Aplikasi download lagu TikTok secara legal atau resmi bisa kita install di HP untuk memudahkan ketika kita menemukan lagu menarik di TikTok.
Mau tahu apa saja nama aplikasinya? Kami pun bakal memberikan rekomendasi aplikasinya untuk kalian, pastikan menyimak artikel ini sampai selesai, ya!
Ketika scroll TikTok, tak jarang kita menemukan lagu yang enak didengar, entah itu lagu baru maupun lama. Karena sering kali lagu lama justru kembali trending setelah banyak digunakan orang-orang sebagai sound video mereka di TikTok.
Karena lagu yang diputar pada video TikTok hanya potongannya saja alias tidak full, kita pun perlu mencari lagu tersebut di tempat lain agar bisa di-download secara full.
Nantinya kita bisa mendengarkan lagu tersebut secara leluasa di HP. Yang menjadi permasalahannya, para pengguna masih bingung harus menginstall aplikasi apa yang bisa digunakan mendownload lagu TikTok.
Di bawah ini kami telah menyiapkan daftar aplikasi untuk mendownload lagu TikTok secara mudah melalui HP Android dan iPhone.
Daftar Aplikasi Download Lagu TikTok di Android dan iPhone
Berikut ini beberapa aplikasi untuk mendownload lagu TikTok yang bisa digunakan ketika kamu menemukan lagu favorit di TikTok dan ingin di-download secara full. Namun aplikasi-aplikasi tersebut tentu tidak gratis alias berbayar.
Spotify
Untuk mendownload lagu TikTok secara resmi, hal pertama yang harus dilakukan adalah kalian mengetahui judul lagunya. Barulah menggunakan Spotify untuk mencari dan mendownload lagu tersebut.
Spotify dikenal sebagai layanan musik digital yang dilengkapi dengan fitur terbaik. Salah satu fiturnya adalah bisa digunakan untuk mendownload lagu TikTok favoritmu.
Namun untuk menggunakan fitur tersebut, kalian harus membayar biaya berlangganan Spotify Premium. Meski tidak gratis, tapi setelah berlangganan Spotify Premium kalian bisa menikmati semua fiturnya secara leluasa.
Mulai dari mendengarkan musik tanpa iklan, mendownload puluhan ribu lagu secara leluasa, group session, dan lainnya.
Joox – Aplikasi download lagu TikTok
Selain Spotify, Joox juga menyediakan layanan streaming musik bagi pengguna HP Android, iPhone, dan laptop. Ya, selain tersedia dalam bentuk aplikasi mobile, Joox juga bisa diakses melalui website resminya.
Jika kalian menemukan lagu favorit di TikTok dan ingin mendownload-nya secara legal, bisa mendownload melalui Joox.
Tapi semua itu tidak bisa digunakan secara gratis, pengguna perlu membayar biaya berlangganan terlebih dahulu agar bisa melakukannya.
Joox VIP membuat kita bisa mengakses aplikasi tanpa batas, mulai dari mendengarkan musik tanpa iklan, mendengarkan lagu tanpa batas, bisa mendengarkan lagu secara offline, mendownload lagu, dan masih banyak yang lainnya.
Silakan bayar biaya berlangganan, lalu cari lagu TikTok yang dimaksud lewat Joox lalu langsung download.
BACA JUGA: Aplikasi Penghasil Koin TikTok Terbaik Lengkap dengan Caranya
Shazam
Shazam memiliki beragam fitur keren, bahkan dikenal sebagai aplikasi pencari sekaligus pendeteksi lagu. Kalian bisa mencari judul lagu dengan mudah menggunakan aplikasi ini.
Termasuk juga ketika menemukan lagu menarik di TikTok namun judulnya tidak jelas. Hanya ada potongan lirik lagu tersebut yang bisa kalian dengarkan.
Nah, kalian bisa mencoba mencarinya menggunakan aplikasi ini lalu langsung mendownload-nya. Kendati begitu, tidak semua lagu bisa di-download secara gratis melalui Shazam.
Apple Music – Aplikasi download lagu TikTok
Apple Music tidak hanya bisa digunakan di iPhone saja lho, namun juga di HP Android. Melalui aplikasi ini, pengguna bisa streaming video dan musik secara leluasa.
Tersedia ratusan juta koleksi musik dan berbagai negara dan bahasa. Selain bisa mendengarkan lagu secara langsung, pengguna juga bisa mendownload audio dari Apple Music.
Jika tertarik untuk mencobanya, silakan langsung download Apple Music sekarang juga di perangkat kalian untuk kemudian digunakan mendownload lagu dari TikTok.
YouTube Music
Sesuai namanya, YouTube Music kerap digunakan untuk streaming music secara gratis lewat HP. Mendengarkan lagu, menjadi hiburan tersendiri bagi orang-orang, apalagi jika lagu yang didengarkan adalah lagu favorit.
Melalui YouTube Music, pengguna bisa mendengarkan lagu-lagu secara legal untuk terhindar dari bahaya-bahaya malware. Selain bisa streaming musik, pengguna juga bisa mendownload lagu-lagu yang diinginkan.
Namun untuk melakukannya pengguna harus membayar biaya berlangganan. Setelah itu, barulah proses download lagu bisa dilakukan.
Itu artinya kalian juga bisa mendownload lagu TikTok secara legal melalui YouTube Music. Kalian harus mengetahui judul lagunya terlebih dahulu, lalu cari lewat aplikasi ini dan download.
BACA JUGA: Aplikasi Penghilang Filter Video TikTok Lengkap dengan Caranya
Itulah beberapa aplikasi download lagu TikTok secara mudah melalui HP Android dan iPhone. Dengan mendownload lagu-nya, kita bisa mendengarkan secara offline dan menggunakannya sebagai nada dering panggilan atau nada alarm.