Cara mengatasi bookmark Twitter yang tidak muncul belakangan ini tengah banyak dicari, karena beberapa pengguna sering kesulitan mengakses halaman Twitter yang disukainya.
Seperti kita ketahui, fitur bookmark Twitter ini memungkinkan penggunanya untuk menandai tweet favorit agar bisa diakses kembali dengan cepat kapan saja.
Error bookmark yang terjadi pada Twitter ini biasanya terjadi karena berbagai faktor. Salah satunya koneksi internet yang buruk.
Twitter sendiri, sampai saat ini masih jadi salah satu media sosial paling populer yang banyak diminati, terutama oleh kalangan anak mudah yang update, karena Twitter diklaim sebagai salah satu sumber informasi tercepat setiap harinya.
Nah, pada artikel kali ini kami akan mengulas beberapa penyebab dan cara mengatasi bookmark Twitter yang tidak muncul. Berikut selengkapnya.
BACA JUGA: Cara Menjadikan Chrome Sebagai Default Browser di Vivo
Penyebab Bookmark Twitter Tidak Muncul
Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan error bookmark Twitter. Dikutip dari beberapa sumber, berikut ada beberapa alasan yang menjadi kendalanya:
1. Aplikasi Kedaluwarsa
Penyebab pertama yang bisa membuat error bookmark yaitu aplikasi Twitter Kedaluwarsa. Aplikasi yang kedaluwarsa ini terkadang memiliki error atau bug yang menyebabkan aplikasi tidak berfungsi secara optimal.
Misalnya fitur bookmark Twitter tidak muncul sehingga tidak bisa mengakses tweet yang sebelumnya sudah kamu simpan.
2. Koneksi Internet yang Buruk
Perlu kamu ketahui, Twitter membutuhkan koneksi internet yang stabil. Koneksi internet yang buruk bisa menyebabkan aplikasi tidak bekerja dengan optimal. Oleh karena itu, pastikan kamu memiliki koneksi jaringan internet yang stabil sebelum mencoba kembali.
3. Terdapat Gangguan Server
Fitur bookmark yang tidak muncul juga bisa disebabkan oleh adanya gangguan server Twitter. Dalam hal ini pengguna harus menunggu pihak Twitter untuk menyelesaikan kendala tersebut.
4. Cache dan Cookie
Data cache dan cookie pada aplikasi yang rusak juga bisa menyebabkan masalah pada fitur bookmark Twitter.
Cara Mengatasi Bookmark Twitter Tidak Muncul
Jika kamu sudah mengetahui penyebab dari error tersebut, kamu bisa coba simak tutorial mengatasi bookmark Twitter tidak muncul di bawah ini.
Bersihkan Cache Aplikasi Twitter
Cara pertama yang bisa kamu lakukan yaitu dengan membersihkan cache pada aplikasi Twitter. Ini dia langkah-langkahnya:
- Pertama-tama masuk ke menu Pengaturan di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya cari dan pilih menu Aplikasi.
- Lalu pilih opsi Manajemen Aplikasi.
- Cari aplikasi Twitter pada daftar aplikasi yang tersedia dan ketuk.
- Kemudian pilih opsi Penggunaan Penyimpanan.
- Ketuk opsi Hapus Cache untuk menghapus data cache yang kadaluarsa pada aplikasi.
- Selesai.
Cara Mengatasi Bookmark Twitter dengan Hapus Data Cookie Peramban
Selanjutnya kamu bisa coba mengatasi bookmark Twitter dengan menggunakan peramban Chrome. Kamu bisa menghapus data cache dengan mengikuti petunjuk di bawah ini:
- Pertama buka Chrome di perangkat yang kamu gunakan.
- Lalu klik tiga titik vertikal untuk mengakses menu lainnya.
- Pilih opsi Mode Tools dan klik Clear Browsing Data untuk menghapus data cookie.
- Selesai.
BACA JUGA: Cara Mengatasi Layar HP Ungu
Demikianlah cara mengatasi bookmark Twitter tidak muncul yang bisa kamu lakukan.