Penulis: Ade Yayat Priyatna

Penulis lepas, traveler dan penyuka Komik

Sony Xperia Z2

RANCAH POST – Sony akhirnya umumkan kehadiran Xperia Z2, smartphone andalan terbaru perusahaan. Perangkat genggam ini merupakan suksesor Xperia Z1 yang meluncur empat bulan sebelumnya. Sony Xperia Z2 hadir dengan layar 5,2 inci, yang disokong dengan prosesor quad-core 2.3GHz Snapdragon Qualcomm, dan kamera belakang 20,7 megapiksel dengan sensor gambar 1/2.3 inch yang bisa merekam video 4K. Selain itu juga terdapat RAM 3GB dan baterai 3.200mAh. Sebagaimana dilansir Mashable, Senin (24/2/2014), kamera Sony Xperia Z2 memiliki beberapa mode baru, termasuk video Timeshift, yang memungkinkan pengguna mengambil gambar 120 frame per detik (fps) dan bisa memberikan efek slow motion. Seperti perangkat high-end…

Read More
ZTE Open C

RANCAH POST – ZTE bekerjasama dengan Mozilla untuk mengumumkan handset Firefox OS terbaru, ZTE Open C. Smartphone ini akan meluncur di Venezuela dan Uruguay pada kuartal II/2014. Masih sedikit informasi yang diketahui mengenai perangkat ini. Sejauh ini yang diketahui adalah mendukung jaringan 3G, layar WVGA 4 inci dengan resolusi 800 x 480 piksel. Serta menjalankan versi Firefox OS terbaru, 1.3v. Sebagaimana dilansir Cnet, Senin (24/2014), ZTE Open C disokong prosesor dual-core 1.2GHz Snapdragon 200, baterai 1.400mAh, kamera 3 megapiksel, RAM 512, ROM 4GB. Meskipun spesifikasi smartphone ini tidak terlalu mengesankan, investasi di smartphone low-end merupakan rahasia dibalik pertumbuhan Firefox yang…

Read More
Huawei Ascend G6

RANCAH POST – Huawei resmi mengumumkan tampilan awal dari Ascend G6. Hadir dengan bodi seksi, smartphone Android quad-core itu diharapkan dilego di bawah 200 euro atau setara Rp3 jutaan. Sepintas sisi bodi serta modul kamera belakang Ascend G6 mirip dengan iPhone. Huawei sendiri menyediakan produk anyarnya ini dengan empat varian, yakni hitam, putih, pink, emas, dan biru. Mengusung layar 4,5 inci, Ascend G6 menyuguhkan resolusi layar IPS qHD (540 x 960). Smartphone menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean dengan antarmuka Emotion 2.0. Untuk urusan dapur pacu, Huawei membekali Ascend G6 dengan prosesor quad-core 1,2 GHz dan dukungan opsi jaringan…

Read More
Nokia X Nokia XX

RANCAH POST – Nokia diketahui bakal merilis smartphone Android murah dalam gelaran Mobile World Congress (MWC) 2014 di Barcelona. Tak hanya sampai di situ, rumor menyebutkan Nokia akan mengeluarkan dua ponsel berbasis Android lainnya. Smartphone Nokia Android dengan nama Nokia X hanya ponsel berkelas entry-level yang memiliki spesifikasi rendah. Perangkat hanya mendukung layar 4 inci dengan resolusi 480 x 800 piksel, prosesor dual-core 1GHz, RAM 512GB, dan penyimpanan internal 4GB. Dua ponsel Nokia berbasis Android lainnya akan memiliki spesifikasi lebih canggih dari Nokia X. Rumor yang dihimpun dari PhoneArena, Senin (24/2/2014), menyebutkan ponsel Android ke dua dari Nokia akan dinamai…

Read More
Nokia Smartphone X

RANCAH POST – Nokia dikabarkan akan merilis smartphone terbaru di event Mobile World Congress (MWC). Event tersebut digelar di Barcelona pada 24-27 Februari 2014. Belum diketahui seperti apa handset baru ini. Rumor yang beredar mengungkap bahwa Nokia akan meluncurkan smartphone yang dinamakan X. Sebagaimana dilansir Itv, Minggu (23/2/2014), smartphone X disebut-sebut akan mengusung sistem operasi Android. Selama ini, perusahaan konsisten untuk memproduksi gadget Windows Phone. Belum diketahui pula spesifikasi yang diusung. Namun, handset ini kabarnya ditujukan untuk segmentasi pasar low-end dan banderol yang terjangkau. Seperti diketahui, Microsoft telah membeli bisnis mobile Nokia pada September lalu untuk memperkuat produk dalam melawan…

