RANCAH POST – Kepolisian Brazil hentikan laju sekelompok orang pendemo anti Piala Dunia 2014. Orang-orang ini bermaksud untuk melanjutkan demonya ke Stadion Maracana di Rio de Janeiro. Sikap tegas kepolisian diambil setelah para pendemo itu bermaksud untuk mengganggu pertandingan Argentina melawan Bosnia. Mereka pun menentang FIFA sebagai badan olahraga dunia yang mengurus sepakbola. Demikian diberitakan Reuters, Senin (16/6/2014). Sekira 150 pendemo yang menggunakan penutup wajah, membawa slogan yang bertuliskan “FIFA go home”. Mereka berjalan menuju Stadion Maracana dan memaksa beberapa toko untuk berhenti beroperasi serta satu stasiun metro menutup sementara loket mereka. Polisi yang menggunakan kuda memblokir jalur dari kelompok…
Penulis: I Nengah Susila Yasa
RANCAH POST – Kemdikbud resmi akan mengumumkan semua hasil Ujian Nasional (UN) SMP 2014 pada hari ini tanggal 14 Juni 2014. Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) Kemdikbud, Nizam, mengatakan UN SMP telah berlangsung pada tanggal 5-8 Mei 2014 lalu. Saat ini proses pemindaian lembar jawaban UN (LJUN) SMP telah rampung tepat sesuai target, yaitu 9 Juni 2014. Selain itu, pengecekan atau verifikasi data dan proses penilaian UN SMP juga telah selesai. “Secara nasional pemindaian LJUN SMP sudah selesai semua dan telah diproses dan dinilai di Puspendik,” ujar Nizam, Rabu (11/6). Nizam mengakui, masih ada sekolah di beberapa kabupaten yang masih…
RANCAH POST – Syamsuddin Haris yang merupakan seorang Pengamat politik LIPI, ungkapkan apabila capres Prabowo Subianto atau capres Joko Widodo menjadi prsiden, dapat memunculkan potensi masalah pada dua hal, yakni hubungan dengan DPR dan hubungan dengan internal partai. “Skema koalisi, baik Jokowi-JK maupun Prabowo-Hatta, itu nanti punya dampak di dua arah, yakni dalam hal hubungan presiden dengan DPR di Senayan dan hubungan internal koalisi,” ujar Syamsuddin, Kamis (12/6/2014). Syamsuddin menjelaskan, meski koalisi tanpa syarat yang ditawarkan oleh Jokowi adalah gagasan yang baik, menurut dia, hal tersebut mustahil diwujudkan karena akan muncul masalah setelah Jokowi terpilih. Total kekuasaan Jokowi, yakni 37…
RANCAH POST – Gunung Sangeang sudah berhenti meletus. Namun, dampak debu masih menghantui masyarakat Desa Sangeang, Kecamatan Wera, Kabupaten Bina, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Meski demikian, aktivitas warga masyarakat yang bertempat tinggal delapan kilometer di puncak gunung itu telah berlangsung normal. “Tinggal dampak dari debu yang tersisa yang diterbangkan angin terasa menggangu warga. Bantuan masker diperlukan,” kata Amir Mutar, staf Disaster Risk Management lembaga kemanusiaan nasional PKPU kepada Tribunnews, Selasa (10/6/2014). Lembaga kemanusiaan nasional PKPU berada di sana untuk memberikan bantuan, berupa dapur air bagi masyarakat, membagi-bagikan air mineral, roti dan masker. Wilayah ini paling terkena dampak meletusnya gunung…
RANCAH POST – Debat Capres dan Cawapres pada Pilpres 2014 putaran pertama telah selesai digelar, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla kini bersiap mengikuti debat Capres dan Cawapres putaran kedua, Minggu (15/6/2014). Acara debat kandidat Presiden 2014 ini digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai salah satu tahapan dalam Pilpres. Pada debat pertama, topik yang akan diangkat adalah “Pembangunan demokrasi, pemerintahan yang bersih, dan kepastian hukum”. Berdasarkan agenda yang telah disusun KPU, debat kandidat putaran kedua akan digelar 15 Juni 2014 dengan mengangkat tema “Pembangunan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial”. Berikut jadwal selanjutnya debat kandidat Capres dan Cawapres 2014: 15 Juni:…
