Cara Mengembalikan Keyboard HP Tecno – Secara bawaan ponsel Tecno masa kini sudah menggunakan keyboard besutan Google atau yang disebut dengan Gboard. Tapi kadang saat kamu ingin menggunakan keyboard yang lebih lucu, kamu biasanya akan mengunduh virtual keyboard buatan pihak ketiga dari toko aplikasi untuk digunakan pada ponsel Tecno.
Sementara itu ada kalanya virtual keyboard tersebut memiliki kendala atau lainnya dan kamu harus mengembalikan keyboard Tecno seperti semula. Untung ya kamu tak perlu khawatir karena cara ini bisa dilakukan dengan mudah. Untuk mengetahui caranya kamu bisa coba simak ulasan di bawah ini.
BACA JUGA: Cara Menonaktifkan Chat Audio di Grup WA di Android
Cara Mengembalikan Keyboard HP Tecno Seperti Semula
Terdapat beberapa langkah yang harus kamu lakukan untuk mengembalikan keyboard HP Tecno seperti semula, berikut ini langkah-langkahnya:
- Pertama-tama nyalakan HP Tecno yang kamu gunakan.
- Selanjutnya buka Pengaturan ponsel tersebut.
- Lalu pilih dan buka menu Sistem.
- Pilih opsi Bahasa & Masukan.
- Kemudian pilih opsi Keyboard Virtual.
- Pada menu tersebut klik “Kelola Keyboard Virtual”.
- Untuk mengaktifkan Gboard, kamu bisa menggeser toddler di samping keyboard tersebut hingga berwarna biru.
- Selesai, keyboard akan kembali ke Gboard kembali seperti semula.
Dengan begitu kamu bisa secara mudah mengembalikan keyboard HP Tecno seperti semula. Bahkan menggunakan cara ini kamu bisa mengakses kembali keyboard dari pihak ketiga yang sebelumnya sudah terpasang pada ponsel tersebut.
Memang setiap virtual keyboard ini memiliki keunggulannya masing-masing yang membuat keyboard tersebut menarik. Contohnya saja Gboard yang memang memiliki berbagai fitur menarik, seperti banyaknya emoji unik yang tidak kamu temukan pada keyboard biasanya.
Sedangkan virtual keyboard dari pihak ketiga seperti Fleksy Keyboard memiliki keunggulan Pada ukuran huruf tombol angka, karakter, dan lainnya, yang lebih besar sehingga kamu lebih nyaman saat mengetik apalagi jika kamu memiliki ukuran jari yang besar.
Beberapa pengguna juga biasanya mengunduh virtual keyboard dari pihak ketiga lainnya untuk bisa mendapatkan tema-tema baik itu wallpaper ataupun pilihan warna yang lebih lucu sehingga terasa menyenangkan saat berbalas pesan.
Apalagi kini ada juga keyboard canggih seperti Microsoft SwiftKey AI Keyboard yang memungkinkan penggunanya bisa melakukan gerakan menyapu pada huruf-huruf yang dipilih supaya langsung menghasilkan kata secara cepat.
Bisa dibilang memang biasanya pengguna ponsel memanfaatkan virtual keyboard ini disesuaikan dengan selera dan kenyamanan masing-masing. Pasalnya mengetik dengan nyaman dan baik di ponsel berbeda-beda untuk setiap orang. Kamu juga tentunya bisa menggunakan keyboard virtual sesuai selera baik itu keyboard bawaan ponsel ataupun menggunakan buatan pihak ketiga yang memiliki fitur tambahan.
BACA JUGA: 2 Cara Menghilangkan Suara Keyboard HP Tecno
Demikianlah cara mengembalikan keyboard HP Tecno seperti semula yang bisa kamu lakukan dengan mudah.