RANCAH POST – Xiaomi resmi memboyong Redmi A2 ke pasar Indonesia. Ponsel tersebut menargetkan segmen entry level dengan harga Rp 1 jutaan. Berikut adalah ulasan lengkap mengenai spesifikasi dan juga harga Xiaomi Redmi A2 di Indonesia.
Redmi A2 mengunggulkan aspek RAM dengan kapasitas hingga 5 GB. Adapun kapasitas RAM asli dari perangkat ini adalah sebesar 3 GB dimana 2 GB sisanya didapat berkat dukungan teknologi Extended RAM.
Untuk menampung foto, video, file aplikasi serta berkas-berkas lainnya, Redmi A2 mempunyai memori internal seluas 32 GB yang dapat diperluas hingga 1 TB dengan menggunakan kartu microSD.
Di bagian prosesor, ponsel ini mengandalkan chipset MediaTek Helio G36 yang menawarkan kinerja lebih mumpuni ketimbang Helio A22 yang dipakai oleh pendahulunya, Redmi A1.
Kemudian dari segi fisik, desainnya masih terlihat sama dengan Redmi A1. Ponsel ini memiliki ukuran bodi 164.9 (panjang) x 76.8 (lebar) x 9.1 (ketebalan) mm dan bobot 192 gram.
Bagian depan ponsel menampilkan layar berponi yang menggunakan panel bertipe IPS LCD 6.52 inci yang menghasilkan resolusi 720 x 1.600 piksel atau HD+. Poni berbentuk waterdrop yang berada di bagian atas layarnya memuat kamera berkekuatan 5 MP.
Lalu untuk fotografi, Redmi A2 menawarkan pengaturan dual camera yang mencakup kamera utama 8 MP dan depth sensor 0.08 MP yang didukung Dual LED flash.
Sementara untuk membuat perangkat ini menyala, Xiaomi telah membenamkan baterai 5.000 mAh dan melengkapinya dengan fitur fast charging 10W. Sayang konektor pengisian yang digunakannya masih berjenis microUSB belum type-C.
Urusan software, ponsel ini akan dikirimkan ke tangan pengguna dalam keadaan sudah diinstal dengan sistem operasi Android 12 Go Edition berlapis antarmuka khas Xiaomi, yaitu MIUI.
Xiaomi Redmi A2 tidak memiliki sensor fingerprint, dimana fitur ini juga sebenarnya absen di Redmi A1. Adapun beberapa fitur lain yang dibawanya termasuk slot dual SIM, jaringan 4G LTE, Wi-Fi, Bluetooth, FM radio dan jack audio 3.5 mm.
BACA JUGA: HP Xiaomi 13 Ultra Meluncur dengan Lensa Leica Summicron dan Layar Paling Terang di Dunia
Tersedia dalam opsi warna Black dan Light Blue, harga Xiaomi Redmi A2 di Indonesia adalah Rp 1.149.000 dan sudah bisa dipesan melalui situs resmi Mi.co.id.