Cara privasi story IG (Instagram) dari seseorang, dari semua followers, atau hanya dilihat 1 orang menjadi tutorial yang banyak dicari oleh para pengguna Instagram.
Mereka tentu memiliki alasan tersendiri kenapa ingin memprivasi story yang mereka buat di Instagram. Padahal biasanya para pengguna ingin story-nya dilihat oleh banyak orang.
Namun memang karena alasan privasi, kita pun tidak ingin story dilihat oleh orang tertentu atau hanya ingin dilihat orang tertentu saja.
Itu sah-sah saja dan menjadi hak semua pengguna Instagram. Karena setiap pengguna tentunya memiliki kontrol penuh terhadap postingan di akun Instagram, baik story maupun feed.
Instagram menjadi salah satu media sosial yang memiliki banyak fitur, termasuk fitur yang mendukung pengguna mengatur privasi akunnya.
Kemudian, Telegram juga memiliki fitur story atau cerita. Pengguna bisa membagikan teks, foto, boomerang dan video ke story Instagram-nya.
Nantinya story tersebut dapat dilihat oleh para pengguna Instagram lain. Story tersebut hanya akan bertahan selama 24 jam dan setelahnya story akan langsung terhapus secara otomatis.
Pengguna lain bisa memberikan reaksi ke story tersebut berupa like, komentar bahkan bisa membagikan story itu ke pengguna lain.
Nah, pada fitur story itu juga terdapat opsi pengaturan yang memungkinkan kita mengatur privasi story. Mulai dari siapa saja yang tak boleh melihat story hingga siapa saja yang bisa melihat story yang kalian buat.
Kami bakal membahas satu persatu tata caranya untuk kalian. Jadi, kalian bisa mempraktikkan metode yang sekiranya pas agar privasi story Instagram kalian terjaga.
Cara Privasi Story IG
Berikut ini tata cara privasi story Instagram yang kalian buat, pastinya mudah untuk dipraktikkan oleh semua pengguna Instagram.
Dari seseorang
Metode pertama yang bakal dipraktikkan adalah memprivasi story IG dari seseorang. Sehingga hanya akun tersebut saja yang tidak bisa melihat story yang kamu buat, sementara akun lainnya bisa.
- Pertama-tama, silakan buka aplikasi Instagram di HP kamu lalu langsung menuju profil akun kalian.
- Klik garis tiga di pojok kanan atas layar > klik Pengaturan > klik Privasi.
- Lihat di bagian interaksi, dan klik Cerita.
- Karena akan memprivasi story IG dari seseorang maka klik 0 orang di bawah Sembunyikan Cerita dari, kemudian tadi salah satu pengikutmu di Instagram agar dia tidak melihat story-mu.
Klik tombol kembali dan buat story sesuai keinginan. Maka dipastikan bahwa akun yang kamu pilih tadi tidak akan mengetahui kamu mengunggah story.
BACA JUGA: Cara Menghapus Story Instagram yang Sudah Lama Secara Permanen
Dari semua followers
Lantas, adakah cara privasi story IG dari semua followers? Jawabannya adalah ada, meski caranya sedikit merepotkan dan menyita banyak waktu.
Cara menyembunyikan story IG dari semua followers ini meneruskan metode ketika ingin memprivasi dari seseorang, silakan tandai semua followers akun Instagram kalian.
Semakin banyak followers maka proses ini akan semakin lama pula karena tidak ada opsi untuk menandai semua akun.
Setelah menandai semua followers, maka mereka tidak akan bisa mengetahui dan melihat story yang kamu buat.
Posting story ke teman dekat
Nah, metode yang berikutnya ini bukan hanya bisa dilakukan ketika ingin memposting story ke teman dekat saja.
Namun bisa juga untuk privasi story IG dari followers dan bisa juga memilih untuk hanya dilihat 1 orang saja.
Kamu pun bisa membagikan story ke orang-orang tertentu saja yang kamu masukkan ke daftar teman dekat atau close friend.
Untuk bisa memasukkan akun tertentu ke daftar teman dekat, kalian harus memfollow akun tersebut.
- Caranya awalnya masih sama seperti metode pertama dan kedua, namun yang harus di klik adalah 0 orang di bawah opsi Teman dekat.
- Silakan pilih akun yang akan dimasukkan ke close friend > klik Selesai.
- Setelah menyimpan pengaturan ini, silakan buat story dan kirimkan ke Teman dekat.
- Dan setiap story yang kamu buat hanya akan dibagikan ke akun yang masuk ke daftar close friend saja.
Selain itu, masih ada juga pengaturan lainnya seperti untuk menentukan siapa yang bisa membalas ke story kalian, lalu terkait penyimpanan story, dan pengaturan berbagi.
Cara privasi story IG dari yang bukan followers
Cara berikutnya yang kami jelaskan adalah memprivasi story IG dari yang buka followers. Caranya adalah dengan mengunci atau private akun Instagram kalian.
Maka story dan feed di akun Instagram kalian tidak akan bisa dilihat oleh akun yang bukan followers. Klik di sini untuk melihat cara privasi akun Instagram.
Privasi story orang lain
Terakhir, cara privasi story Instagram orang lain agar story orang tersebut tidak muncul di Instagram kita. Ini bisa dilakukan ketika kamu merasa kurang nyaman jika story-nya muncul di akun Instagram kamu.
Caranya, buka profil akun yang dimaksud > klik lonceng > aktifkan toggle Cerita. Selesai!
BACA JUGA: Cara Melihat Kata Sandi Instagram di Android dan iPhone Tanpa Reset Sandi
Sekian pembahasan kali ini tentang berbagai cara privasi story IG, silakan praktikkan metode yang sekiranya kamu perlukan. Semoga dapat bermanfaat!