RANCAH POST – Samsung diam-diam telah memperkenalkan smartphone Galaxy M Series terbarunya, yaitu Galaxy M54 di kawasan Timur Tengah yang meliputi Suriah, Libanon, Yordania dan Palestina.
Galaxy M54 mempunyai desain dan spesifikasi identik dengan Galaxy A54 5G yang diluncurkan di Indonesia pada beberapa waktu yang lalu.
Akan tetapi, ponsel ini hadir dengan membawa beberapa peningkatan yang membuatnya lebih unggul dibanding Galaxy A54.
Penerus dari Galaxy M53 tersebut mengusung desain layar Infinity O berukuran 6.7 inci dengan resolusi FHD+ yang memakai panel berjenis Super AMOLED Plus dan mendukung refresh rate 120 Hz.
Lalu di sektor optik, Samsung membekali Galaxy M54 dengan tiga buah kamera di belakang yang terdiri dari kamera utama 108 MP berfitur OIS, ultrawide 8 MP dan macro 2 MP. Sedangkan di depan perusahaan memasang kamera berkekuatan 32 MP.
Prosesor yang digunakannya adalah Exynos 1380 (5 nm) yang diduetkan dengan RAM 8 GB dan memori internal dalam dua pilihan kapasitas, yakni 128 GB dan 256 GB. Apabila kapasitas memori internalnya dirasa kurang, pengguna dapat memperluasnya dengan kartu microSD hingga 1 TB.
Untuk sumber daya, Samsung Galaxy M54 diperkaya baterai bongsor berkapasitas 6.000 mAh yang didukung teknologi pengisian cepat 25W dengan konektor pengisian bejenis USB Type-C.
Smartphone yang mempunyai dimensi bodi 164.9 x 77.3 x 8.4 mm dan bobot 199 gram ini sudah menjalankan sistem operasi Android 13 yang dilapisi antarmuka One UI 5.1.
Sebagai pelengkap, Galaxy M54 turut dilengkapi sensor fingerprint di samping, slot dual SIM (nano), jaringan 5G, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, Bluetooth 5.3, GPS dan NFC.
BACA JUGA: Sebelum Beli, Cari Tahu Dulu Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy A34 5G
Ponsel tersebut tersedia dalam dua opsi warna, yaitu Dark Blue dan Silver. Sayangnya, harga Samsung Galaxy M54 masih belum diumumkan.