Aplikasi template foto diperlukan untuk kalian yang ingin mengunggah foto ke media sosial dengan tampilan yang super keren. Tak perlu melakukan banyak editing, karena sudah ada template yang tersedia.
Aplikasi tersebut tentu sangat bermanfaat bagi para pengguna yang kurang pandai dalam dunia editing tapi menginginkan foto yang sempurna untuk diunggah ke media sosial.
Meski menawarkan hasil yang luar biasa, namun aplikasi penyedia template itu bisa digunakan secara gratis. Template yang disediakannya pun sangat beragam, dan bisa diandalkan untuk berbagai keperluan.
Selain buat foto selfie, template fotonya pun bisa untuk produk lho. Menarik banget ‘kan? Untuk itu, pastikan kalian menyimak pembahasan ini sampai selesai agar dapat mengetahui aplikasi apa saja yang menyediakan template keren itu.
Daftar Aplikasi Template Foto
Berikut ini beberapa aplikasi penyedia template gambar/foto yang bisa diinstall di HP Android dan iPhone secara gratis. Semua aplikasi menawarkan fitur yang mumpuni, sehingga semuanya sama-sama direkomendasikan!
Canva – Desain apa saja
Selain untuk buat desain spanduk, banner, logo, menu, jadwal pelajaran, dan berbagai desain grafis lainnya, ternyata Canva juga menyediakan banyak template foto lho.
Kita bisa mencari dan memilih berbagai template foto yang disediakan di aplikasi tersebut. Bisa untuk kebutuhan media sosial atau promosi produk.
Karena template-nya sudah tersedia, kita pun hanya perlu menyiapkan foto untuk ditambahkan ke dalam template. Lakukan editing yang diperlukan lalu simpan hasilnya.
Graphionica – Aplikasi template foto
Selanjutnya ada Graphionica yang bisa digunakan untuk mengedit foto secara gratis dengan penuh gaya. Bisa digunakan untuk membuat story Instagram atau untuk media sosial lainnya.
Graphionica menyediakan banyak template siap pakai, sehingga kalian tak perlu melakukan editing dari awal. Tapi, elemen-elemen pada template tersebut juga bisa di-edit agar hasilnya tetap sesuai ekspektasi.
Selain menggunakan template yang sudah ada, kalian juga bisa membuat template sendiri untuk menyalurkan kreativitas masing-masing.
BACA JUGA: Aplikasi Foto Hitam Putih Jadi Berwarna Otomatis Cocok Buat Pemula
StoryArt
Nah, aplikasi yang berikutnya ini juga menyediakan banyak template siap pakai. Terdapat lebih dari 2 ribu template cerita dan ratusan template animasi yang membantu kita membuat kolase yang indah untuk unggahan di media sosial.
Pastinya unggahan di media sosial kalian bakal lebih menarik dan perfect apabila menggunakan aplikasi ini. Selain itu, tersedia juga filter berkualitas tinggi.
Di antaranya seperti filter film vintage, efek gemerlap, filter mojo, sun blind effect. Lalu bisa menambahkan teks pada gambar yang di-edit.
Desain Grafis – Aplikasi template foto
Ini merupakan aplikasi desain grafis yang lengkap untuk bisnis dan kepentingan media sosial. Di dalamnya terdapat banyak desain grafis dengan ribuan template dan alat editing gratis.
Desain Grafis: VistaCreate menyediakan sekitar 100 ribu template, 80 format desain grafis, 30 ribu stiker, 6 ribu template animasi, 1 juta gambar premium gratis, 680 font gratis, hingga 600 animasi.
Agar lebih praktis dan cepat, kalian bisa menggunakan template siap pakai, tinggal tambahkan gambar, tambahkan atau hapus teks, dan pakai objek desain yang disediakan.
Desain Posting Media Sosial
Aplikasi lainnya yang bisa kalian gunakan ada Desain Posting Media Sosial. Ini menjadi cara termudah kalian untuk membuat dan berbagi postingan ke media sosial dengan tampilan yang luar biasa.
Kalian bisa memilih lebih dari 1000 template dan jutaan gambar gratis. Cocok untuk postingan Instagram, Facebook, Instagram stories, Thumbnail YouTube, dan lainnya.
Bisa berbagi secara langsung ke media sosial yang kalian inginkan atau simpan hasilnya dalam format JPEG, PNG atau PDF.
GoDaddy Studio: Desain Grafik
GoDaddy Studio merupakan aplikasi kreator konten media sosial, editor foto, dan desain grafis yang super lengkap. Kalian bisa memanfaatkannya untuk membuat postingan media sosial, Instagram stories, logo, untuk kepentingan dan masih banyak yang lainnya.
Sangat cocok digunakan untuk yang kurang pandai dalam dunia editing, cukup gunakan template yang diinginkan, lalu lakukan editing yang diperlukan. Template yang disediakan bisa tentu memiliki desain yang bagus.
Clay – Story Templates Frames
Clay menyediakan lebih dari 200 template unik yang bisa kalian pilih. Kategori template yang bisa dicari lewat aplikasi ini bisa untuk story, kolase,sorotan, logo, postingan media sosial, pembuat wallpaper, bisnis, kutipan dan teks.
Mudah digunakan oleh semua orang, termasuk bagi para influencer Instagram yang ingin akun media sosialnya berkembang pesat lewat unggahan-unggahan yang dibagikan.
BACA JUGA: Aplikasi Menggabungkan Foto dan Video di HP dengan Hasil Menakjubkan
Itu dia, beberapa aplikasi template foto terbaik yang bisa kalian install di HP Android dan iPhone. Buatlah unggahan menarik dengan salah satu dari aplikasi template di atas!