suryadharma Ali, Kamis 12 Desember 2013. Menag mengatakan, posisi kementeriannya dalam soal anggaran adalah sebagai pihak yang mengusulkan, tapi tak…
Penulis: I Nengah Susila Yasa
RANCAH POST – Kelompok anti-Pemerintah Thailand dilaporkan memanjat tembok kantor PM Yingluck Shinawatra. Mereka berhasil memasuki sampai ke halaman, namun segera pergi ketika berhadapan dengan barikade keamanan. Aksi berani para pendemo ditujukan agar kepolisan Thailand segera meninggalkan kantor pemerintah pusat itu. Saat mereka masuk ke Istana PM, pasukan anti huru-hara Thailand sama sekali tidak melakukan tindakan represif kepada para demonstran. Mereka hanya menghadang para demonstran untuk masuk lebih jauh. Pada Senin 9 Desember 2013 sekira 160 ribu demonstran berhasil menduduki kantor PM Yingluck. Aksi mereka berhasil memaksa PM Yingluck Shinawatra untuk menggelar pemilu Februari 2014. Kamis (12/12/2013), sejak protes 9…
RANCAH POST – Lelucon terhadap kecelakaan KRL Commuter Line dan truk tangki milik Pertamina di perlintasan Pondok Betung, Bintaro, yang dilakukan Deddy Corbuzier dalam sebuah tayangan acara reality show, dianggap tak bertika. “Itu tidak boleh dan tidak etis. Orang dalam keadaan berduka masa dibuat lelucon,” ungkap Anggota Komisi V DPR Marwan Ja’far, Rabu (11/12/2013). Dia pun meminta kepada Deddy untuk lebih peka dan menghargai keluarga yang tertimpa musibah. “Hargai keluarga korban dan tidak boleh terulang lagi,” ujarnya. Politisi ini meminta pihak televisi juga harus selektif menayangkan dan mengemaas acara, supaya tidak mencederai nilai-nilai kemanusiaan. Tak hanya itu, dia juga mendesak…
RANCAH POST – Nelson Mandela sangat dicintai oleh rakyat Afrika Selatan. Bahkan banyak dari rakyat Afrika Selatan rela membolos kerja untuk menonton dan menghadiri langsung upacara penghormatan untuk Mandela. “Perusahaan tempat saya bekerja tidak memberikan izin untuk kami, jadi saya membolos untuk datang ke sini (upacara penghormatan Mandela). Saya pikir seluruh perusahaan untuk tutup demi menunjukkan rasa berkabung,” ujar seorang pekerja di Durban. Rabu (11/12/2013). Sementara seorang warga lainnya mengaku mempercepat istirahat makan siangnya untuk menandatangani buku duka, di Balai Kota Durban. Dirinya juga menonton upacara tersebut di televisi. “Sudah sepatutnya beberapa perusahaan menunjukkan rasa simpatinya. Kami dalam masa berkabung,”…
RANCAH POST – Berdasarkan data PT KA, saat ini ada 400 perlintasan ilegal di Jabodetabek. Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia Ignasius Jonan menegaskan perlintasan kereta api yang tidak dijaga petugas, masuk kategori ilegal. Kata Jonan, “Perlintasan itu sengaja dibuat warga untuk akses mereka,” kata Jonan, Selasa 10 Desember 2013. Perlintasan ilegal itu dinilai sangat membahayakan. Swadaya masyarakat dalam menjaga perlintasan, juga tidak banyak membantu. Sebab, warga yang menjaga perlintasan liar tidak memiliki kemampuan khusus. “Mereka nggak mengerti. Selain itu tidak ada rambu-rambu,” katanya. Menurut Jonan, perlintasan liar bukan tanggung jawab PT KAI, bahkan perlintasan resmi sekalipun. Berdasarkan Undang-undang Perkeretaapian,…