RANCAH POST – Debat Capres dan Cawapres 2014 telah dihelat. Seorang Pengamat politik dari Universitas Islam Syarif Hidayatullah Jakarta Zaki Mubarak, mengatakan pasangan Prabowo-Hatta kalah telak dari Joko Widodo-JK pada Debat Capres dan Cawapres 2014 yang digelar tadi malam,Senin (9/6/2014) malam. Menurut dia, Prabowo-Hatta terlalu percaya diri menghadapi Jokowi-JK. “Saya kira Prabowo-Hatta terlalu pede karena kemenangan di dua forum sebelumnya. Mungkin terlena. Keduanya tadi merasakan akibatnya. Mereka tidak kalah biasa, tapi kalah telak dari Jokowi-JK,” kata Zaki, saat dihubungi, Senin (9/6/2014) malam. Menurut dia, jawaban-jawaban yang diberikan Prabowo-Hatta cenderung abstrak. Dia pun menyoroti peran Hatta yang dianggap tak bisa melengkapi…
RANCAH POST – Debat capres dan cawapres yang pertama untuk pilpres 2014 telah dilaksanakan, kedua pasang capres dan cawapres yaitu Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa maupun Joko Widodo-Jusuf Kalla telah menyampaikan visi-misinya. Namun, acara yang di gelar di Balai Sarbini, Jakarta, Senin (9/6/2014) tak luput dari kekurangan. Menurut Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Husni Kamil Manik, ia memang tidak bisa menjawab menyangkut evaluasi yang bakal dilakukan, seperti menyangkut waktu sesi tanya jawab agar bisa diperbanyak. “Tapi apakah ini akan jadi bagian evaluasi, kita akan bicarakan hari ini, bagaimana pembagian porsinya tadi kan ada enam segmen. Ada segmen tanya jawab antar…
RANCAH POST – Kejadian yang mengundang perhatian publik terjadi di acara debat capres-cawapres 2014, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla di Balai Sarbini, Jakarta Pusat, Senin (9/6/2014) malam. Rupanya Jokowi tak sadar bahwa sebuah kertas contekan nongol di balik jas warna hitamnya. Pemandangan tersebut terlihat jelas saat Lagu Indonesia Raya dikumandangkan mengawali acara debat. Bahkan, saat lagu Indonesia Raya selesai pun kertas tersebut masih terlihat. Tampaknya, Jokowi belum menyadari kejadian itu. Seperti diketahui, debat capres-cawapres perdana dimulai hari ini. Tidak ada panelis dalam debat kali ini, melainkan hanya dipandu oleh pembawa acara yakni Zainal Mochtar dari Pusat Kajian Anti-Korupsi…
RANCAH POST – Presiden SBY akan lantik Wakil Ketua Umum PPP Lukman Hakim Syaifuddin sebagai menteri agama di Istana Negara, Senin (9/6/2014). Lukman dipercaya Presiden SBY sebagai menteri agama menggantikan Suryadharma Ali yang mengundurkan diri. Berdasarkan agenda resmi kepresidenan dari Biro Pers Istana, Presiden SBY dijadwalkan melantikan Lukman Hakim pada pukul 10.00. Selanjutnya, pada pukul 11.30 WIB, Presiden SBY akan mendengarkan pengucapan sumpah anggota Konsil Kedokteran Indonesia masa jabatan 2014-2019. Posisi menteri agama sebelumnya diisi oleh Suryadharma Ali. Namun, Suryadharma mengajukan pengunduran diri kepada Presiden SBY setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi penyelenggaraan ibadah haji. Presiden SBY sebelumnya…
RANCAH POST – Capres dan Cawapres Pemilu Presiden 2014, Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla bersiap mengikuti debat Capres dan Cawapres, malam ini (9/6/2014). Debat telah dijadwalkan akan dihelat pukul 19.30 WIB, di Balai Sarbini, Jakarta Selatan. Acara ini juga disiarkan secara langsung oleh sejumlah stasiun televisi. Debat kandidat yang digelar Komisi Pemilihan Umum sebagai salah satu tahapan dalam pilpres. Pada debat pertama ini, topik yang akan diangkat adalah “Pembangunan demokrasi, pemerintahan yang bersih, dan kepastian hukum”. Kedua pasangan calon menyatakan siap menghadapi debat kandidat tersebut. Joko Widodo mengaku akan mengeluarkan jurus kreatifnya dalam acara debat kandidat capres-cawapres, Senin…