RANCAH POST – Motorola dilaporkan bakal segera meluncurkan smartphone terbarunya yang bernama Motorola Moto G84 5G. Smartphone tersebut diperkirakan akan debut dalam waktu dekat mengingat bocorannya mengalir begitu deras di internet.
Selain spesifikasi, kini giliran bocoran desain Motorola Moto G84 5G yang muncul di internet. Adapun bocoran yang dimaksud dibagikan oleh leaker gadget populer, Evan Blass.
Berdasarkan render yang dibagikan Evan, smartphone ini tampak memiliki layar berdesain punch hole serta mempunyai dua kamera belakang dan disusun vertikal dalam modul persegi.
Tombol daya dan volumenya ditempatkan di sisi bingkai sebelah kanan, sedangkan sisi bingkai bagian kiri dihuni SIM tray. Lalu bagian bawah ponsel dijejali port USB-C, speaker dan mikrofon.
Bocoran sebelumnya menyebutkan bahwa Motorola Moto G84 5G akan dilengkapi layar AMOLED FHD+, kamera utama 50 MP yang disertai OIS dan baterai 5.000 mAh berteknologi fast charging 33W.
Sebagai perbandingan, Motorola Moto G82 yang dirilis pada Mei 2022 lalu memiliki layar AMOLED 6.6 inci beresolusi FHD+, aspek rasio 20:9, kerapatan 402 ppi dan refresh rate 120 Hz.
Moto G82 dipersenjatai chipset Snapdragon 695 5G dari Qualcomm yang didukung RAM 6/8 GB dan media penyimpanan 128 GB. Ponsel ini mengemas baterai 5.000 mAh dengan fast charging 30W.
Lalu di sektor kamera, Motorola Moto G82 dibekali tiga kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 50 MP f/1.8, ultrawide 8 MP f/2.2 dan macro 2 MP f/2.4. Sementara di bagian depan tertanam sensor kamera selfie berkekuatan 16 MP.
BACA JUGA: Rilis 15 September, Spesifikasi Motorola Edge 40 Neo Bocor Duluan
Perangkat ini menjalankan sistem operasi Android 12 dan sekarang sudah mendapatkan update OS Android 13. Moto G82 turut dibekali sensor sidik jari di samping, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, jack audio 3.5 mm dan port USB-C.