RANCAH POST – Oppo K12x rilis secara diam-diam di pasar China. Model ini dihadirkan perusahaan sebagai pendamping Oppo K12 reguler yang mereka luncurkan lebih dulu.
Meski diposisikan lebih rendah dari Oppo K12, ponsel tersebut membawa spesifikasi dan fitur yang tidak kalah mengesankan, tapi harganya jauh lebih murah.
Oppo K12x dijual dengan harga mulai dari 1.299 yuan (sekitar Rp 2.8 juta) untuk varian 8 GB + 256 GB, 1.499 yuan (sekitar Rp 3.3 juta) untuk varian 12 GB + 256 GB dan 1.799 yuan (sekitar Rp 4 juta) untuk varian 12 GB + 512 GB.
Sedangkan Oppo K12 reguler dibanderol harga mulai dari 1.899 yuan (sekitar Rp 4.2 juta) untuk varian 8 GB + 256 GB, 2.099 yuan (sekitar Rp 4.6 juta) untuk varian 12 GB + 256 GB dan 2.499 yuan (sekitar Rp 5.5 juta) untuk varian 12 GB + 512 GB.
Untuk spesifikasinya sendiri, ponsel ini mengadopsi layar OLED berdiagonal 6.67 inci yang mendukung resolusi FHD+, refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan 2.100 nits.
Layar tersebut dihiasi punch hole di bagian tengah atas yang memuat kamera selfie 16 MP. Sementara di belakang ada dua kamera masing-masing kamera utama 50 MP dan kamera depth sensor 2 MP.
Chipset yang mentenagainya adalah Snapdragon 695 dari Qualcomm, dimana berkat chipset tersebut ponsel ini punya dukungan jaringan 5G.
Perihal catu daya, Oppo K12x memiliki kapasitas baterai yang sama persis dengan model reguler, yaitu 5.500 mAh tapi kecepatan pengisian dayanya diturunkan dari 100W menjadi 80W.
Sistem operasi yang dijalankannya Android 14 yang dibalut antarmuka ColorOS 14. Ponsel ini memiliki bodi berukuran 162.9 x 75.6 x 8.1 mm dan bobot 191 gram.
Terkait keamanan, perusahaan menyertakan fitur fingerprint di layar (under display) dan ada juga fitur pengenalan wajah (Face Unlock).
Beberapa fitur lain seperti dual SIM, kartu microSD, WiFi, Bluetooth, GPS, jack audio 3.5 mm hingga port USB-C juga hadir di perangkat ini.
BACA JUGA: Spesifikasi Oppo Pad 3 Beredar, Jagokan Snapdragon 8 Gen 3?
Di China, Oppo K12x ditawarkan dalam dua, yaitu Condensing Green dan Titanium Air Gray. Belum ada informasi soal ketersediaannya di Indonesia.