RANCAH POST – Vivo X100 Series dijadwalkan bakal meluncur di China pada 13 November 2023 mendatang. Bocoran seputar spesifikasi smartphone flagship tersebut sudah banyak beredar di internet.
Dilansir dari GSM Arena, Senin (06/11/2023), Vivo X100 reguler dikabarkan telah muncul di situs benchmarking Geekbench. Perangkat ini terdata dengan nomor model V2309A.
Penerus Vivo X90 tersebut muncul di Geekbench dengan menggunakan chipset MediaTek Dimensity 9300, RAM 12 GB dan sistem operasi Android 14.
Untuk hasil benchmark-nya sendiri, perangkat ini mencetak skor 1.642 poin dalam tes Single-Core dan 7.199 poin dalam pengujian Multi-Core di Geekbench 5. Ya, skor Multi-Core perangkat ini luar biasa tinggi.
Sebagai perbandingan, Xiaomi 14 yang ditenagai Snapdragon 8 Gen 3 hanya mendapatkan skor Multi Core 6.260 poin dan Xiaomi 14 Pro dengan chipset yang sama hanya mampu mencetak skor Multi Core sebanyak 6.892 poin.
Sebelumnya, Vivo X100 juga terlihat di database AnTuTu dengan skor yang cukup mencengangkan, yaitu 2.249.858 poin. Skor AnTuTu perangkat ini juga melampaui Xiaomi 14 Series.
Bocoran lainnya menyebutkan bahwa Vivo X100 Series akan menjadi smartphone pertama di dunia yang menggunakan RAM LPDDR5T serta dipasangi chipset imaging terbaru, Vivo V3.
Vivo juga sempat mengkonfirmasi kalau Vivo X100 akan dirilis dalam keadaan sudah diinstal sistem operasi Android 14 dengan antarmuka OriginOS 4 untuk versi China. Sementara versi globalnya disinyalir akan hadir dengan antarmuka Funtouch OS 14.
Di lain sisi, Vivo X100 juga sepertinya akan diboyong ke Indonesia. Indikasinya berasal dari situs sertifikasi TKDN Kemenperin.
BACA JUGA: Vivo Umumkan Sistem Operasi BlueOS dan OriginOS 4
Ponsel ini terdaftar di TKDN dengan menyandang nomor model V2308 bersama ponsel iQOO bernomor model I2220 yang diduga iQOO 12. V23098 dan I2220 sama-sama mendapatkan nilai TKDN 35.98%.