RANCAH POST – Kehadiran HP Realme GT5 Pro sudah cukup lama dinantikan. Terlebih lagi, HP tersebut kabarnya akan hadir dengan spesifikasi lebih tinggi dibanding Realme GT5 reguler yang sudah lebih dulu diluncurkan.
Baru-baru ini, pihak Realme mengumumkan bahwa mereka akan merilis Realme GT5 Pro besok, 22 November 2023. Ya, peluncuran HP Realme GT5 Pro terbilang cukup mendadak karena biasanya perusahaan tersebut selalu memberikan aba-aba sejak jauh-jauh hari.
Adapun pengumuman tersebut disampaikan perusahaan lewat jejaring sosial Weibo. Selain itu, mereka turut memposting beberapa foto hasil jepretan kamera Realme GT5 Pro yang diambil dalam keadaan minim cahaya.
Dalam caption unggahannya, Realme mengatakan bahwa GT5 Pro bakal jadi smartphone pertama di dunia yang mendukung perekaman video telephoto dengan Dolby Vision HDR. Artinya, kualitas video yang dihasilkan kamera smartphone ini bakal punya kontras yang sangat tinggi.
Ngomongin soal kamera, Realme GT5 Pro disinyalir akan mengadopsi sensor kamera Sony LYT-808. Kamera belakangnya sendiri ada tiga, yaitu kamera utama 50 MP, telephoto 50 MP dan ultrawide 50 MP. Sementara untuk selfie, disediakan kamera 32 MP di bagian depan.
Dapur pacunya sendiri dipastikan mengandalkan chipset Snapdragon 8 Gen 3 yang kemungkinan bakal dipasangkan dengan RAM 16 GB dan storage mencapai 1 TB.
Di sektor layar, suksesor Realme GT3 Pro tersebut diprediksi akan memakai panel bertipe AMOLED dengan bentang 6.78 inci, resolusi 1.264 x 2.780 piksel, refresh rate 144 Hz dan HDR10+.
Urusan daya tahan, rumor menyebut bahwa Realme GT5 Pro akan mengemas baterai 5.260 mAh yang disertai fast charging 240W jauh lebih cepat dibanding Realme GT5 reguler yang hanya mendukung fast charging 150W.
BACA JUGA: Smartphone Flagship Realme GT5 Tidak Akan Masuk Indonesia
Detail fitur dan spesifikasi lain dari Realme GT5 Pro belum banyak diketahui. Namun kita hanya perlu sedikit bersabar karena ponsel ini akan dirilis besok.