RANCAH POST – Samsung dikabarkan sedang mempersiapkan ponsel baru untuk segmen entry-level, yaitu Galaxy A06 5G. Informasi ini mencuat setelah smartphone dengan nomor model SM-A066B/DS muncul dalam sertifikasi WiFi Alliance.
Jika memang benar SM-A066B/DS merupakan Galaxy A06 5G, maka ponsel tersebut akan menjadi tambahan baru dalam lini Galaxy A0x dengan dukungan konektivitas 5G.
Meskipun sertifikasi WiFi Alliance tidak banyak mengungkap detail spesifikasi ponsel tersebut, diketahui bahwa Galaxy A06 5G akan mendukung WiFi 2.4 GHz dan 5 GHz.
Sementara itu, spekulasi menyebutkan bahwa Samsung A06 5G mungkin membawa spesifikasi serupa dengan versi 4G-nya, namun ditenagai oleh chipset yang mendukung jaringan 5G.
Sebagai perbandingan, Galaxy A06 versi 4G resmi diluncurkan pada Agustus 2024. Smartphone ini hadir dengan mengusung layar 6.7 beresolusi HD+ dengan refresh rate 60 Hz.
Galaxy A06 4G diotaki chipset MediaTek Helio G85 yang didukung RAM 4 GB serta pilihan penyimpanan internal 64 GB atau 128 GB.
Ponsel ini memiliki Kamera utama 50 MP dan kamera depan 8 MP untuk kebutuhan selfie. Sedangkan daya tahannya disokong baterai berkapasitas 5.000 mAh.
Kemungkinan Samsung A06 versi 5G akan membawa peningkatan pada bagian chipset agar mampu mendukung jaringan generasi kelima.
Sayangnya, Samsung belum memberikan konfirmasi terkait kehadiran Galaxy A06 5G. Begitu juga dengan informasi mengenai waktu peluncurannya.
BACA JUGA: Samsung Galaxy S25 Plus Terlihat Geekbench, Pakai SoC Exynos 2500
Meski begitu, jika benar dirilis, perangkat ini berpotensi menjadi salah satu pilihan menarik untuk pengguna yang ingin beralih ke ponsel 5G dengan harga terjangkau.