RANCAH POST – Oppo Reno13 Series 5G telah dikonfirmasi akan segera meramaikan pasar Indonesia. Meskipun tanggal peluncuran resminya belum diumumkan, Oppo Indonesia sudah mulai membuka program early pre-order untuk dua model unggulan, yakni Reno13 5G dan Reno13 F 5G.
Oppo Reno13 Series telah memulai debutnya di Tiongkok beberapa waktu lalu dan kini bersiap menyapa pengguna global.
Namun, ada rumor bahwa versi internasionalnya akan membawa sedikit perubahan, terutama pada bagian chipset dan konfigurasi kamera. Meski begitu desain dan fitur utamanya kemungkinan tetap sama.
Salah satu aspek yang diunggulkan Reno13 5G adalah desain belakangnya yang unik, menyerupai pola sayap kupu-kupu.
Di balik desainnya yang memukau, Reno13 5G akan dibekali dengan chipset Dimensity 8350, versi khusus dari Dimensity 8300.
Chipset ini menawarkan kecepatan hingga 3.35 GHz dengan dukungan GPU Mali-G615 MC6 yang dirancang untuk memberikan pengalaman gaming dan multitasking.
Berbeda dari pendahulunya, Dimensity 8350 diklaim lebih hemat daya tanpa mengorbankan performa. Selain itu, Reno13 5G juga dilengkapi dengan chip eksklusif X1 buatan Oppo, yang mendukung motor linear sumbu X dan jaringan privat berbasis cloud.
Di samping itu, Oppo turut meningkatkan daya tahan fisik pada Reno13. Bodi perangkat ini diklaim 200 persen lebih kuat dibandingkan ponsel berbahan plastik biasa, serta mampu menahan tekukan hingga 20 persen lebih baik.
Selain itu, ketahanan terhadap benturan meningkat hingga 36 persen dibandingkan generasi sebelumnya.
BACA JUGA: Oppo A5 Pro Meluncur dengan Baterai 6.000 mAh dan Fast Charging 80W
Informasi mengenai spesifikasi dan harga Oppo Reno13 5G di Indonesia kemungkinan akan segera disampaikan perusahaan dalam waktu dekat.