Perlu kamu ketahui fitur getar pada iPhone berfungsi untuk memberitahu pengguna bahwa terdapat notifikasi masuk dari berbagai aplikasi. Namun, ada juga pengguna yang tidak menyukai fitur tersebut sehingga mencari cara untuk mematikan getar di iPhone.
Biasanya setiap pengguna bisa mematikan getar pada iPhone melalui berbagai fitur. Pengguna smartphone ini bisa coba simak artikel berikut hingga selesai untuk mengetahui berbagai metode yang bisa kamu lakukan untuk mematikan getar pada iPhone.
BACA JUGA: Cara Meningkatkan Performa HP Vivo Saat Main Game, Anti Ngelag!
Cara Mematikan Getar di iPhone
Saat pengguna memilih untuk mematikan fitur getar pada HP iPhone, ada salah satu hal yang harus kamu perhatikan. Sebab, tindakan ini akan mencegah Smartphone untuk mengetahui kondisi darurat di lingkungan sekitar.
Saya peristiwa yang melibatkan ramalan cuaca ataupun bencana alam yang terjadi di sekitar tempat tinggal. Dikutip dari lama support.apad.com, cara mematikan getar di iPhone ini bisa kamu lakukan melalui menu pengaturan, fitur accessibility, dan fitur do not Distrub. Untuk lebih jelasnya kamu bisa simak artikel di bawah ini.
1. Melalui Pengaturan
Untuk mengatur opsi getar pada iPhone melalui menu pengaturan, kamu bisa coba dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Aktifkan perangkat dan buka menu pengaturan.
- Selanjutnya scroll layar ke bawah sampai pengguna menemukan menu Suara dan Haptic.
- Lalu pilih opsi tersebut untuk menemukan berbagai jenis getar.
- Kemudian pilih opsi bergetar saat berdering dan bergetar saat senyap. Jika opsi tersebut aktif, kamu bisa melihat tombol di samping masing-masing opsi berwarna hijau.
- Untuk mematikan semua getar pada iPhone kamu bisa menggeser download tombol tersebut hingga berwarna putih untuk menonaktifkannya.
- Nantinya fitur getar tersebut akan mati secara otomatis dan kamu bisa mengikuti langkah-langkah di atas untuk mengaktifkannya kembali.
2. Cara Mematikan Getar di iPhone Menggunakan Fitur Accessibility
Metode selanjutnya yang bisa kamu lakukan yaitu dengan menggunakan fitur accessibility. Kamu bisa mematikan getar pada iPhone melalui fitur accessibility. Tapi perlu kamu ingat, fitur ini juga akan mematikan getaran untuk peringatan darurat. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Pertama-tama buka pengaturan pada smartphone yang kamu gunakan.
- Selanjutnya cari dan pilih menu accesbility.
- Lalu pilih opsi touch yang memiliki icon jari telunjuk.
- Kemudian matikan getaran dengan mengubah tombol getaran dari hijau menjadi putih atau abu-abu.
- Selesai, saat ini berangkat yang kamu gunakan tidak akan lagi memunculkan getar saat notifikasi masuk termasuk peringatan darurat.
3. Menggunakan Do Not Distrub
Cara terakhir yang bisa kamu lakukan yaitu dengan memanfaatkan fitur Do not disturb. Fitur ini menjadi salah satu fitur yang dimiliki oleh setiap ponsel pintar termasuk iPhone. Dengan menggunakan fitur ini, kamu bisa mute atau membisukan semua notifikasi pada smartphone saat pengguna membutuhkan kedamaian dan ketenangan.
Kamu juga bisa menyetel fitur ini dalam mode aktif maupun non aktif secara otomatis pada waktu yang sudah dijadwalkan. Ini dia langkah-langkah yang bisa kamu lakukan untuk menjadwalkan fitur Do Not Distrub:
- Pertama-tama masuk pada menu pengaturan di ponsel yang kamu gunakan dan pilih opsi Focus.
- Selanjutnya pilih opsi Do not disturb yang ditandai dengan icon bulan sabit.
- Lalu ubah pengaturan fitur tersebut mulai dari waktu, lokasi, hingga aplikasi yang menggunakannya.
- Jika sudah simpan perubahan agar fitur tersebut bisa berjalan pada sistem iPhone secara otomatis.
- Selesai.
Saat ini, setiap pengguna bisa menonaktifkan getar pada iPhone melalui fitur di atas kapan saja dan di mana saja, baik itu saat istirahat malam ataupun saat bekerja dan melakukan aktivitas lainnya. Dengan cara ini setiap pengguna akan fokus pada aktivitas yang dilakukannya.
BACA JUGA: Cara Foto 0 5 di Vivo Pakai Fitur Bawaan dan Aplikasi Tambahan
Demikianlah cara mematikan getar di iPhone melalui berbagai metode tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan.