HP kamu tidak bergetar saat ada notifikasi masuk? Jangan khawatir, kini ada cara mengatasi HP tidak bisa bergetar yang bisa kamu lakukan tanpa harus membawanya ke tukang service.
Saat ini, kualitas HP yang beredar di masyarakat sudah cukup canggih dan bisa melakukan banyak hal dengan mudah. Mulai dari menelepon, mengirim pesan, bersosial media, menginstall berbagai jenis aplikasi, dan masih banyak lagi.
Hampir setiap aktivitas yang kamu lakukan pada smartphone ini didukung oleh fitur getar atau vibration untuk keperluan notifikasi. Untuk kamu yang belum tahu fitur getar ini adalah salah satu fitur dasar yang dimiliki oleh semua jenis smartphone.
Saat ponsel dalam mode silent sekalipun, fitur getar ini bisa berperan sebagai pengganti suara dalam pemberitahuan notifikasi, sehingga kamu tetap bisa mengetahui adanya notifikasi masuk tanpa harus terganggu dengan suaranya.
Jika fitur fitur ini tidak berfungsi dengan baik, maka HP tersebut akan kekurangan salah satu fungsinya. Beberapa orang akan terganggu karena fitur tersebut tidak berfungsi dengan baik dan menyebabkan penurunan kinerja.
Penyebab HP Tidak Bergetar
Sebelum kamu mengetahui cara mengatasi HP tidak bergetar, kamu harus mengetahui terlebih dahulu penyebab dari HP tidak bisa bergetar ini. Berikut beberapa penyebab yang sering terjadi:
- Kerusakan PCB
Penyebab pertama yang membuat HP tidak bergetar yaitu adanya kerusakan pada PCB. Kondisi ini bisa terjadi karena kotor, sehingga membuat jalur menuju komponen terputus. Ponsel yang terkena air juga bisa menyebabkan kerusakan pada PCB.
- Komponen Vibrator Rusak
HP yang tidak bergetar juga bisa diakibatkan oleh komponen vibrator yang rusak. Hal ini terjadi karena komponen tersebut memiliki fungsi utama yang membuat HP bergetar.
- Efek Root
Root juga bisa membuat beberapa fitur HP menjadi tidak aktif. Kondisi ini juga bisa menyebabkan adanya perubahan pada mode getarnya juga karena ada kendala pada sistem.
- Custom ROM
Untuk pengguna HP yang sering melakukan perombakan pada HP nya, pemakaian custom ROM bisa membuat beberapa fitur HP menjadi nonaktif.
BACA JUGA: Cara Menaikkan Limit Kredivo Pengguna Baru
Cara Mengatasi HP Tidak Bisa Bergetar
Adapun beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi HP yang tidak bisa bergetar, berikut diantaranya:
Aktifkan Fitur Getar Secara Manual
Cara pertama yang bisa kamu lakukan yaitu mengaktifkan fitur getar secara manual. Cara ini cukup mudah dilakukan di HP Android. Berikut langkah-langkahnya:
- Pertama-tama buka menu Pengaturan di ponsel yang kamu gunakan.
- Selanjutnya, pilih menu Suara & Getaran.
- Lalu scroll ke bawah dan aktifkan opsi Bergetar saat berdering dengan menggeser toddler hingga berwarna biru.
- Selesai.
Cek Fungsi Getar Melalui Kode Rahasia
Selanjutnya, kamu perlu memeriksa apakah fungsi getar pada HP ini sudah benar-benar diaktifkan atau belum. Kamu harus memeriksa dahulu menu getar pada smartphone tersebut.
Jika cara tersebut tidak bisa mendeteksi apakah mode tersebut sudah aktif atau tidak, maka kamu bisa menggunakan kode rahasia.
Ini dia langkah-langkahnya:
- Pertama, masuk ke menu panggilan.
- Lalu ketik *#0*#. Nantinya akan muncul jendela baru di ponsel tersebut dan klik menu getar.
- Setelah fungsi getar HP normal, maka HP tersebut akan bergetar seperti biasanya saat sudah mendapatkan notifikasi.
Kode rahasia ini bisa kamu gunakan di semua jenis HP Android. Kamu juga bisa menggunakan cara ini untuk membantu membetulkan opsi getar tersebut.
BACA JUGA: Cara Menghilangkan Iklan di HP Infinix
Demikianlah cara mengatasi HP tidak bisa bergetar yang bisa kamu coba secara mandiri sebelum membawanya ke tukang service HP.