RANCAH POST – Samsung dikabarkan berencana merilis smartphone terbarunya yakni Galaxy J. Namun, informasi terbaru menyebutkan bahwa seri pembaruan dari Galaxy S4 itu khusus dipasarkan di Jepang saja. Rupanya kabar itu bukan sekadar isapan jempol belaka, karena sebuah brosur operator ternama di Negeri Sakura yakni NTT DoCoMo membenarkan kehadiran Galaxy J. Kabar terbaru mengatakan, perangkat yang khusus dirancang untuk Negeri Matahari Terbit itu memiliki RAM 3GB ditenagai prosesor Snapdragon 800, dan mengusung tampilan menyerupai Galaxy Note 3. Sebagaimana dilansir Engadget, Selasa (8/10/2013), meski berwujud menyerupai Galaxy Note 3 tetapi layar yang dibenamkan oleh anggota keluarga Galaxy baru ini lebih kecil…
Penulis: Ade Yayat Priyatna
RANCAH POST – Asus Transformer Book T100 hadir dengan mengusung sistem operasi (OS) Windows 8.1 telah bisa dipesan melalui Amazon. Perangkat ini diperkuat dengan prosesor tablet Bay Trail dari Intel. Sebagaimana dilansir Vr-zone, Selasa (8/10/2013), Asus akan menghadirkan tablet ini dengan varian memori 32GB yang dijual dengan harga USD350. Pembeli juga bisa memilih model 64GB dengan harga USD399. Untuk saat ini, hanya versi 64GB yang bisa dipesan atau pre-order di Amazon. Kemungkinan model lainnya juga dapat dipesan beberapa waktu ke depan. Melalui tampilan gambar, terlihat Asus Transformer ini dapat memiliki docking keyboard yang bisa dicabut dan pasang. Dengan demikian, perangkat…
RANCAH POST – LG kembali meramaikan pasar tablet dengan meluncurkan G Pad 8.3. Setelah LG G Pad 8.3 resmi diperkenalkan pada September, akhirnya tanggal penjualannya resmi diumumkan. Sebagaimana dilansir Softpedia, Senin (7/10/2013), untuk tahap awal, G Pad 8.3 akan memulai debut di tanah kelahirannya, Korea Selatan (Korsel). Tablet dengan pilihan warna hitam dan putih ini akan tersedia mulai 14 Oktober dengan harga USD510 atau berkisar Rp5,8 juta. Konsumen Negeri Ginseng bisa membeli G Pad 8.3 melalui sistem pembelian online di situs resmi LG Best Buy atau langsung di pusat perbelanjaan dan toko ritel di seluruh Korsel. Sayangnya, saat ini hanya…
RANCAH POST – Smartphone dengan layar fleksibel dari Samsung diperkirakan akan meluncur pekan ini. Kabar terbaru juga menyebutkan nama dari ponsel berlayar lentur tersebut yakni Samsung Galaxy Round. Samsung diprediksi akan melapisi perangkat terbarunya dengan layar berbahan dasar plastik yang fleksibel. Dengan layar lentur ini Galaxy Round diklaim lebih tahan lama karena tidak mudah pecah atau rusak. Selain itu, smartphone inovasi terbaru dari Samsung ini dikatakan lebih murah dalam sisi biaya produksi karena berbahan dasar plastik. Namun sayangnya info lebih detil tentang harga Galaxy Round belum muncul. Demikian seperti RANCAH POST kutip dari Softpedia, Senin (7/10/2013). Sumber juga memperkirakan Samsung…
RANCAH POST – Samsung kembali menghadirkan varian phablet besutannya, Samsung Galaxy Note 3. Terkini, produk terbaru itu juga tutur hadir dalam versi dual SIM. Sebagaimana dilansir GSM Arena, Senin (7/10/2013), meski Korea Selatan merupakan tanah kelahiran Samsung, tapi perusahaan memilih negara lain untuk memulai debut Galaxy Note 3 vesi dual SIM. Pasalnya, China telah ditetapkan sebagai negara pertama yang akan mendapatkan Galaxy Note 3 tersebut. Mengingat perangkat yang tidak eksklusif hanya untuk operator-operator tertentu, Galaxy Note 3 dual SIM bisa digunakan di negara-negara lain di dunia. Perlu diingat, pengguna harus memastikan perangkat tersebut dapat digunakan di jaringan negaranya. Samsung Galaxy…
