Berita Ciamis, RANCAH POST – Insiden rumah terbakar kembali terjadi di Kampung Kuta, RT 001 RW 004 Desa Karangpaningal, Kecamatan Tambaksari, Kabupaten Ciamis pada Selasa, 17 Oktober 2023 sekitar pukul 11.30 WIB.
Satu unit rumah dikabarkan hangus terbakar hingga rata dengan tanah. Warsono (65), yang merupakan pemilik rumah tersebut diketahui sedang tidak ada di rumah. Ia sedang berkunjung ke rumah anaknya di Bandung.
Melansir dari Insiden24.com, kabar satu unit rumah di Kampung Kuta Tambaksari, Ciamis terbakar itu dibenarkan oleh Kepala Dusun Kuta, Didi Sardi.
Didi mengatakan, pihaknya bersama warga mengetahui insiden kebakaran itu setelah selesai pengajian dari Kantor Kecamatan Tambaksari. Kobaran api sudah besar di bagian atap rumah.
Api dengan cepat menjalar dan membakar rumah yang terbuat dari kayu dan bambu itu.
“Tidak bisa dipadamkan lagipula air sedang sulit, namun yang bisa terselamatkan hanya motor saja,” jelasnya.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun harta lainnya yang ada di rumah tersebut ikut ludes terbakar, termasuk satu ton gabah cadang kemarau.
Saat kejadian, Warsono diketahui sedang berkunjung ke rumah anaknya di Bandung. Ia sudah sekitar dua hari berada di Bandung.
Didi langsung menghubungi korban untuk memberitahu bahwa rumahnya terbakar. Korban pun diketahui sedang menuju pulang.
BACA JUGA: Kasatpol PP Ciamis Ungkap Penyebab Kebakaran di Kampung Kuta yang Hanguskan 5 Rumah
Sampai berita ini dipublikasikan, belum ada informasi lebih lanjut mengenai penyebab rumah di Kampung Kuta terbakar hingga ludes.
Sementara itu, foto kondisi rumah pada saat dan setelah kebakaran viral di berbagai media sosial setelah banyak akun yang mengunggahnya.