Selain berbagai kata ucapan, pada momen Lebaran Idul Adha 2023 kita juga bisa mengunggah gambar meme yang berkaitan dengan hari raya tersebut, salah satunya hewan kurban.
Selain itu, terdapat juga meme nyate bersama, dan masih banyak meme lucu lainnya yang pasti mengundang gelak tawa.
Kita bisa mengunggah gambar meme tersebut ke media sosial seperti Facebook, WhatsApp, Instagram, Twitter dan lainnya.
Seperti kita ketahui, saat perayaan Idul Adha biasanya media sosial akan diramaikan dengan berbagai unggahan tentang hari raya tersebut.
Untuk ikut merayakannya, kamu pun tak boleh ketinggalan untuk membagikan unggahan seperti kata ucapan, meme, hingga twibbon Idul Adha 2023.
Hari Raya Idul Adha selalu disambut dengan penuh suka cita oleh semua umat Muslim. Idul Adha disebut juga sebagai Hari Raya Kurban.
Pasalnya, pada hari raya tersebut dilaksanakan penyembelihan hewan kurban. Nantinya daging hewan kurban itu akan dibagikan kepada orang-orang.
Maka tak heran jika pada momen itu akan banyak masyarakat yang memasak rendang, gulai, hingga sate daging sapi atau daging kambing.
Dikutip dari CNN Indonesia, tahun ini pemerintah menetapkan 10 Dzulhijjah 1444 H menjadi Hari Raya Idul Adha pada Kamis, 29 Juni 2023.
Hal itu sesuai dengan hasil pantauan dan sidang Isbat yang digelar Kementerian Agama pada Minggu, 18 Juni 2023 lalu.
Kemudian, menurut keterangan resmi di situs Muhammadiyah menetapkan 1 Dzulhijjah 1444 H pada Senin, 19 Juni 2023.
Itu artinya, Idul Adha 2023 jatuh pada Rabu, 28 Juni 2023 dan muslim Muhammadiyah akan menggelar salat Idul Adha dan kurban lebih dulu.
Kendati ada perbedaan, tidak menjadi halangan bagi setiap muslim untuk merayakan Idul Adha.
Di bawah ini, kami telah menyiapkan beberapa gambar meme tentang perayaan Idul Adha 2023, mulai dari hewan kurban dan menu-menu masakan yang kerap dihidangkan saat hari raya.
Gambar Meme Kurban Idul Adha 2023
Berikut ini gambar meme yang bisa kalian bagikan ke media sosial jelang momen Idul Adha 2023 yang berhasil kami rangkum dari berbagai sumber di internet.
BACA JUGA: 30 Link Twibbon Lebaran Idul Fitri 1444 H, Happy Eid Mubarak!
Itu dia, kumpulan gambar meme kurban Idul Adha paling lucu dan kocak yang bisa dibagikan ke berbagai platform media sosial.