RANCAH POST – Realme siap meramaikan persaingan segmen smartphone entry-level lewat perangkat barunya, Realme Narzo 80x 5G. Meski dibanderol di kisaran harga Rp 2 jutaan, ponsel ini membawa spesifikasi dan fitur yang bikin kaget, bahkan menyerempet kemampuan ponsel kelas menengah.
Dilansir dari GSM Arena, Jumat (04/04/2025), Realme Narzo 80x 5G kabarnya akan tersedia dalam tiga pilihan konfigurasi memori, yaitu 6 GB/ 128 GB, 8 GB/ 128 GB serta 12 GB/ 256 GB.
Pilihan RAM hingga 12 GB jelas bukan sesuatu yang umum di rentang harga ini, dan pastinya menarik buat kamu yang hobi multitasking atau main game kasual.
Tampilannya juga nggak kalah stylish. Realme menghadirkan dua warna keren, yakni Sunlit Gold dan Deep Ocean, cocok buat pengguna yang ingin tampil beda dengan gaya masing-masing.
Soal performa, Narzo 80x 5G disebut-sebut akan ditenagai oleh chipset Dimensity 6400. Chip ini sanggup menjalankan berbagai aktivitas harian dengan mulus, mulai dari scrolling medsos, chatting, nonton video, hingga gaming ringan.
Aspek lain yang bikin ponsel ini makin menggoda adalah kapasitas baterainya yang luar biasa besar, yaitu mencapai 6.000 mAh.
Berkat daya sebesar itu, pengguna bisa tenang memakainya seharian tanpa harus khawatir kehabisan baterai. Ditambah lagi dengan fast charging 45W, proses isi ulang baterainya jadi nggak makan waktu lama.
Tapi bukan cuma soal daya tahan, Realme Narzo 80x 5G juga dibekali fitur tangguh lain, salah satunya adalah sertifikasi IP69 yang membuatnya tahan air dan debu.
Bahkan, adanya sertifikasi IP69 memungkinkan perangkat ini buat bertahan di dalam air hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit.
Tak hanya itu, Narzo 80x 5G juga dilengkapi sertifikasi MIL-STD 810H yang memastikan ponsel ini tahan banting dan tetap aman di kondisi ekstrim.
Dengan segala fitur andalannya, Realme Narzo 80x 5G masih tetap mempertahankan harga ramah di kantong. Diperkirakan banderolnya sekitar Rp 2 jutaan.
BACA JUGA: Tancap Gas Bulan Ini, Realme GT 7 Usung Chipset Gahar Dimensity 9400+
Melihat spesifikasi dan fitur yang ditawarkan, Realme Narzo 80x 5G tampaknya akan menjadi salah satu pilihan terbaik di kelas entry-level tahun 2025.