RANCAH POST – Setelah mengumumkan Reno12 F 5G bulan lalu, kini Oppo memperkenalkan Reno12 F versi 4G di pasar global. Baik versi 5G maupun 4G dijadwalkan bakal rilis di Indonesia pada 31 Juli mendatang.
Tampang Reno12 F versi 4G sama persis dengan model 5G, hanya saja Oppo memberikan opsi warna lebih banyak untuk Reno 12F 4G, yaitu dengan tambahan warna Matte Grey.
Bukan cuma desainnya saja, spesifikasi Reno12 F 4G juga identik 99% dengan model 5G. Satu-satunya perbedaan terletak pada bagian chipset.
Tak seperti Reno12 F 5G yang memakai chipset MediaTek Dimensity 6300, Reno12 F 4G mengandalkan chipset bikinin Qualcomm, yakni Snapdragon 685.
Chip Snapdragon 685 di Reno12 F 4G dipadu RAM 8 GB dengan dua pilihan memori penyimpanan masing-masing 256 GB dan 512 GB.
Oppo Reno12 F versi 4G menyuguhkan layar OLED berdiagonal 6.67 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan hingga 2.100 nits dan diproteksi Asahi Glass AGC DT-Star2.
Layar tersebut memiliki punch hole yang diposisikan di bagian tengah atas. Punch hole tersebut memuat kamera 32 MP untuk menunjang aktivitas selfie dan video call.
Untuk fotografi, smartphone ini mempunyai tiga kamera belakang yang disusun dalam modul lingkaran. Adapun ketiga kamera belakangnya terdiri dari kamera utama 50 MP, ultrawide 8 MP dan macro 2 MP.
Kamera ini dilengkapi sederet fitur fotografi dan videografi yang mencakup Night Mode, Portrait, Slow-Mo, Text Scanner, Extra HD dan masih banyak lagi.
Tak ketinggalan Oppo turut menyertakan sejumlah fitur AI termasuk AI Eraser untuk menghapus objek pada foto dan AI Smart Image Matting 2.0 untuk mengubah foto menjadi stiker.
Oppo Reno12 F 4G juga membawa fitur AI LinkBoost untuk menangkap sinyal dan BeaconLink yang memungkinkan perangkat digunakan seperti walkie talkie dengan jarak maksimal 120 meter.
Untuk daya tahan, smartphone ini disokong baterai 5.000 mAh yang mendukung teknologi fast charging SuperVOOC 45W. Berkat teknologi tersebut baterainya dapat terisi 100% dalam 75 menit.
Beberapa fitur lain dari Reno12 4G diantaranya adalah sistem operasi Android 12, sertifikasi IP64, sidik jari dalam layar, Face ID, Wi-Fi, Bluetooth, IR Blaster dan USB-C.
BACA JUGA: Belum Diresmikan, Harga Oppo Reno12 Series di Indonesia Keduluan Bocor
Saat ini Oppo belum mengumumkan harga Reno12 F versi 4G. Namun satu hal yang pasti smartphone ini tersedia dalam tiga pilihan warna, yaitu Amber Orange, Olive Green dan Matte Grey.