RANCAH POST – BlackBerry secara resmi telah mengumumkan model baru smartphone yang diberi nama 9720. BlackBerry 9720 memakai sistem operasi BlackBerry 7.1 dan disebut-sebut sebagai handset terakhir yang menggunakan OS tersebut. BlackBerry tengah fokus mengembangkan handset dengan platform OS BlackBerry 10 sehingga lambat laun handset dengan OS 7 ditinggalkan. Model baru seperti BlackBerry Z10, Q10 dan Q5 semuanya memakai OS BlackBerry 10. BlackBerry 9720 tampak mirip dengan beberapa model lama BlackBerry. Ada tombol khusus untuk mengakses layanan BlackBerry Messenger secara instan. Ia memakai keyboard fisik full qwerty sekaligus layar sentuh seukuran 2,8 inch resolusi 480 x 360 pixel. Seperti dikutip…
Penulis: Davian Pramudya
RANCAH POST – Spesifikasi smartphone LG G2, yang dirilis Agustus, cukup membingungkan. Pasalnya, LG merilis beberapa varian berbeda produk ini, untuk negara tertentu. Adapun spesifikasi yang diperdebatkan adalah soal desain yang unibody dan keberadaan slot micro SD. Spesifikasi LG G2 terbilang gahar dan menjadi ponsel tercanggih LG. Di atas kertas, prosesor 2,26 GHz quad core Qualcomm Snapdragon 800 terbaru, dipadu dengan kapasitas RAM 2GB diprediksi sangat mumpuni untuk memuluskan performanya. Seperti dikutip dari GSM Arena, Senin (12/8/2013), sebuah video unboxing LG G2, memperlihatkan jagoan terbaru LG ini memiliki slot micro SD untuk menambah kapasitas penyimpanan. Menariknya lagi, video ini juga…
RANCAH POST – Insiden terkait smartphone iPhone kembali terjadi. Sebelumnya berujung pada kematian seorang pramugari asal China yang tersetrum iPhone miliknya, insiden terbaru mengakibatkan luka serius seorang wanita yang juga berasal dari China. Wanita yang diketahui bernama Li itu mengungkapkan, kejadian bermula tatkala dirinya sedang asyik telepon dengan teman menggunakan iPhone 5 miliknya selama 40 menit. Tiba-tiba, layar iPhone miliknya mulai panas. Saat Li berniat menghentikan telepon, layar iPhone tidak merespon. Beberapa detik kemudian, iPhone yang dipegangnya malah meledak dan memecahkan bagian kaca sebelah kanan atas yang melapisi layar iPhone. Hingga akhirnya pentalan serpihan kaca tersebut melukai matanya. Seperti dilansir…
RANCAH POST – Nokia dan BlackBerry masih belum bergabung dalam kelompok vendor yang meluncurkan smartphone dengan layar 5 inci. Terkini, kedua perusahaan dikabarkan akan meluncurkan smartphone “jumbo” pada akhir tahun atau awal tahun depan. Seperti dikutip dari Softpedia, Senin (12/8/2013), sumber industri mengatakan kepada DigiTimes bahwa Nokia sedang menunggu pembaruan Windows Phone 8, sebelum merilis perangkat dengan layar 5 inci atau lebih besar. Sementara itu, Microsoft sebagai pemilik Windows Phone akan merilis pembaruannya pada akhir tahun ini. BlackBerry diprediksi akan meluncurkan smartphone 5 inci pada kuartal empat tahun ini. Adalah BlackBerry A10, yang diyakini akan menjadi smartphone andalan terbaru perusahaan…
RANCAH POST – Berbagai game PC hadir di tahun 2013, menghadirkan kemampuan grafis yang memukau dan permainan yang mengesankan. Hingga semester pertama di 2013, terdapat beberapa judul game terbaik yang dapat dimainkan di PC, PlayStation 3 serta Xbox 360. Seperti dikutip dari Arstechnica, Rabu (31/7/2013), pemain bisa memilih beragam game pilihan yang memenuhi musim liburan tahun ini. Beberapa game ini ada yang sudah meluncur dan baru akan muncul di platform Mac. Berikut deretan game terbaik yang meluncur di tahun ini. Game ini direkomendasikan bagi para pemilik konsol game rumahan seperti Xbox 360, PlayStation 3 serta Windows PC dan Mac. 1.…
