RANCAH POST – Honor semakin serius menggarap pasar tablet di Indonesia dengan meluncurkan Honor Pad X8a. Tablet ini hadir untuk meramaikan segmen perangkat terjangkau dengan banderol harga sekitar Rp 2 jutaan.
Dengan kombinasi spesifikasi menarik dan fitur premium, perangkat ini siap memenuhi kebutuhan pengguna, baik untuk hiburan maupun produktivitas.
Di Indonesia sendiri Honor Pad X8a dibanderol dengan harga Rp 2.499.000. Namun, selama masa pre-order yang dimulai pada 14 Maret 2025, tablet ini bisa didapatkan dengan harga spesial Rp 1.999.000.
Meski masuk dalam kategori tablet murah, Honor Pad X8a tetap mengusung desain premium. Bodi berbahan logam dengan finishing matte memberikan kesan elegan dan nyaman digenggam.
Dengan bobot hanya 495 gram dan ketebalan 7,25 mm, perangkat ini tetap ringan untuk digunakan dalam waktu lama.
Pada sisi samping, terdapat tombol power, kontrol volume, serta port USB-C yang mendukung fitur OTG. Honor juga menyematkan slot microSD yang memungkinkan ekspansi penyimpanan hingga 1 TB.
Salah satu daya tarik utama Honor Pad X8a adalah layar LCD 11 inci dengan resolusi 1920 x 1200 piksel. Berkat refresh rate 90 Hz, pengalaman visual terasa lebih mulus, baik saat scrolling media sosial maupun menonton video.
Honor Pad X8a mengandalkan chipset Snapdragon 680 yang dipadukan dengan RAM 4 GB LPDDR4X. Kombinasi ini cukup untuk menangani aktivitas sehari-hari seperti browsing, media sosial, menonton video, hingga mengerjakan tugas dengan aplikasi perkantoran.
Tablet ini juga mendukung Widevine L1 yang memungkinkan pengguna menikmati konten dari Netflix, Disney+, dan Amazon Prime Video dalam resolusi Full HD.
Tak hanya itu, sertifikasi TÜV Rheinland memastikan mata tetap nyaman meski digunakan dalam waktu lama.
Untuk urusan audio, Honor Pad X8a dibekali empat speaker stereo yang mampu menghasilkan suara jernih dan seimbang, bahkan pada volume tinggi.
Daya tahan baterai juga menjadi keunggulan Honor Pad X8a. Tablet ini dibekali baterai berkapasitas 8.300 mAh yang diklaim bisa bertahan hingga dua atau tiga hari dalam penggunaan normal.
Sayangnya, tablet ini hanya mendukung pengisian daya 10W, sehingga membutuhkan waktu sekitar 2.5 jam untuk mengisi penuh.
Meski bukan yang tercepat di kelasnya, daya tahan baterai yang lama tetap menjadi nilai plus bagi pengguna.
Di sektor kamera, Honor Pad X8a dibekali sensor 5 MP baik di bagian depan maupun belakang. Meskipun resolusinya tergolong standar, kamera ini masih cukup untuk keperluan video call, meeting online, atau sekadar mengambil foto cepat.
BACA JUGA: Resmi Masuk Indonesia, Segini Harga Honor X9c 5G
Tablet ini menjalankan Android 14 dengan antarmuka MagicOS 8.0. Beberapa fitur unggulan yang disematkan termasuk Honor Share untuk transfer data cepat antar perangkat serta WPS Office untuk kemudahan dalam mengedit dokumen langsung dari tablet.