RANCAH POST – Xiaomi Redmi Note 13 Series mengawali debutnya di China bulan lalu. Seri tersebut terdiri dari tiga model, yaitu Redmi Note 13, Redmi Note 13 Pro dan Redmi Note 13 Pro+.
Kabar terbaru menyebutkan bahwa baru-baru ini ada dua model Redmi Note 13 yang telah muncul di situs sertifikasi IMDA Singapura. Kedua model tersebut masing-masing punya nomor model 2312DRAABG dan 2312RA50G.
2312DRAABG diduga sebagai Redmi Note 13 Pro sementara 2312RA50G adalah Redmi Note 13 Pro+. Kedua ponsel ini tercatat memiliki dukungan jaringan 5G, Bluetooth, WiFi dan NFC.
Sayangnya, tidak ada bocoran lebih lanjut terkait spesifikasi maupun tanggal peluncurannya. Namun begitu, kemunculannya di laman sertifikasi IMDA menandakan bahwa Xiaomi Redmi Note 13 Series siap untuk diluncurkan ke pasar global.
Mengacu pada versi China, Xiaomi Redmi Note 13 Pro mempunyai layar OLED 6.67 inci dengan resolusi 1.220 x 2.712 piksel yang mendukung refresh rate 120 Hz, Dolby Vision, kecerahan mencapai 1.800 nits dan diproteksi Dolby Vision.
Redmi Note 13 Pro diotaki Snapdragon 7s Gen 2 yang dipadu RAM hingga 16 GB dan media penyimpanan mencapai 512 GB. Ponsel ini disokong baterai 5.100 mAh yang disertai fast charging 67W.
Suksesor Redmi Note 12 Pro tersebut dilengkapi tiga kamera belakang dengan kamera utama 200 MP yang didampingi kamera ultrawide 8 MP dan macro 2 MP. Untuk selfie, terdapat kamera 16 MP di bagian depan perangkat.
Dilain sisi, Xiaomi Redmi Note 13 Pro+ mengandalkan chipset Dimensity 7200 Ultra dari MediaTek. Chip ini dikombinasikan dengan RAM 16 GB dan memori penyimpanan 512 GB.
Spesifikasi layar dan kameranya tidak memiliki perbedaan dari Redmi Note 13 Pro reguler. Hanya saja ponsel ini hadir dengan baterai lebih kecil, yaitu 5.000 mAh tapi teknologi pengisian dayanya ditingkatkan menjadi 120W.
BACA JUGA: Xiaomi 14 Series Kabarnya Bakal Dirilis Tanggal 27 Oktober
Di China, Redmi Note 13 Pro dibanderol dengan harga mulai dari 1.499 yuan (sekitar Rp 3.1 juta). Adapun harga Redmi Note 13 Pro+ adalah 1.999 yuan (sekitar Rp 4.2 juta).