RANCAH POST – Raksasa elektronik asal Jepang, Sharp, tampaknya akan segera meluncurkan smartphone baru mereka di Indonesia. Adapun smartphone yang dimaksud adalah Sharp Aquos R8 dan Sharp Aquos R8 Pro.
Indikasi soal kehadiran kedua smartphone tersebut di Tanah Air berasal dari situs TKDN Kementerian Perindustrian. Aquos R8 muncul di situs TKDN dengan nomor model SH-R80, sedangkan Aquos R8 Pro bernomor model SH-R80P. Keduanya sama-sama mendapatkan nilai TKDN 35.13%.
Selain TKDN, Aquos R8 dan Aquos R8 Pro juga harus mendapatkan sertifikat Postel agar bisa dipasarkan secara resmi di Indonesia. Namun untuk saat ini keduanya masih belum terlihat di situs sertifikasi Postel.
Aquos R8 dan Aquos R8 Pro sendiri pertama kali dirilis di Jepang pada pertengahan Mei lalu. Kedua perangkat ini kompak ditenagai chipset berkecepatan tinggi, yaitu Snapdragon 8 Gen 2 yang dipasangkan dengan RAM berjenis LPDDR5x dan penyimpanan UFS 4.0.
Keduanya kompak memiliki memori penyimpanan sebesar 256 GB. Namun bedanya, Aquos R8 hadir dengan RAM 8 GB sedangkan model Pro punya RAM yang lebih besar, yakni 12 GB.
Sharp Aquos R8 dibekali layar Pro IGZO OLED berdiagonal 6.36 inci yang mendukung resolusi FHD+. Sedangkan Aquos R8 Pro dilengkapi layar 6.6 inci dengan resolusi WUXGA+ (1.260 x 2.730 piksel).
Di sektor kamera, Aquos R8 datang dengan dua kamera belakang yang meliputi kamera utama 50.3 MP dengan lensa Hektor dan kamera ultra wide 13 MP. Untuk selfie, ponsel ini memiliki 8 MP di depan.
Di sisi lain, Aquos R8 Pro juga punya dua kamera belakang dimana kamera utamanya beresolusi 47.2 MP yang menggunakan lensa Leica Summicron. Ada juga kamera depth sensor 1.9 MP dan kamera 12.6 MP di depan.
Kedua perangkat ini memiliki kapasitas baterai yang berbeda, dimana perusahaan membenamkan baterai 4.570 mAh untuk Aquos R8 dan 5.000 mAh pada model Pro.
BACA JUGA: Sharp Aquos Sense8 Diumumkan, HP Pertama dengan Snapdragon 6 Gen 1
Kedua smartphone tersebut sama-sama menjalankan sistem operasi Android 13 dan memiliki sertifikasi rating IPX5/IPX8 yang memberikan jaminan keamanan dari air dan debu.