RANCAH POST – Puluhan ribu rakyat Afrika Selatan untuk memberi penghormatan bagi almarhum pejuang pembebasan apartheid Nelson Mandela di Stadion Johannesburg, Selasa 10 Desember 2013, mereka membaur dengan para pemimpin negara, selebritis, dan bangsawan dari semua penjuru dunia. Mereka merayakan seorang pria yang dilihat sebagai simbol rekonsiliasi global. Ini adalah salah satu pertemuan terbesar para pemimpin dunia dalam sejarah mutakhir. Dari Presiden AS Barack Obama sampai pemimpin Kuba Raul Castro berkumpul bersama dalam satu tempat untuk menghormati sosok negarawan dunia yang wafat Kamis pekan lalu pada usia 95 tahun. Sorak-sorai membahana dari stadion ketika Presiden Obama – yang seperti Mandela…
RANCAH POST – Pemerintah Thailand memberi usulan pemilu selanjutnya dihelat pada 2 Febuari 2014. Usulan ini datang setelah PM Yingluck Shinawatra membubarkan majelis rendah, dalam upaya untuk mengatasi krisis politik yang terjadi. “Usulan pemilu dihelat 2 Febuari muncul dalam rapat kabinet,” ujar Juru Bicara Pemerintah Thailand, Teerat Ratanasevi. Senin (9/12/2013). Tetapi penunjukan tanggal tesebut harus mendapat persetujuan dari komisi pemilihan umum (KPU) Thailand secara resmi. KPU Thailand dilaporkan telah merespons keinginan tersebut. Juru Bicara KPU Thailand Jinthong Intarasri, menyatakan pihaknya akan berdiskusi dengan Pemerintah dalam beberapa hari ke depan. Langkah mengejutkan Yingluck untuk menghelat pemilu muncul ketika para pendemo mengancam…
RANCAH POST – Proses evakuasi KRL Commuterline dan truk tangki di perlintasan Pesanggrahan, Bintaro, Jakarta Selatan sudah mulai selesai. Namun, perjalanan KRL Tanah Abang menuju Serpong atau sebaliknya belum bisa normal. Humas PT KAI mengatakan, perjalanan kereta api tujuan Tanah Abang-Serpong atau sebaliknya hanya bisa menggunakan satu jalur. “Mudah-mudahan pukul 06.00 WIB nanti bisa digunakan kembali. Bisa kita gunakan satu jalur,” kata Humas PT KAI Sugeng Priyono. Jakarta, Selasa (10/12/2013). Proses evakuasi bangkai kereta dan truk tangki sudah selesai sejak tengah malam. Badan kereta yang terlibat tabrakan dengan truk tangki itu dibawa ke Balai Yasa, Manggarai.
RANCAH POST- Perlu kerjasama yang baik dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Wakil Presiden Boediono untuk membantu mengungkap skandal pembengkakan dana talangan (bailout) Bank Century. Prakarsa kedua pemimpin negara itu sangat diperlukan demi membuat kasus ini menjadi terang benderang. “Prakarsa kedua pemimpin sangat diperlukan dan sangat relevan, karena proses perhitungan, pencairan dan penyerahan dana talangan itu kait mengait antara wewenang KSSK, LPS dengan BI,” ujar Anggota Timwas Century, Bambang Soesatyo. Minggu (8/12/2013) malam. Bambang menjelaskan, pertanggungjawaban atas misteri gelembung dana talangan semakin tidak jelas, setelah KSSK, BI dan LPS kompak menolak bertanggungjawab. Boediono kata dia, mengklaim bahwa pembengkakan dana talangan…
RANCAH POST – Desa Qunu terletak di provinsi Eastern Cape, Afrika Selatan,desa itu akan menjadi tempat persinggahan terakhir bagi Nelson Mandela, sang pejuang kemanusiaan. Desa kecil yang hening itu, pada tanggal 15 Desember mendatang, akan dipenuhi tokoh dunia yang datang untuk memberikan penghormatan terakhir pada Madiba. Dalam tradisi Qunu, umumnya pemakaman dilakukan di hari Sabtu. Namun untuk Madiba, mereka akan membuat perkecualian. Jika melihat dalam peta, Qunu hanyalah sebuah titik kecil yang nyaris tak terlihat. Desa yang terletak 32 km dari Mthatha itu hanya dihuni sedikit orang, 213 jiwa. Luasnya pun hanya 165 hektar. Kendati demikian, Qunu dipastikan akan menjadi…