Viral Video, RANCAH POST – Jagat media sosial digegerkan dengan viralnya video detik-detik mobil diduga milik warga negara Indonesia (WNI) dirampok saat berada di luar negeri.
Meski aksinya kepergok, dua maling itu tetaps santai beraksi dan seolah tak perduli ada yang merekam kejadian tersebut.
Video saat mobil WNI dirampok di luar negeri itu viral setelah diunggah oleh sejumlah akun, mulai dari Instagram hingga TikTok.
Terlihat di video itu, dua orang pencuri yang mengenakan hoodie serta penutup wajah sedang beraksi membobol sebuah mobil yang terparkir di parkiran gedung.
Mobil itu diduga milik WNI dan ia menyaksikan sendiri ketika mobilnya diobrak-abrik oleh kedua pencuri itu. Ia pun sempat merekam aksi pencurian itu dengan kamera ponselnya.
Tak sendirian, di lokasi tersebut juga ada beberapa orang lainnya yang turut menyaksikan pencurian itu namun tak bisa berbuat apa-apa.
“Kita dirampok,” ucap perekam video.
Tampak si pencuri merusakan kaca mobil untuk mengambil barang yang ada di dalamnya. Setelah berhasil, mereka langsung mengambil semua tas dan koper dari mobil korban ke mobil mereka.
Si pencuri tampaknya menyadari bahwa aksinya dilihat dan direkam orang lain. Kendati begitu mereka tetap melancarkan aksinya, dan setelah semua barang dipindahkan ke mobil, kedua pencuri itu langsung tancap gas meninggalkan lokasi.
Terdengar pemilik mobil mengatakan bahwa paspor miliknya sudah diamankan di tas yang ia bawa dan tidak ditaruh di tas atau koper yang ada di mobil.
Orang-orang yang berada di lokasi hanya bisa pasrah. Jika melawan atau berusaha mencegah pencurian itu, mereka khawatir si pencuri dapat melakukan tindakan brutal yang mengancam keselamatan.
Apalagi kepemilikan senjata api legal di sana. Diduga kejadian tersebut terjadi di Amerika Serikat (AS).