RANCAH POST – Cara menghilangkan notifikasi Phone Master HP Infinix sebetulnya tidak terlalu sulit. Hanya dengan beberapa langkah saja, pengguna sudah dapat menghilangkan notifikasi Phone Master secara permanen.
Seperti diketahui, Phone Master merupakan salah satu aplikasi bawaan HP Infinix yang memiliki fungsi cukup banyak. Lewat aplikasi ini, pengguna bisa melakukan penggantian tema, font, membersihkan cache dan masih banyak lagi.
Namun dibalik itu semua, aplikasi Phone Master sering memunculkan notifikasi kurang penting yang dapat mengganggu kenyamanan.
Nah, sesuai judul artikel di atas, kali Rancah Post akan membagikan tutorial seputar cara menghilangkan notifikasi Phone Master di HP Infinix.
Cara Menghilangkan Notifikasi Phone Master HP Infinix
Nonaktifkan Notifikasi Aplikasi Phone Master
Menonaktifkan notifikasi yang dikeluarkan oleh aplikasi Phone Master dapat dilakukan lewat menu Pengaturan ponsel. Agar lebih mudah, silahkan Anda ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Buka Pengaturan HP Infinix Anda lalu klik menu Pusat Pemberitahuan.
- Kemudian pada halaman selanjutnya Anda akan menemukan daftar aplikasi yang diizinkan untuk memunculkan notifikasi.
- Silahkan cari aplikasi Phone Master, lalu klik tombol slider yang berada di sebelahnya.
Jika tombol tersebut sudah berubah warna dari hijau menjadi abu-abu, maka mulai sekarang aplikasi Phone Master tidak akan pernah lagi memunculkan notifikasi di HP Infinix Anda.
Hapus Aplikasi Phone Master
Cara menghapus notifikasi Phone Master di HP Infinix yang kedua adalah dengan menghapus atau menguninstal aplikasinya.
Anda bisa membuka aplikasi Google Play Store lalu ketik Phone Master pada kolom pencarian. Jika hasil pencariannya sudah ditampilkan, klik aplikasinya lalu pilih Uninstal.
Selain itu, menghapus aplikasi Phone Master juga bisa dilakukan dari menu Pengaturan > Daftar Aplikasi > Pilih aplikasi Phone Master.
Klik tombol slider di sebelah menu Hapus Izin & Kosongkan Ruang Penyimpanan. Lanjut, klik tombol titik tiga di pojok kanan atas dan pilih Copot Pemasangan Pembaruan.
BACA JUGA: Cara Menghilangkan Hi Translate di Layar HP Infinix
Demikianlah pembahasan tentang cara menghilangkan pemberitahuan aplikasi Phone Master di HP Infinix. Semoga bermanfaat.