Cara Mengatasi TikTok Tidak Ada Suaranya – Seperti kita ketahui, TikTok memang dikenal sebagai salah satu media sosial yang penggunanya sudah mencapai lebih dari satu miliar pengguna di seluruh dunia. Tapi, dengan basis user yang begitu besar, ada juga pengguna yang merasakan kendala teknis.
Meskipun pengembang apk ini cukup bekerja keras untuk memastikan pengalaman pengguna yang nyaman, bug dan gangguan masih bisa terjadi pada platform ini.
Dikutip dari beberapa sumber, kendala tidak ada suara merupakan salah satu bug yang banyak dilaporkan oleh pengguna aplikasi ini.
Lalu bagaimana cara mengatasi TikTok yang tidak ada suaranya? Untuk mengetahuinya, kamu bisa coba simak artikel di bawah ini. Berikut selengkapnya.
BACA JUGA: Cara Mengatasi Lupa Password JKN Mobile Terbaru dan Mudah Dilakukan
Cara Mengatasi TikTok Tidak Ada Suaranya
Kendala tidak ada suara, memang sangat mengganggu kenyamanan pengguna saat mengoperasikan platform tersebut. Sebab, suara ini merupakan elemen terpenting dari konten-konten video TikTok. Jika tidak berfungsi dengan baik, hal ini tentunya bisa mengurangi esensi dari menggunakan apk ini.
Untuk itu, jika kamu mengalami masalah ini, berikut ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi TikTok tidak ada suaranya.
1. Periksa Volume Perangkat
Pertama, pastikan bahwa volume di perangkat yang kamu gunakan dalam kondisi terlalu rendah atau dibisukan. Kadang, kendalanya bisa sesederhana ponsel berada dalam mode silent atau volume yang dikecilkan.
Selain itu, jika ponsel terhubung pada headphone atau speaker, kamu harus memastikan sudah terhubung dengan benar atau tidak.
2. Cara Mengatasi TikTok Tidak Ada Suaranya dengan Atur Izin Aplikasi
TikTok tentunya memerlukan akses ke mikrofon dan speaker pada perangkat untuk memutar suara. Karen jika izin tersebut tidak diberikan, mungkin kamu tidak akan mendengarkan suara apapun. Kamu bisa memberikan izin pada aplikasi tikTok dengan langkah-langkah berikut:
- Pertama-tama buka menu Pengaturan di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya cari menu Aplikasi.
- Lalu temukan TikTok pada aplikasi yang terpasang.
- Masuk ke menu Izin Aplikasi.
- Pastikan TikTok memiliki izin yang diperlukan, seperti akses pada musik, mikrofon, dan audio.
3. Hapus Cache
Penuhnya cache juga bisa membuat kendala TikTok tidak mengeluarkan suara. Semakin lama aplikasi tersebut digunakan, maka aplikasi ini juga akan mengumpulkan data cache yang semakin besar.
Data cache ini bisa membuat masalah, termasuk masalah suara. Dengan membersihkan cache pada aplikasi akan membantu kamu untuk menyelesaikan kendala tersebut. Kamu bisa coba melakukan pembersihan cache TikTok dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Pertama-tama buka aplikasi TikTok di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya klik Profil dengan menekan icon yang ada di pojok kanan bawah.
- Lalu pilih tiga strip yang ada di pojok kanan atas dan pilih Pengaturan dan Privasi.
- Scroll ke bawah halaman tersebut hingga menemukan menu “Kosongkan Ruang”.
- Setelah masuk, tekan “Bersihkan” pada kolom ‘Cache”.
- Nantinya akan muncul tab peringatan, tekan “Bersihkan” untuk mengkonfirmasinya.
BACA JUGA: Cara Menampilkan Kecepatan Internet di HP ZTE Tanpa Aplikasi Pihak Ketiga
Demikianlah cara mengatasi TikTok tidak ada suaranya yang bisa kamu lakukan dengan mudah.