Cara Main Ojol The Game – Ojol The Game merupakan salah satu game mobile Android atau iOS yang sedang viral di media sosial. Game yang satu ini sebenarnya sudah dirilis sejak 10 Januari 2021. Tapi, game ini mengalami pembaruan dan kini kembali sejak banyak cuplikan para pemainnya di FYP TikTok ataupun media sosial lainnya.
Pada aplikasi game Ojol The Game ini, kamu akan diberikan misi untuk mengantarkan orang, barang, atau makanan ke lokasi tujuan yang sudah ditentukan. Kemudian, player akan mendapatkan uang dan rating sebagai imbalan.
Lalu bagaimana cara main Ojol The Game ini? Untuk mengetahuinya, kamu bisa coba simak artikel berikut ini.
BACA JUGA: 2 Cara Cek Transaksi Terakhir Axis secara Online dan Offline
Cara Unduh Ojol The Game
Ojol The Game merupakan game yang diciptakan oleh CodeXplore dan sudah diunduh lebih dari 5 juta pengguna di Google Play Store dengan rating 4.6. Gameplay-nya juga menawarkan experience layaknya driver ojek online di dunia nyata.
Untuk bisa bermain game ini, kamu harus mengunduh aplikasinya terlebih dahulu di Google Play Store atau App Store. Adapun cara mengunduh Ojol The Game ini berikut langkah-langkahnya:
- Pertama-tama buka Google Play Store atau aku Play Store di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya ketik Ojol The Game di kolom pencarian.
- Setelah hasil pencarian muncul, klik install.
- Tunggu hingga proses instalasi selesai, pasti banyak orang memiliki koneksi jaringan internet yang stabil.
- Setelah itu, aplikasi ini aku terpasang di ponsel dan kamu bisa mulai memainkan nya.
Setelah mengunduh aplikasi ini di perangkat yang kamu gunakan, selanjutnya pahami cara main aplikasi Ojol The Game. Berikut ini adalah tutorial memainkan aplikasi Ojol The Game untuk pemula
Cara Main Ojol The Game
1. Buat Profil
Untuk membuat profil aplikasi ini, kamu bisa mengaitkan aku dengan akun Gmail. Jika akun berhasil terkoneksi, akan muncul notifikasi akun berhasil dikaitkan.
Setelah itu, player akan diminta untuk mengisi nama, memilih gender dan memilih jenis roleplayer driver baik itu gojek ataupun grab. Tuntaskan semua prosesnya, dan kamu akan mulai bermain dengan karakter driver default.
2. Hidupkan Orderan
Karakter driver pada aplikasi ini akan diberi beberapa kelengkapan, berupa motor kok mak jaket, helm, hingga ponsel pintar. Ponsel ini nantinya dipakai untuk menerima orderan masuk dan melihat maps.
Setelah berhasil membuat profil driver, pastikan layanan go-jek online kamu sudah aktif atau menyala. Pengaturan ini ditunjukkan dengan logo On berwarna hijau di sebelah kanan atas layar ponsel.
Jika ada misi atau orderan masuk, kamu bisa langsung mengkonfirmasi dengan mengetuk terima orderan. Dengan klik logo maps pada ponsel di game, kamu akan diarahkan untuk menjemput penumpang tersebut.
3. Selesaikan Orderan
Jika sudah mendapatkan orderan, kamu harus menyelesaikan orderan tersebut. Jemput penumpang di titik lokasi, selanjutnya antarkan ke tempat tujuan. Pastikan kamu mengerti dengan mules dan sebisa mungkin hindari tabrakan dengan kendaraan lain atau objek pada game.
Selanjutnya, selesaikan orderan jika kamu sudah sampai di lokasi tujuan. Kamu bisa Klik selesaikan orderan pada ponsel dan memulai misi baru pada aplikasi Ojol The Game.
4. Isi Energi dan Bensin
Saat bermain aplikasi ojol ini, pastikan energi dan bensin driver kamu selalu tercukupi. Kamu dapat memantaunya melalui panel di sebelah kiri.
Jika energi dan bensin mulai menipis, segera lakukan pengisian ulang. Energi dapat diisi dengan beberapa cara, berupa tidur kok mak pergi ke zona energi, membeli makan, menonton iklan hingga membayar dengan koin.
Sedangkan, bensin bisa diisi dengan membeli di SPBU, menonton iklan dan membayar koin.
5. Custom Kelengkapan Driver
Jika uang yang kamu miliki sudah terkumpul banyak, kamu bisa mulai melakukan kustomisasi kelengkapan driver. Mulai dari kendaraan, ponsel, pakaian, hingga helm.
Dengan begitu tampilan driver Ojol The Game akan lebih menarik dan kecepatan menjalankan misi bisa lebih cepat.
BACA JUGA: Cara Mengubah Resolusi Foto di HP dan Laptop
Itulah cara main Ojol The Game, salah satu game yang tengah viral belakangan ini. Cukup mudah bukan?