RANCAH POST – Asus resmi mengumumkan bahwa smartphone flagship terbarunya, yaitu Zenfone 10 akan mereka rilis di Indonesia pada tanggal 29 September mendatang.
Seperti diketahui, smartphone ini merupakan suksesor Zenfone 9 yang juga menampilkan bodi ringkas. Namun, Zenfone 10 membawa spesifikasi hardware yang lebih baik dibanding pendahulunya.
Secara keseluruhan, spesifikasi Asus Zenfone 10 tidak terlalu berbeda jauh dengan Zenfone 9. Layarnya masih menggunakan panel Super AMOLED berukuran 5.92 inci.
Layar tersebut dibekali kemampuan refresh rate 144 Hz, tingkat kecerahan hingga 1.100 nits dan diproteksi Gorilla Glass Victus. Adapun resolusi layarnya adalah 1.080 x 2.400 piksel atau FHD+.
Ponsel yang memiliki dimensi bodi 146.5 x 68.1 x 9.4 mm dan bobot seberat 172 gram ini sudah mengantongi sertifikat IP68, sehingga tahan terhadap debu dan juga air hingga kedalaman 1.5 meter dalam waktu 30 menit.
Urusan kinerja, Zenfone 10 memakai Snapdragon 8 Gen 2 yang merupakan chipset terkuat dari Qualcomm saat ini. Chip tersebut disatukan dengan RAM 16 GB dan penyimpanan hingga 512 GB.
Sebagai perbandingan, Zenfone 9 dipersenjatai Snapdragon 8 Gen 1 dengan RAM 16 GB namun memori penyimpanannya mentok di 256 GB.
Selain prosesor dan memori, Asus juga mengupgrade kamera Zenfone 10 Zenfone 10. Ponsel ini punya dua kamera di bagian belakang dengan formasi kamera utama 50 MP dan ultrawide 13 MP. Lalu di depan ada kamera berkekuatan 32 MP.
Zenfone 9 sebetulnya juga mempunyai dua kamera belakang namun resolusi kamera ultrawide-nya hanya 12 MP dan kamera selfie 12 MP.
Tidak ada perubahan pada aspek baterai, sebab Zenfone 10 masih mempertahankan baterai 4.300 mAh dengan dukungan fast charging 30W dan wireless charging 15W.
Fitur-fitur penting seperti sensor fingerprint, WiFi 7 tri-band, Bluetooth 5.3, GPS, NFC, jack audio 3.5 mm dan port USB-C juga tersedia di Zenfone 10.
BACA JUGA: Asus Boyong ROG Phone 7 dan ROG Phone 7 Ultimate ke Indonesia, Segini Harganya
Menurut informasi, Asus Zenfone 10 akan hadir di Indonesia dalam dua versi, yaitu 8/128 GB dan 16/512 GB. Untuk mengetahui harganya, kita tunggu saja pengumuman resmi dari pihak Asus tanggal 29 September nanti.