Read More
LG G Pro 21

RANCAH POST – LG G Pro 2 resmi mendarat di Korea Selatan. Smartphone high-end terbaru ini dapat dibeli melalui operator utama SK Telekom, KT, atau LG U+ dengan banderol sekira USD935 atau setara Rp11 juta. Sebagaimana dilansir Softpedia, Sabtu (22/2/2014), smartphone ini tidak akan tersedia di negara-negara lain hingga Maret 2014. LG diharapkan bisa menjual G Pro 2 dengan harga lebih murah ketika mulai menjual di wilayah lain. LG G Pro 2 dijual dengan kisaran harga Rp11 juta, semakin menegaskan posisi G Pro 2 di pasar premium. Bahkan, banderol tersebut lebih mahal dibandingkan Samsung Galaxy Note 3 di Korea Selatan.…

Read More
Samsung Galaxy S5 Waterproof

RANCAH POST – Samsung Galaxy S5 rumornya tak akan hadir berseri seperti Galaxy S4. Salah satu media asal Korea Selatan menyebutkan, Galaxy S5 akan hadir dengan bodi yang waterproof. Tak seperti Galaxy S4 yang memiliki seri Galaxy S4 Active dengan ketahanan air dan debu, Samsung Galaxy S5 sudah memiliki kemampuan tersebut seperti Sony Xperia Z1. Belum jelas apakah Galaxy S5 memiliki ketahanan anti air setingkat Sony Xperia Z1, yakni IP58, atau hanya untuk menghindari kecelakaan tercelup air. “Pengguna bisa membersihkan ponselnya dengan air ketika ponselnya tak sengaja tercebur ke dalam air,” demikian tulis sumber seperti dikutip dari Phone Arena, Kamis (20/2/2014).…

Read More
Smartphone Android Nokia X

RANCAH POST – Rangkaian bocoran smartphone Android Nokia X bergantian beredar di jagad maya. Setelah ritel online Vietnam membuka harga smartphone itu, kini konfirmasi dari spesifikasi produk itu pun terungkap. Adalah akun Twitter Evleaks yang memaparkan spesifikasi dari Nokia X. Ia menyebut bahwa smartphone hadir dengan ukuran layar 4 inci beresolusi WVGA. Untuk urusan performa, perangkat ditopang chipset Snapdragon yang memiliki prosesor dual-core 1GHz, RAM 512MB, dan memori internal 4GB. Spesifikasi lainnya, smartphone Android Nokia memiliki kamera utama 5 megapiksel dan baterai berkapasitas 1.500mAh. Sementara, lapak online Vietnam, Mainguyen memberikan label harga dari Nokia X A100 sekira Rp1,3 juta. Situs…

Read More
Nokia X A110

RANCAH POST – Meski belum resmi diumukan kehadiran smartphone Nokia Android pertamanya. Tetapi, lapak online Vietnam telah menjual smartphone Nokia itu dengan harga sekira Rp1,3 juta. Situs Mai Nguyen menguraikan, Nokia X A110 mengusung layar 4 inci beresolusi 480 x 854 dengan kerapatan 285ppi. Demikian disadur Phonearena, Jumat 14 Februari. Untuk dapur pacu, smartphone mengandalkan Qualcomm Snapdragon 800 yang memiliki prosesor dual-core 1GHz, RAM 512, dan topangan kapasitas penyimpanan internal sebesar 4GB. Nokia juga memberikan slot microSD yang bisa dimanfaatkan untuk memperluas kapasitas. Spesifikasi lainnya, smartphone Android perdana Nokia ini memiliki kamera utama 5 megapiksel dan mengadopsi sistem operasi Android…

Read More
BlackBerry Jakarta

RANCAH POST – BlackBerry akan memproduksi smartphone khusus pasar Indonesia bernama BlackBerry Jakarta. Terbaru, sudah ada bocoran spesifikasi untuk BlackBerry yang kabarnya dibanderol murah tersebut. Sebagaimana dilansir Geekbench, Jumat (14/2/2014), BlackBerry Jakarta akan ditenagai oleh prosesor dual-core dari Qualcomm, yakni chipset Snapdragon Plus yang memiliki kecepatan clock hingga 1.19GHz. Prosesor tersebut dipadukan dengan kartu grafis Adreno 305 bersamaan dengan RAM sebesar 1,5GB. Mengenai sistem operasi, BlackBerry Jakarta akan menjalankan OS BB terbaru, yakni BlackBerry 10.2.1. Sementara itu spesifikasi lain seperti lebar layar, resolusi layar, kamera, dan kapasitas penyimpanan masih abu-abu. Namun rumor yang beredar juga menyebutkan, BlackBerry Jakarta tak akan…

Read More