Aplikasi benchmark terbaik bisa kamu unduh sebagai alat tolak ukur atau perbandingan suatu brand perusahaan dengan perusahaan lainnya.
Dengan hadirnya aplikasi ini tentunya akan mempermudah pengguna untuk membandingkan atau mengetahui spesifikasi atau keunggulan dari suatu perangkat, baik itu di perangkat HP Android, iPhone, Laptop, PC, dan perangkat elektronik lainnya.
Seperti kita ketahui, inovasi HP Android kini semakin canggih setiap tahunnya. Perusahan-perusahan HP selalu menciptakan perangkat dengan spesifikasi lebih tinggi dan terus bersaing.
Nah, jika kamu penasaran dengan performa HP Android yang kamu gunakan saat ini, kamu bisa memanfaatkan apk benchmark. Aplikasi ini bisa kamu unduh dengan mudah di beberapa toko aplikasi.
Berikut beberapa apk benchmark terbaik yang bisa kamu coba.
Daftar Aplikasi Benchmark Terbaik
AnTuTu Benchmark
Pada rekomendasi pertama, kamu bisa coba dengan menginstall aplikasi AnTuTu Benchmark. Aplikasi yang satu ini diklaim sebagai salah satu platform penguji performa terbaik yang sudah hadir sejak lama.
Beberapa sumber bahkan mengatakan bahwa apk ini disebut sudah menjadi aplikasi standar untuk menguji performa HP Android.
Dengan menggunakan AnTuTu Benchmark, kamu bisa menguji performa HP Android yang kamu gunakan dari segala sisi dengan mudah. Mulai dari GPU, CPU, Kamera, hingga dengan performa HP secara keseluruhan.
oid kamu dari segala sisi. Mulai dari CPU, GPU (grafis), sampai dengan performanya secara keseluruhan.
Geekbench 4 – Aplikasi Benchmark Terbaik
Aplikasi benchmark terbaik yang bisa kamu gunakan selanjutnya ada Geekbench 4. Aplikasi ini tak kalah menarik untuk kamu gunakan. Pada halaman utama apk ini, kamu akan menemukan informasi mengenai spesifikasi dan prosesor yang digunakan sistemnya.
Kamu bisa menjalankan benchmark ini dengan cukup mudah, dimana kamu hanya perlu menekan tombol “Run CPU Benchmark”. Nantinya, aplikasi ini akan mengkalkulasi performa HP yang kamu gunakan dengan cepat.
Biasanya, proses pengujian performa ini membutuhkan waktu 2-3 menit lamanya, hal tersebut disesuaikan dengan jenis HP Android yang kamu gunakan.
BACA JUGA: 6 Aplikasi Pembuat Video Animasi di HP, Bisa Buat Video Pembelajaran!
Quadrant Standard Edition
Quadrant Standard Edition merupakan salah satu aplikasi sederhana yang bisa kamu manfaatkan untuk membandingkan performa HP dengan mudah.
Jika dibandingkan dengan platform sebelumnya, aplikasi ini memang terlihat sedikit jadul, tapi jangan salah, Quadrant Standard Edition dilengkapi dengan fitur mumpuni yang bisa diandalkan.
Tak hanya itu, dengan menggunakan aplikasi ini, kamu juga bisa mendapatkan informasi mengenai performa CPU dan GPU. Tampilannya yang simple juga membuat apk ini sangat mudah untuk digunakan.
3DMark – The Gamer’s Benchmark – Aplikasi Benchmark Terbaik
Pada jajaran keempat, kamu bisa coba dengan menginstall aplikasi 3DMark. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi terbaik yang bisa kamu gunakan untuk mengecek performa HP yang biasa digunakan untuk bermain game.
Mengapa demikian? Karena aplikasi ini dipercaya oleh banyak orang untuk menguji performa HP Android yang mereka gunakan.
Selain itu, dengan aplikasi ini kamu juga bisa menguji performa CPU dan GPU, jadi kamu bisa mengetahui kualitas dan performa HP Android yang akan kamu gunakan untuk bermain game HD.
CPU-Z
Pada jajaran terakhir ada aplikasi CPU-Z. Aplikasi ini bersifat multifungsi. Selain bisa digunakan untuk mengetahui performa HP, kamu juga bisa mengetahui frekuensi prosesor HP Android dengan mudah.
CPU-Z juga diklaim sebagai salah satu aplikasi terbaik yang bisa melakukan pengecekan performa dengan cepat. Dimana sistemnya akan menampilkan spesifikasi HP secara detail dan akurat.
Aplikasi ini juga bisa mengetahui CPU HP Android yang kamu gunakan saat dalam keadaan panas.
BACA JUGA: Cara Menghilangkan Centang Biru di IG lewat Aplikasinya Secara Langsung
Itulah beberapa aplikasi benchmark terbaik yang bisa kamu manfaatkan untuk membandingkan suatu brand atau perangkat yang ingin kamu cek.