Bagi kamu yang gemar bepergian, kamu harus mengetahui cara menghemat baterai HP Tecno atau HP Android yang kamu gunakan. Terlebih jika kamu tidak memiliki power bank, maka tips ini wajib kamu gunakan.
Baterai merupakan komponen yang sangat penting pada sebuah HP. Baterai dengan kapasitas daya lebih besar, bisa digunakan dalam jangka waktu yang lama.
Tapi, pada HP dengan baterai berdaya terbatas, tentu diperlukan trik khusus agar awet dan tidak gampang boros. Contohnya saja pada HP Tecno Spark 10C, meskipun HP ini hadir dengan kapasitas baterai hingga 5.000 mAh tapi jika digunakan dalam jangka waktu lama dan terus menerus baterai akan cepat habis.
Terdapat banyak faktor yang membuat baterai HP cepat habis, mulai dari penggunaan aplikasi hingga koneksi internet. Tapi, kamu tak perlu khawatir, sebab ada cara yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai pada HP Tecno yang bisa dilakukan dengan mudah. Penasaran dengan caranya? Yuk, simak artikel di bawah ini untuk mengetahuinya.
BACA JUGA: Cara Menulis Aksara Jawa di HP secara Online
Cara Menghemat Baterai HP Tecno
Terdapat beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai HP Tecno, berikut diantaranya:
1. Aktifkan mode Hemat Daya
Cara pertama yang bisa kamu lakukan yaitu dengan mengaktifkan mode hemat daya. Kamu bisa mengaktifkan mode ini secara otomatis untuk mengurangi fungsi yang bisa menghabiskan masa pakai baterai.
Nantinya HP akan membatasi kecepatan mesin hingga 70% dan menurunkan kecerahan hingga 10%. Cara ini sangat ampuh untuk mengatasi kendala habis baterai saat dalam perjalanan.
2. Turunkan Tingkat Kecerahan Layar – Cara Menghemat Baterai HP Tecno
Layar yang terlalu terang juga jadi salah satu faktor yang membuat baterai cepat habis. Untuk itu, kamu bisa mengurangi atau menurunkan tingkat kecerahan layar HP Tecno yang kamu gunakan melalui Status Bar atau Pengaturan HP.
Selain itu, kamu juga bisa mengaktifkan mode otomatis cahaya yang akan menyesuaikan tingkat kecerahan layar berdasarkan lingkungan.
3. Menggunakan Mode Pesawat
Mode pesawat atau airplane mode juga bisa kamu lakukan untuk mengatasi baterai HP cepat habis. Pasalnya, koneksi internet bisa menguras baterai HP.
Tapi, jika kamu menggunakan mode ini, kamu tidak bisa mengoperasikan ponsel untuk berkomunikasi atau bermain sosial media, karena mode ini akan mematikan koneksi internet dan jaringan sehingga kamu ada pada kondisi offline.
4. Mematikan Sinkronisasi Otomatis
Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk menghemat baterai HP Tecno yaitu dengan mematikan sinkronisasi otomatis. Beberapa aplikasi seperti Instagram, Facebook, dan lainnya seringkali melakukan update konten secara otomatis. Hal ini tentu bisa menguras baterai karena ponsel akan terus terhubung ke jaringan internet.
Kamu bisa mengatur sinkronisasi untuk dilakukan secara manual atau dengan interval yang lebih lama.
5. Matikan GPS
Dikutip dari laman Developer Android, cara paling signifikan untuk menghemat baterai HP yaitu dengan mematikan sementara fungsi GPS. Kamu bisa langsung menonaktifkan fitur GPS melalui status bar.
Caranya pun cukup mudah, kamu hanya tinggal mengusap layar dari atas ke bawah, jika GPS atau Lokasi aktif, kamu bisa menekan-nya untuk menonaktifkan fitur tersebut.
BACA JUGA: 3 Cara Mengatasi Layar HP Tecno Bergerak Sendiri
Demikianlah cara menghemat baterai HP Tecno yang akan kamu lakukan. Semoga membantu.