RANCAH POST – Smartphone lipat Xiaomi Mix Fold 3 dipastikan rilis pada 13 Agustus mendatang. Menjelang hari perilisannya, desain Xiaomi Mix Fold 3 telah dipamerkan pihak perusahaan.
Dilansir dari FoneArena, Kamis (10/08/2023), desain bodi Xiaomi Mix Fold 3 akan dibalut material kulit berwarna hitam dan emas.
Dilihat dari teaser yang dibagikan perusahaan, perangkat ini tampaknya bakal dibekali lensa Leica Vario Summicron dengan bukaan lensa f/1.8 hingga f/2.9 untuk kamera telefoto dan periskop.
Ngomongin soal kamera, Xiaomi Mix Fold 3 akan dibekali sistem Quad Camera di belakang serta memiliki dua kamera depan yang masing-masing diletakan di layar eksternal dan internal.
Pada tanggal 13 Agustus nanti, Xiaomi juga diperkirakan bakal merilis Redmi K60 Ultra yang spesifikasinya telah dibocorkan Geekbench beberapa waktu lalu.
Suksesor Redmi K50 Ultra tersebut tampil di situs pengujian Geekbench dengan nomor model 23078RKD5C yang tercatat menggunakan chipset Dimensity 9200 Plus, RAM 16 GB dan sistem operasi Android 13.
Xiaomi Redmi K60 Ultra disebut-sebut bakal memiliki layar OLED 6.7 inci beresolusi 1.5K dan didukung teknologi refresh rate 144 Hz.
Sementara itu, chipset Dimensity 9200 Plus yang jadi otak pacunya akan dipasangkan dengan RAM berjenis LPDDR5x sebesar 16 GB dan memori penyimpanan UFS 4.0 berkapasitas hingga 1 TB.
Untuk fotografi, perangkat ini disinyalir akan mempunyai tiga kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 108 MP, ultrawide 8 MP dan macro 2 MP. Sementara untuk kebutuhan selfie akan disediakan kamera 20 MP di bagian depan.
BACA JUGA: Xiaomi Pad 6 Masuk Indonesia, Harganya Dibanderol Rp 4 Jutaan
Xiaomi Redmi K60 Ultra kemungkinan akan mengemas baterai 5.000 mAh yang dilengkapi kemampuan fast charging 120W yang sanggup mengisi daya 0-100% dalam waktu 19 menit.