Cara Menghapus Tag Instagram – Sudah bukan rahasia umum lagi jika Instagram kini jadi salah satu platform media sosial terbaik yang paling banyak diminati.
Pada aplikasi ini kamu bisa menemukan banyak fitur menarik dan tentunya sangat berguna, salah satunya yaitu fitur tag.
Fitur tag ini bisa kamu gunakan untuk menandai pengguna Instagram lain di dalam sebuah postingan foto atau video yang diunggah seseorang. Dengan begitu, kamu bisa menandai orang lain dalam post foto atau video kamu di Instagram, begitupun sebaliknya.
Lalu, apa jadinya jika ada akun tidak dikenal dan membuat tidak nyaman? Jangan khawatir, kamu bisa dengan mudah menghilangkan tag tersebut. Apalagi jika orang tersebut menandai kamu tanpa izin, pastinya kamu akan sangat risih.
Nah, pada artikel kali ini, kami akan mengulas secara lengkap cara menghapus tag Instagram yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Penasaran dengan caranya? Yuk, simak artikel di bawah ini untuk mengetahuinya.
BACA JUGA: Cara Menghapus Google Smart Lock Instagram
Cara Menghapus Tag Instagram
Ada beberapa cara atau metode yang bisa kamu lakukan untuk menghapus tag di Instagram ini. Mulai dari menghapusnya sementara, menghapus tag secara permanen, dan menghapus semua atau beberapa tag sekaligus.
Untuk lebih jelasnya, kamu bisa coba langkah-langkah di bawah ini:
Cara Hapus Tag IG Sementara
Pertama, kamu bisa menghapus tag IG secara sementara. Cara ini cukup mudah dilakukan, dan tag tersebut tidak akan hilang secara permanen. Kamu bisa memilih untuk menghapusnya secara sementara atau menyembunyikannya dari profil akun Instagram tersebut.
Ini dia langkah-langkahnya:
- Pertama-tama buka aplikasi Instagram yang kamu miliki. Pastikan kamu menggunakan apk IG versi terbaru.
- Selanjutnya, klik Profil akun dan pilih icon tag orang pada bagian atas feed IG.
- Lalu, pilih salah satu postingan yang akan kamu hapus tandanya.
- Klik tiga titik vertikal yang ada di pojok kanan atas foto tersebut dan pilih “Tandai Opsi”.
- Setelah itu, pilih opsi Sembunyikan dari Profil Saya.
- Terakhir, konfirmasi postingan tersebut dan selesai.
Dengan menyembunyikan postingan tag tersebut bukan berarti kamu menghilangkannya. Postingan hanya disembunyikan atau bersifat sementara.
Jika suatu saat nanti kamu ingin menampilkannya kembali, kamu bisa melakukannya dengan mudah tanpa harus melakukan tag ulang.
Cara Hapus Tag Instagram secara Permanen
Selanjutnya, kamu bisa menghapus tag Instagram secara permanen dari profil IG kamu dan postingan tersebut. Kamu bisa coba mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk melakukannya:
- Pertama-tama buka aplikasi Instagram yang kamu miliki. Pastikan kamu menggunakan apk IG versi terbaru.
- Selanjutnya, klik Profil akun dan pilih icon tag orang pada bagian atas feed IG.
- Lalu, pilih salah satu postingan yang akan kamu hapus tandanya.
- Klik tiga titik vertikal yang ada di pojok kanan atas foto tersebut dan pilih “Tandai Opsi”
- Kemudian pilih “Hapus Saya dari Postingan”.
- Konfirmasi penghapusan, dan postingan tersebut akan hilang dari profil akun kamu sekalipun di muat ulang.
Jika kamu sudah menghapus tag tersebut secara permanen, kini tag akun kamu pada postingan tersebut sudah dihapus.
Hapus Semua Tag
Terakhir, kamu bisa coba hapus semua tag sekaligus dengan mudah pada akun Instagram yang kamu miliki.
Cara ini bisa kamu lakukan dengan mudah. Terlebih Instagram sudah menghadirkan fitur khusus untuk menghapus beberapa atau semua tag sekaligus. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka aplikasi Instagram yang kamu miliki dan kunjungi profil akun Instagram tersebut.
- Selanjutnya, klik tiga garis vertikal yang ada di pojok kanan atas laman profil akun.
- Lalu, pilih opsi Privasi.
- Pilih menu Postingan.
- Kemudian, pilih Setujui Tanda Secara Otomatis pada bagian Postingan yang ditandai.
- Untuk menghapus beberapa tag sekaligus, kamu bisa klik Edit, lalu pilih postingan yang akan kamu munculkan di feed tag.
- Jika sudah, pilih Hapus untuk menghapus semua tag secara permanen atau sembunyikan tag foto tersebut untuk menyembunyikan postingan dari profil akun IG kamu.
- Selesai.
BACA JUGA: Cara Cek Touchscreen Infinix
Demikianlah cara menghapus tag Instagram yang bisa kamu lakukan untuk sementara atau menghapusnya secara permanen.