RANCAH POST – Facebooker tentunya sudah tak asing lagi dengan keberadaan iklan. Tetapi meskipun seringkali melihat iklan, bukan berarti pengguna menyukai kehadiran iklan di halaman jejaring sosial tersebut. Seperti dikutip dari Softpedia, Kamis (8/8/2013), sebuah laporan dari American Customer Satisfaction Index yang dikutip Business Insider, mengungkapkan bahwa sebagian besar pengguna Facebook yakin bahwa iklan berdampak negatif terhadap pengalaman mereka saat menjelajahi dunia maya. Sekitar 27 persen dari pengguna Facebook di Amerika Serikat (AS) mengeluhkan iklan di Facebook, baik untuk versi mobile dan web. Sebagai perbandigan, hanya 23 persen pengguna LinkedIn mengeluh tentang iklan dan 12 persen dari pengguna Twitter. Facebook…
RANCAH POST – Facebook terus berinovasi, terbukti dengan membuat fitur terbaru bernama ‘On This Day’ yang bisa memunculkan News Feed, atau segala kegiatan yang dilakukan oleh teman-teman penggunanya. Fitur ini seperti mesin waktu yang membawa segala memori tentang hari ini di satu tahun yang lalu. ‘On This Day’ menampilkan seperti apa News Feed pengguna Facebook tahun lalu, bulan Juli ini. Seperti dikutip dari Mashable, meskipun sudah diaplikasikan di Facebook secara umum, fitur ini baru bisa dinikmati oleh pengguna yang sudah memilih tampilan news feed versi terbaru. Tombol ‘On This Day’ hadir pada box di sebelah kanan layer bersama dengan tombol…
RANCAH POST – Hingga saat ini ada banyak aplikasi chatting yang tersedia untuk pengguna smartphone dan tablet. Dua di antaranya yang menarik dan diminati para pengguna gadget adalah LINE dan WhatsApp. Seperti dikutip Phonesreview, Senin (5/8/2013), keduanya sangat populer di perangkat Android (Google Play) dan iOS (App Store). Namun jika keduanya dibandingkan, manakah yang lebih diminati sepanjang 2013 ini? Sebagaimana diketahui, aplikasi LINE menawarkan pengalaman panggilan suara dan pesan gratis. Tak hanya itu, terdapat juga fitur berbagi foto, informasi lokasi, serta stiker dan emoji seru untuk mengekspresikan diri. Disamping itu, LINE juga memiliki fitur Timeline yang memungkinkan penggunanya dapat meninggalkan…
RANCAH POST – Samsung selaku produsen elektronik mengembangkan desain untuk produk unggulan terbarunya berupa jam tangan pintar atau Smartwatch. Melalui sebuah bocoran gambar yang beredar online, tampak Smartwatch yang mengusung fleksibilitas untuk pengguna. Seperti dikutip dari Slashgear, Minggu (4/8/2013), perangkat yang dikenakan semacam jam tangan tampaknya akan menjadi bisnis besar. Bukan hal yang aneh bila Samsung juga turut menjadi produsen perangkat canggih tersebut. Desain asal Korea Selatan mengusung Smartwatch yang fleksibel dengan tombol yang tak asing lagi dari Samsung Galaxy, yakni munculnya tombol ‘back’ dan ‘menu’. Muncul kabar bahwa perangkat Smartwatch besutan perusahaan asal Korea ini dinamakan ‘Samsung Gear’. Kabarnya,…
RANCAH POST – Yahoo! tak ada hentinya berbelanja berbagai produsen aplikasi. Kali ini giliran startup RockMelt yang diakuisisi oleh raksasa penyedia e-mail tersebut. Pihak Yahoo! mengatakan, RockMelt akan diintegrasikan dengan situs Yahoo! untuk mempermudah pengguna mendapatkan hasil pencarian yang paling sesuai dengan keinginan mereka. Namun perusahaan yang memiliki markas di Sunnyvale, California, ini tak mengungkapkan nilai akuisisi RockMelt. “Yahoo! dan RockMelt memiliki tujuan yang sama, yakni memudahkan seseorang mencari konten tebaik di internet,” tulis Yahoo! dalam pernyataannya, seperti dikutip di situs V3, Sabtu (3/8/2013). RockMelt sendiri merupakan piranti lunak penyedia layanan browser yang fokus pada jejaring sosial. Diluncurkan pada 2010,…