RANCAH POST – Huawei Mate X6 diluncurkan berbarengan dengan seri Mate 70. Ponsel lipat ini membawa sejumlah perubahan dari pendahulunya, Mate X5 yang dirilis pada bulan September 2023 lalu.
Tidak ada peningkatan signifikan pada segi tampilan, akan tetapi Huawei Mate X6 hadir dengan bodi yang lebih tipis dari pendahulunya.
Ketika dibuka atau dibentang, bodi ponsel ini hanya setebal 4.6 mm sementara dalam keadaan tertutup atau dilipat ketebalan bodinya hanya 9.9 mm.
Sebagai perbandingan, Huawei Mate X5 memiliki ketebalan 5.3 mm saat dibuka dan 11.1 mm dalam keadaan terlipat. Selain itu, layar internal maupun eksternal Mate X6 turut mendapatkan upgrade.
Layar utamanya memakai panel LTPO AMOLED berdiagonal 7.93 inci dengan resolusi 2.240 x 2.440 piksel, refresh rate 120 Hz dan punya kecerahan hingga 1.800 nits. Sementara cover screen atau layar eksternalnya berukuran 6.45 inci beresolusi 1.080 x 2.440 piksel.
Pihak Huawei belum mengungkap jenis prosesor yang dipakai oleh ponsel ini. Tapi menurut rumor, Mate X6 diperkuat chipset Kirin 9100 yang mengusung teknologi fabrikasi 6 nm.
Di sektor kamera, Huawei Mate X6 dilengkapi tiga kamera di bagian belakang terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera periscope telephoto 48 MP dan ultrawide 40 MP. Lalu di bagian depan terpasang kamera 8 MP.
Soal catu daya, Mate X6 disokong baterai 5.110 mAh yang disertai fitur fast charging 66W dan wireless charging 50W.
Satu hal menarik dari ponsel ini adalah sistem operasi menjalankan HarmonyOS Next secara langsung dari pabrik.
Di Tiongkok, Mate X6 ditawarkan dalam lima pilihan warna, yaitu Abu-abu, putih, hitam, merah dan biru dengan rincian harga sebagai berikut:
- RAM 12 GB + 256 GB 12.999 yuan (sekitar Rp 28 juta)
- RAM 12 GB + 512 GB 13.999 yuan (sekitar Rp 30 juta)
- RAM 16 GB + 512 GB 14.999 yuan (sekitar Rp 32 juta)
- RAM 16 GB + 1 TB 15.999 yuan (sekitar Rp 35 juta)
BACA JUGA: Huawei Mate 70 Resmi Diluncurkan, Cek Harga dan Spesifikasinya