RANCAH POST – ZTE secara resmi menghadirkan ponsel entry-level barunya di Indonesia. Perusahaan yang berkantor pusat di Shenzhen, Tiongkok tersebut mendaratkan Nubia V60 Design.
Sejatinya, ponsel tersebut merupakan kembaran ZTE Axon 60 Lite yang diberi upgrade pada sektor RAM. Nubia V60 Design mempunyai RAM 6 GB lebih besar dibanding RAM Axon 60 Lite yang hanya berkapasitas 4 GB.
Kendati begitu, kapasitas memori penyimpanan internal (storage) ponsel ini tidak mengalami perubahan, masih 256 GB dan masih bisa diperluas dengan kartu microSD.
Nubia V60 Design mengusung layar berbentang 6.6 inci dengan panel IPS LCD, resolusi HD Plus (720 x 1.612 piksel), aspek rasio 20:9, rasio screen-to-body 84.6% dan mendukung refresh rate 90 Hz.
Kinerjanya mengandalkan prosesor Unisoc T606. Prosesor berfabrikasi 12 nm ini punya 8-core CPU yang terdiri dari 2-core Cortex-A75 berkecepatan 1.6 GHz dan 6-core Cortex-A55 dengan clock speed 1.6 GHz.
Kartu grafis atau GPU yang dipakai Unisoc T606 sendiri adalah Mali-G57 MP1. Nubia V60 Design disokong baterai 5.000 mAh yang dilengkapi fitur fast charging 22.5W via USB-C.
Dari segi kamera, ponsel ini membawa pengaturan kamera ganda di belakang dengan kamera utama 50 MP dan kamera depth sensor 2 MP. Lalu di bagian ada kamera 8 MP yang disematkan dalam punch hole.
ZTE Nubia V60 Design menjalankan sistem operasi Android 13 dan dibekali sistem keamanan fingerprint yang terpasang merangkap dengan tombol daya.
Ponsel tersebut mendukung dual SIM (nano) dengan jaringan LTE, Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.2, GPS dan jack audio 3.5 mm.
BACA JUGA: HP ZTE Nubia Music Mendarat di Indonesia, Punya Dual Port Jack Audio
Tampil dalam warna Champagne Gold, Sunrise Violet dan Dark Blue, ZTE membanderol Nubia V60 Design dengan harga ritel Rp 1.799.000.