Aplikasi desain kalender sendiri bisa kita gunakan untuk membuat kalender sesuai dengan keinginan, mulai dari gambar, warna, dan desainnya.
Menariknya, aplikasi tersebut tersedia untuk HP Android, sehingga kita tak melulu harus menggunakan PC atau laptop dalam proses desain.
Kalender sebenarnya sudah tersedia di pasaran dan kita tinggal membelinya. Tapi terkadang, kita kurang cocok dengan desain kalender tersebut dan menginginkan sesuatu yang berbeda.
Untuk melakukannya, kita perlu membuat desain kalender sendiri. Dengan begitu, kita bisa menambahkan foto, menentukan warna, tata letak, dan lainnya pada kalender sesuai keinginan.
Tapi, bagaimana jika kalian tidak begitu ahli dalam mendesain? Itu tidak menjadi masalah, karena kita bisa membuat desain kalender sendiri dengan bantuan aplikasi.
Aplikasi-aplikasi tersebut bisa diinstall di HP Android, dan memiliki fitur yang mumpuni untuk mendesain kalender. Walaupun kalian masih pemula, pastinya bisa mendesain kalender dengan hasil yang luar biasa.
Daftar Aplikasi Desain Kalender
Berikut ini beberapa aplikasi yang bisa diandalkan untuk mendesain kalender di HP Android secara mudah dengan hasil yang keren!
Canva – Desain apa saja
Dalam setiap pembahasan aplikasi untuk membuat desain sesuatu, Canva menjadi aplikasi yang selalu masuk ke dalam daftar. Mengapa demikian? Ya, karena berbagai hal bisa kita desain menggunakan Canva, termasuk juga kalender.
Canva tersedia untuk perangkat Android, iOS, dan laptop. Kita tinggal mendownload aplikasinya saja di perangkat yang digunakan saat ini.
Canva menyediakan ratusan ribu template yang bisa digunakan untuk membuat desain banner, buku menu, jadwal pelajaran, undangan pernikahan, undangan ulang tahun hingga kalender.
Khusus untuk membuat desain kalender, kalian tinggal mencari template-nya di kotak pencarian atau bisa juga membuat desain dari awal sesuai kreasi.
Pembuat Kalender – Aplikasi desain kalender
Selanjutnya ada Pembuat Kalender: Editor Foto. Aplikasi ini dapat digunakan untuk membuat kalender cantik sesuai dengan keinginan kita.
Pengguna bisa menambahkan gambar ke dalam kalender, misalnya foto keluarga, foto selfie, foto bareng teman, pasangan, dan foto-foto lainnya yang menakjubkan.
Pembuat Kalender: Editor Foto sudah menyediakan banyak template kalender yang bisa kita pilih, lalu tambahkan foto ke dalamnya dan buatlah kalender 2024 dengan foto tersebut.
Proses pembuatan kalender dengan aplikasi sangat mudah, setelah menginstall aplikasinya silakan pilih foto kalian, pilih gaya kalender, personalisasi dengan bingkai foto, edit dan sempurnakan lalu simpan hasilnya.
BACA JUGA: Aplikasi Desain Label Baju dan Makanan Untuk Desainer Pemula
Bingkai Foto Kalender
Ini merupakan aplikasi pembuat bingkai foto kalender yang menakjubkan. Kalian bisa membuat bingkai foto kalender dengan desain yang berbeda dalam setiap bulannya.
Sehingga kalian bisa menambahkan foto yang berbeda pada setiap desainnya. Silakan pilih foto dari galeri atau ambil foto secara langsung dengan kamera.
Selanjutnya, pilih bingkai kalender yang diinginkan, lalu sesuaikan foto dengan bingkainya atau atur skala, terakhir simpan dan bagikan hasilnya. Jika ingin dicetak, kalian perlu mendownload hasil desainnya terlebih dahulu.
Tertarik untuk mencoba membuat desain kalender sendiri dengan apk ini? Tunggu apalagi, segera download aplikasinya sekarang juga lewat Google Play Store.
PhotoCalendars – Aplikasi desain kalender
Ketiga aplikasi tadi masih belum ada yang cocok? Sepertinya kalian harus menggunakan PhotoCalendars. Ini adalah cara cepat dan mudah untuk membuat kalender khusus yang keren dan menakjubkan.
Aplikasi ini sangat mudah digunakan, kalian hanya perlu membuka aplikasinya dan pilih foto yang diinginkan. Kemudian, pilih desain untuk melengkapi kalender tersebut.
Foto yang sudah kalian pilih akan langsung terpampang dalam kalender setiap bulan. Menariknya, pengguna bisa memilih bulan apa saja untuk memulai kalender kalian.
Misalnya, pada bulan tertentu menambahkan foto spesial bersama pasangan untuk mengingat tanggal anniversary hubungan kalian.
Pembuatan desain kalender menggunakan aplikasi ini juga bisa dijadikan sebagai hadiah atau kejutan untuk seseorang yang berisi foto kenangan selama 12 bulan.
EZ Calendar Maker
Aplikasi yang tak kalah menarik untuk digunakan ada EZ Calendar Maker. Aplikasi ini dapat digunakan untuk membuat dan mencetak kalender yang terlihat bersih.
Kalian bisa memilih bulan yang ingin dicetak dan lakukan kustomisasi sesuai kreativitas. Salah satunya menambahkan gambar latar belakang ke kalender yang dibuat.
Untuk pemilihan gambar latar belakangnya tentu bisa disesuaikan dengan keinginan masing-masing. Menarik banget ‘kan?
Jadi jika kalian kurang cocok dengan desain kalender yang ada di toko, maka bisa mencoba membuat desain kalender sendiri dengan EZ Calendar Maker.
BACA JUGA: Aplikasi Membuat Desain Menu Makanan di Android Untuk Pemula
Demikianlah rekomendasi aplikasi desain kalender di Android yang bisa digunakan dengan mudah untuk mendesain kalender sesuai kreativitas setiap orang.