RANCAH POST – Cara menonaktifkan paket darurat Telkomsel bisa dilakukan dengan menggunakan tiga opsi berbeda, yaitu melalui kode UMB, SMS dan aplikasi.
Paket Darurat sendiri merupakan sebuah layanan terbaru dari Telkomsel yang dirancang untuk memberikan solusi kepada pengguna yang kehabisan pulsa atau kuota dalam situasi mendesak.
Melalui layanan ini, pelanggan bisa mendapatkan pinjaman kuota internet atau pulsa telepon untuk tetap terhubung dengan orang terdekat.
Namun, setelah paket Darurat aktif pembayaran akan otomatis dilakukan melalui pemotongan pulsa saat pengguna melakukan isi ulang.
Jika Anda merasa pulsa Anda terpotong tanpa pemberitahuan, kemungkinan besar layanan Paket Darurat masih aktif.
Untuk menghindari potongan pulsa otomatis, Anda dapat menonaktifkan layanan ini. Berikut adalah tiga cara mudah untuk menghentikan Paket Darurat Telkomsel.
Cara Menonaktifkan Paket Darurat Telkomsel
Melalui Kode UMB
- Buka menu panggilan di ponsel Anda.
- Ketik kode *363# atau *567#, lalu tekan panggil.
- Pilih opsi Lainnya pada menu yang muncul.
- Cari dan pilih opsi Berhenti/S&K.
- Konfirmasi dengan memilih OK.
Melalui SMS
- Masuk ke aplikasi pesan di ponsel Anda.
- Ketik pesan dengan format STOP lalu kirim pesan tersebut ke nomor 3636 atau 5050.
- Tunggu balasan konfirmasi dari Telkomsel yang menyatakan bahwa layanan Paket Darurat telah dinonaktifkan.
Melalui Aplikasi MyTelkomsel
- Buka aplikasi MyTelkomsel di ponsel Anda. Jika belum memiliki aplikasi, Anda bisa mengunduhnya melalui Google Play Store atau App Store.
- Masuk dengan akun Telkomsel Anda.
- Pilih menu paket yang sedang aktif.
- Cari dan klik pada Paket Darurat.
- Pilih opsi Berhenti Berlangganan.
- Konfirmasi dengan menekan tombol Berhenti.
BACA JUGA: Cara Migrasi Kartu Telkomsel Prabayar ke Pascabayar
Dengan mengikuti salah Cara menonaktifkan paket darurat Telkomsel di atas, Anda dapat menghentikan layanan Paket Darurat dan mencegah pemotongan pulsa otomatis di masa mendatang.