RANCAH POST – Anda sedang mencari rekomendasi aplikasi seperti Ome TV yang aman untuk digunakan? Jika iya, maka Anda wajib untuk membaca artikel ini sampai tuntas.
Seperti diketahui, Ome TV merupakan sebuah aplikasi video call random yang memungkinkan kita untuk bertemu dengan orang-orang baru dari seluruh dunia dan berinteraksi secara virtual.
Cara kerja Ome TV kurang lebih hampir sama seperti saat melakukan video call di WhatsApp atau aplikasi sejenis yang memang menyediakan fitur panggilan video.
Nah, Ome TV sendiri bukanlah satu-satunya aplikasi yang memiliki layanan video call random. Ya, sekarang ini sudah ada beberapa aplikasi live seperti Ome TV yang tersedia di Play Store dan juga App Store.
Sesuai judul, melalui artikel ini Rancah Post akan merekomendasikan 7 aplikasi serupa seperti Ome TV yang bisa Anda coba.
Rekomendasi Aplikasi Seperti Ome TV
Camsurf
Camsurf merupakan aplikasi yang memiliki fitur mirip dengan Ome TV. Aplikasi ini bisa dipergunakan untuk mencari teman baru dan mengobrol secara daring.
Tak hanya pengguna dari Indonesia, Camsurf juga dapat mempertemukan Anda dengan pengguna lain yang tinggal di lebih dari 200 negara.
Chatspin
Selanjutnya ada aplikasi bernama Chatspin. Aplikasi satu ini menawarkan kemudahan kepada setiap penggunanya untuk berkenalan dengan orang asing.
Keunggulan yang ditawarkan oleh aplikasi ini adalah tersedia fitur pencarian berdasarkan lokasi dan filter wajah yang bisa dimanfaatkan jika Anda kurang percaya diri.
Holla
Holla juga termasuk aplikasi video call acak dengan orang random yang sudah cukup populer. Aplikasi ini diklaim sudah memiliki lebih dari 30 juta pengguna dari 190 negara di dunia.
Aplikasi tersebut juga dilengkapi sejumlah fitur menarik, seperti efek suara, filter wajah, pengubah background dan Live Translate untuk menerjemahkan bahasa ketika Anda berbicara dengan orang yang menggunakan bahasa asing.
Chat Alternative
Chat Alternative hadir dengan tampilan antarmuka dan fitur-fitur yang sangat mirip dengan Ome TV. Anda hanya perlu mendaftar lewat akun Google, kemudian aplikasi ini akan mencarikan Anda pasangan mengobrol.
Jika kedua belah pihak sama-sama memiliki ketertarikan dan ingin melakukan obrolan lebih intens, aplikasi ini juga menyediakan fitur Room Chat.
Emerald Chat
Aplikasi lain yang punya banyak sekali kemiripan dengan OmeTV adalah Emerald Chat. Aplikasi besutan Connected Software tersebut menawarkan kualitas obrolan video dengan resolusi tinggi.
Di aplikasi ini Anda dapat menemukan pasangan mengobrol yang disesuaikan berdasarkan filter lokasi dan minat.
Chatous
Chatous merupakan aplikasi alternatif dari OmeTV yang akan mempertemukan Anda dengan orang-orang baru dari berbagai belahan dunia secara acak.
Salah satu fitur menarik yang ditawarkan aplikasi ini adalah fitur Live Translate, sehingga Anda tetap bisa berkomunikasi meski tidak dapat berbicara menggunakan bahasa Inggris.
LivU
LivU menawarkan fitur Panggilan Video, Match Video dan Obrolan Teks. Tinggal pilih salah satu dari ketiga fitur tersebut yang akan Anda gunakan untuk mendapatkan teman baru.
Aplikasi ini juga mempunyai fitur penerjemah real-time, jadi Anda tidak perlu khawatir jika Anda dipasangkan dengan orang yang berbicara menggunakan bahasa asing.
BACA JUGA: 7 Aplikasi Efek Video Call WhatsApp Terbaik dan Gratis Digunakan
Ketujuh aplikasi seperti Ome TV yang telah kami sebutkan satu persatu di atas bisa Anda coba untuk mencari kenalan atau teman ngobrol dari seluruh dunia.