Viral Video, RANCAH POST – Sebuah video pernikahan yang baru-baru ini viral di media sosial sukses menghebohkan warganet. Pasalnya, mempelai pria membawa rombongan seserahan yang disebut-sebut terpanjang di dunia bak membawa warga satu kecamatan.
Video tersebut dibagikan oleh akun TikTok @acaraweddingplanner.wo pada Rabu, 12 Juli 2023, dan banyak di-repost oleh akun di platform media sosial lain.
“Rombongan pengantin ter panjang di dunia,” tulis akun tersebut dalam keterangan unggahannya.
Dari lokasi yang disematkan di video, diketahui lokasi pernikahan itu berada di Sumedang, Jawa Barat.
Dalam video, terlihat acara pernikahan yang digelar cukup mewah dan meriah dengan dihadiri banyak tamu.
Bahkan menurut narasi di video, pengantin pria sampai membawa rombongan seserahan sekitar 1.000 orang.
“Ketika rombongan seserahan jumlahnya 1.000 orang,” tulis keterangan di video.
Ketika perekam video mengabadikan momen seserahan, tampak barisan rombongan dari pengantin pria sangat panjang sampai tak terlihat ujungnya.
Perekam video pun mengabadikan momen sampai ujung rombongan, namun ternyata sampai akhir video pun masih banyak warga yang tergabung dalam rombongan seserahan itu.
“Panjang banget barisannya, gak abis-abis tamunya ini,” tulis di video itu lagi.
Menurut pengunggah video, walaupun membawa rombongan seserahan sangat banyak, kedua mempelai dan keluarganya telah mempersiapkan berbagai hal secara matang, sehingga ketika hari H semua dapat berjalan lancar.
“Alhamdulillah semuanya sudah dipersiapkan oleh kedua keluarga besar jadi semuanya aman, keluarga dan pengantin juga bahagia,” tulis akun @acaraweddingplanner.wo di kolom komentar.
Sementara itu, video rombongan seserahan yang disebut terpanjang di dunia dan seperti membawa warga satu kecamatan itu ramai dikomentari banyak warganet.
Mereka ikut dibuat kaget hingga takjub dengan banyaknya rombongan seserahan ketika mengantar mempelai mempersunting kekasihnya.
Cerdik Ceria Mendidik, “ketika yang lain komen soal ” duit & duit ” , reaksi aku ketika liat video ini :” Masha Allah, Luarbiasa silaturahmi yang punya acara bgs banget.”
0718🧕, “berarti banyak sodara teman kolega ya senang bergaul mungkin akur dg smua orang gk teman gk sodara.”
bpa embul 26🌈, “aduh urang mah lmun seserahan na 10 juta tea mah dibere dahar na Oge d besekan sangu huduk endong d iris jeng tempe orek tempe ameh sarua porsina 😁”
Wawa Abil, “pasti sudah di persiapkan.kan ada kesepakatan dari awal.bukan acara tiba ya saay.mungkin bawa nya 1.M lebih bah kan.”
BACA JUGA: VIRAL Pengantin Wanita Jatuh Usai Joget di Panggung, Malu Sampai Pura-pura Pingsan?
creww, “3000 orang dewasa di tambah anak2 jadi 4000 masing2 ambil 3 tusuk sate di tambah tamu undangan 2000 x 3 18000 tusuk sate 👍😁😁”