Viral Video, RANCAH POST – Menyeberangi sungai melewati jembatan merupakan hal biasa, tapi bagaimana jika jembatan itu terbuat dari seutas tali? Pastinya bakal super ngeri, apalagi jika di bawahnya ada sungai beraliran cukup deras.
Namun, rasa takut tak sedikit pun terlihat dari seorang bapak yang seberangi sungai dengan seutas tali sambil gendong bayi.
Ya, tali itu terbentang dari ujung ke ujung sehingga dapat digunakan untuk menyeberangi sungai yang cukup lebar dan berarus deras itu.
Yang membuat warganet semakin ngeri adalah bapak itu menyeberangi sungai sambil menggendong bayi. Video itu direkam oleh seorang wanita yang ada di pinggir sungai, lalu videonya diunggah melalui akun TikTok @nurulminamarzuk.
Alih-alih merasa ngeri, wanita itu terdengar tertawa dan meminta si bayi untuk melambaikan tangan. Kini video bapak seberangi sungai dengan seutas tali sambil gendong bayi itu viral di berbagai media sosial.
Dalam video berdurasi singkat itu terlihat seorang pria berkaos biru sedang menggendong bayi dengan kain jarik. Ia berada di tepi sungai beraliran cukup deras.
Secara perlahan, bapak itu pun menyembrangi sungai tersebut melewati seutas tali yang terbentang sembari menggendong bayi.
Tampak bayi itu cukup tenang ketika dibawa oleh pria yang diduga kakeknya menyeberangi sungai tersebut.
Berbagai komentar pun langsung memenuhi kolom komentar akun yang mengunggah video tersebut.
@remorraz, “Ngeri weh, amit” kalo sampe mereka jatoh gimana coba. Daerah jauh dari perkotaan apa emang pemdanya molor sampe gak tau kondisi yang kek gitu…”
@wibowohari09, “Semoga pembangunan merata cepat anda rasakan pak ya… Tapi untuk sementara ini sabar pak ya… IKN dulu ya….”
@ninfzh, “yaAllah yaAllah yang bener ajaaa, pemerintah daerah apa tega lihat spt iniiiii?! 🥲🥲”
Menurut akun TikTok @nurulminamarzuk melalui unggahan lainnya, keluarganya memang harus melewati jembatan tali gantung tersebut untuk mencapai kebunnya yang berada di seberang sungai.
“Ini adalah kebun orang tua kami. Untuk mencapai kebun ini kami harus lewati dulu jembatan tali gantung yang seperti video viral kemaren.
Jadi kemaren itu orang tua kami merayakan Idul Adha di kebun ini, nah kami sebagai anak berkunjung ke kebun, bawa ikut serta cucunya juga,” paparnya.
Video saat bapak-bapak menyeberang sungai dengan seutas tali itu menuai pro dan kontra. Sampai akhirnya ia memutuskan untuk menghapusnya saja.
“Video kemaren saya hapus karena banyak pro dan kontra. Salah satunya ada yang bilang kami protes untuk dapat bantuan dengan cara melintasi ‘bayi’ lewat situ. Padahal yang terjadi bukan seperti itu,” sambungnya.
Dalam video berikutnya, akun yang sama juga membagikan video saat dua anak kecil menyeberangi sungai yang sama dengan berjalan di atas seutas tali.
“Bagi netizen di luar ini cukup menguji nyali. Tapi bagi kami in udah biasa, bahkan anak-anak aja udah se pro begini,” tulisnya.
BACA JUGA: Ngeri! Pengendara Motor Wanita Berani Lewati Jembatan Ekstrim, Kanan Kirinya Jurang
Namun, akun tersebut tidak menyebutkan secara pasti terkait lokasi jembatan tali gantung itu berada.