RANCAH POST – Sony Xperia Z1 Mini gencar diberitakan akan meluncur dalam waktu dekat. Kini bocoran foto desain Xperia Z1 mini kembali muncul di dunia maya. Seperti diberitakan sebelumnya, Xperia Z1 mini disebut-sebut bakal diluncurkan oleh operator telekomunikasi asal Jepang, NTT Docomo, pada 10 Oktober mendatang. Menyusul isu tersebut, kini desain yang mendetil dari smartphone yang memiliki nama lain Xperia Z1 f ini terungkap dalam sebuah portofolio. Sebagaimana RANCAH POST kutip dari Softpedia, Senin (7/10/2013), Xperia Z1 mini memiliki warna yang lebih variatif dari Xperia Z1. Jika Z1 memiliki tiga opsi warna hitam, putih, dan ungu, Z1 mini hadir dengan…
RANCAH POST – HTC One Tigon disebut-sebut sebagai killer smartphone (pembunuh). Terang saja, spesifikasi yang diusung vendor smartphone asal Taiwan ini cukup gahar, yakni prosesor octa core, desain cantik serta berjalan di OS Android 4.4 (KitKat). Sebagaimana dilansir Phonesreview, Senin (7/10/2013), HTC One Tigon baru berjalan di OS Android 4.4. Handset ini mengusung spesifikasi high-end dan diklaim hadir dengan desain terbaik. Handset dengan prosesor octa core ini akan tampil dengan layar SLCD4. Tidak hanya kemampuan prosesor yang tinggi, tetapi juga kapasitas baterai yang besar, yakni 4650 mAh. Selain itu, tombol untuk meninggikan dan merendahkan suara akan menyediakan operasi kamera yang…
RANCAH POST – BlackBerry tetap akan meluncurkan smartphone terbarunya, meskipun perusahaan kabarnya dilanda krisis keuangan, oleh karena minimnya peminat Z10. Terbaru, perusahaan asal Kanada itu akan merilis BlackBerry Z30 di Kanada. Sebagaimana RANCAH POST kutip dari Ubergizmo, Senin (7/10/2013), kabar mengenai BlackBerry Z30 telah resmi diumumkan beberapa pekan lalu. Belum diketahui berapa banderol tersebut, hingga bocoran screenshot yang diperoleh dari sumber Mobile Syrup menunjukkan bahwa perangkat anyar ini dibanderol USD700 atau sekira Rp8 jutaan di Kanada. Harga USD700 kabarnya bukanlah kontrak, di mana pengguna bisa membayar penuh untuk bisa menggunakan perangkat terbaru dari BlackBerry tersebut. Sementara untuk kontrak, diperkirakan Z30…
RANCAH POST – HTC dilaporkan akan membuat gebrakan baru. Terbaru, smartphone pabrikan Taiwan tersebut diisukan akan hadir dengan sistem operasi Android dan Windows Phone sekaligus. Berdasarkan laporan yang RANCAH POST kutip dari Ubergizmo, Minggu (6/10/2013), HTC tengah menggodok ide untuk meluncurkan ponsel HTC One dengan sistem operasi Android dan Windows Phone dalam satu perangkat. Untuk saat ini HTC tengah mempelajari berapa estimasi biaya yang diperlukan untuk mewujudkan smartphone dual OS tersebut. Namun kabar ini belum dapat dipastikan apakah hanya sebatas ide atau sudah ada prototipe untuk dikembangkan kemudian. HTC yang memiliki smartphone andalan HTC One saat ini menggunakan sistem operasi…
RANCAH POST – Smartfren, penyedia layanan telekomunikasi berbasis teknologi EV-DO Rev B Fase 2 di Indonesia, menggelar kegiatan Gratis Ratusan Smartphone. Ini merupakan bagian dari kegiatan pemasaran dalam memperkenalkan lini produk Windows Phone. Smartfren membagikan Windows Phone Huawei Ascend W1 melalui kontes di media sosial. Untuk memenangkan ponsel tersebut, peserta cukup meng-upload foto kreatif mereka mengenai keseharian di dunia kerja. Dalam keterangan resmi dijelaskan, peserta yang tertarik dapat langsung mengikuti syarat yang sudah diberikan. Yaitu mem-follow Twitter @smartfrenworld dan like Facebook Fanpage Smartfren. Peserta juga harus membuat dan mengunggah foto melalui Twitpic dengan gaya yang paling kreatif. Foto harus sesuai…