Masih banyak pengguna yang kebingungan dengan cara privasi story FB (Facebook). Padahal tata caranya sangat mudah, tapi apa boleh buat jika belum mengetahuinya pasti akan bingung.
Seperti kita ketahui, Facebook juga memiliki fitur story seperti di Instagram. Kita bisa membagikan teks, foto, atau video singkat ke dalam story akun Facebook kita.
Nantinya story tersebut dapat dilihat oleh semua pengguna Facebook lain, baik yang berteman atau tidak.
Untuk akun Facebook yang sudah berteman denganmu, story akan muncul di laman beranda mereka. Sedangkan yang belum berteman, story hanya bisa dilihat ketika membuka profil akun Facebook-mu.
Sama seperti story di Instagram, story di Facebook juga akan hilang secara otomatis setelah 24 jam. Jadi sebelum 24 jam dan bila kamu tidak menghapusnya, story tersebut akan tetap terpampang.
Karena story yang kita buat bisa dilihat oleh siapa saja, termasuk yang bukan teman, beberapa pengguna merasa kurang nyaman dengan hal ini.
Apalagi jika story tersebut berisi hal yang tidak ingin kamu ketahui oleh pengguna Facebook selain yang berteman.
Oleh karena itu, mereka pun ingin mengatur privasi story yang dibuat di Facebook. Jika demikian, tentu saja bisa karena Facebook menyediakan opsi tersebut.
Ya, terdapat fitur untuk mengatur privasi siapa saja yang bisa melihat, tidak bisa melihat atau hanya bagikan ke orang-orang tertentu.
Kamu pun bisa mengatur privasi story sesuka hati, kamu berhak menentukan siapa yang boleh melihat story yang kamu buat di Facebook. Penasaran bagaimana caranya?
Cara Privasi Story FB
Daripada makin penasaran, yuk simak satu persatu pembahasan mengenai cara privasi story Facebook yang sudah atau belum diunggah.
Jadi meskipun story tersebut sudah diunggah, kamu tetap bisa mengatur privasinya. Menarik banget ‘kan fitur di Facebook yang satu ini?
Story yang belum diunggah
Metode pertama adalah menyembunyikan story FB yang belum diunggah. Jadi sebelum mengunggah story-nya, terlebih dahulu atur privasi siapa saja yang ingin kamu izinkan melihat story tersebut.
- Pertama-tama, silakan buka aplikasi Facebook di HP kamu.
- Kemudian, tap fitur Buat cerita.
- Di sini kamu bisa membuat cerita berupa teks, musik, layar hijau, boomerang, dan selfie dengan mengambil gambar secara langsung.
- Kemudian bisa juga memilih gambar atau video yang ada di galeri. Untuk pemilihan konten yang akan diunggah ke story tinggal disesuaikan saja.
- Tahap berikutnya, kamu bisa melakukan editing dengan tools yang tersedia sebelum melanjutkan ke proses posting video.
- Terdapat tools stiker, teks, musik, efek, latar belakang, gambar, dan tanda orang.
- Jika proses editing sudah selesai, dilanjut ke proses posting. Tapi sebelum itu atur privasinya dengan mengklik Privasi.
- Kamu pun akan diarahkan ke laman Siapa yang bisa melihat cerita Anda. Terdapat pilihan Publik, Teman, Sembunyikan Cerita Dari, dan Khusus.
- Kamu bisa memilih mau opsi privasi yang mana. Misalnya di sini kami hanya memilih teman saja > klik Simpan.
- Setelahnya, langsung bagikan story tersebut ke Facebook. Story Facebook itu hanya bisa dilihat oleh akun yang sudah kamu atur tadi.
Publik artinya, semua orang bisa melihat story yang kamu buat. Teman artinya, story hanya dibagikan ke akun yang sudah berteman di Facebook.
Sembunyikan Cerita Dari artinya, kamu bisa memilih menyembunyikan cerita itu ke akun tertentu secara spesifik. Khusus artinya, kamu hanya membagikan cerita ke orang terpilih saja.
BACA JUGA: Cara Download Story Facebook di HP dengan dan Tanpa Aplikasi
Story yang sudah diunggah
Metode kedua adalah mengatur privasi pada story FB yang sudah diunggah. Seperti dijelaskan tadi, cara privasi story FB yang sudah diunggah pun bisa.
- Caranya tentu berbeda dengan metode pertama. Silakan klik story yang sudah kamu buat, lalu klik icon titik tiga di pojok kanan atas layar.
- Klik Edit privasi cerita. Untuk langkah selanjutnya sama seperti metode pertama yakni mengatur privasi sesuai keinginan.
- Selesai!
Tata cara privasi story FB sudah selesai. Kini kamu bisa membagikan atau menyembunyikan story ke orang-orang tertentu saja.
BACA JUGA: Cara Melihat Arsip Cerita di FB dari Awal Buat Sampai yang Terbaru
Cukup sekian pembahasan kali ini, sampai jumpa di pembahasan lainnya, teman-teman.