Cara Download GCam Realme – Seperti kita ketahui, Google Pixel dianggap sebagai salah satu smartphone dengan kamera terbaik, karena GCam ini hadir secara eksklusif di smartphone Pixel.
Aplikasi Google Camera sendiri memiliki banyak fitur unggulan yang akan membuat penggunanya takjub saat menggunakannya, karena aplikasi ini hampir sama dengan RAW, Night Sight, Google Lens, Astrophotography, Beauty Mode, PhotoSphere, dan masih banyak lagi.
Menariknya, beberapa smartphone Realme ini sudah dilengkapi dengan beberapa fitur tersebut, tapi kecanggihan dari GCam tetap tidak ada duanya di hampir setiap area.
Dimana fitur-fitur di dalamnya memungkinkan penggunanya untuk meningkatkan kualitas foto terutama pada ruangan gelap, Night Sight, hingga mengambil foto bintang-bintang di angkasa dengan fitur Astrophotography.
Jika kamu ingin meningkatkan hasil tangkapan layar dan level kamera HP Realme yang kamu gunakan, kamu hanya perlu menginstall aplikasi GCam dan sedikit berlatih untuk memanfaatkan semua fitur di dalamnya dengan baik.
Sebelum kamu mengunduh aplikasi dan mengetahui cara download Gcam Realme, kamu bisa coba simak artikel pengenalan aplikasi GCam di bawah ini agar bisa meningkatkan kualitas mobile fotografi di HP Realme secara maksimal. Simak selengkapnya.
BACA JUGA: Cara Mengatasi Kamera Realme Gagal
Apa Keunggulan dari GCam Realme?
Seperti sudah kita bahas sebelumnya, Gcam ini dilengkapi dengan banyak sekali fitur canggih yang bisa kamu manfaatkan untuk meningkatkan pengalaman fotografi dengan perangkat smartphone.
Adapun beberapa keunggulan dan fitur penting yang ada di Google Camera atau Gcam ini berikut diantaranya:
Night Sight – Cara Download GCam
Pada jajaran pertama, ada fitur Night Sight, fitur yang satu ini memungkinkan penggunanya untuk mengambil foto pada sebuah ruangan yang gelap tanpa ada seberkas cahaya, hasil jepretannya sangat jernih dan terlihat jelas.
Fitur yang satu ini akan memotret banyak gambar dan nantinya akan diproses dengan teknologi AI untuk mendapatkan detail foto yang terang.
Astrophotography
Selanjutnya ada mode Astrofotografi. Mode ini merupakan mode lanjutan dari fitur sebelumnya yaitu Night Sight yang menggunakan banyak teknik untuk menggabungkan beberapa pemotretan agar bisa menghasilkan gambar yang menawan dalam situasi cahaya yang rendah.
Mode ini biasanya digunakan untuk memotret langit malam yang penuh bintang dengan menggunakan tripod agar hasilnya lebih maksimal.
RAW – Cara Download Gcam
Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan file RAW. File ini biasanya digunakan oleh fotografer, karena dengan adanya file ini akan memudahkan penggunanya untuk mengedit foto menjadi lebih baik.
Photobooth
Kemudian ada fitur Photobooth, fitur yang satu ini bisa memudahkan kamu untuk mengambil foto tanpa memencet tombol rana. Dengan begitu kamu cukup menampilkan mimik muka sedang tertawa atau tersenyum, dan otomatis foto akan diproses oleh AI.
Sebenarnya masih banyak fitur menarik yang ada di Google Camera ini, fitur diatas hanya sebagian kecilnya saja.
Perlu kamu ketahui, aplikasi Google Camera ini tidak tersedia untuk pengguna Android selain smartphone Pixel saja, tapi tenang saja, kamu masih bisa menggunakan versi Gcam Mod-nya.
Namun, untuk menginstall aplikasi ini, ada beberapa syarat wajib, seperti ponsel Realme yang kamu gunakan sudah aktif Camera2Api.
Cara Mengetahui HP Realme Support Camera2API
Untuk itu, kamu harus mengetahui cara mengecek HP Realme sudah support Camera2API atau belum. Berikut langkah-langkah mengeceknya:
Cek Level Akses Camera2API
Pada umumnya, Camera2API ini terdiri dari empat level akses, yaitu Level 3, Full, Limited, dan Legacy. Untuk mengetahui akses levelnya, kamu bisa memanfaatkan aplikasi Camera2api Probe di Google Play Store.
Jika sudah memasang aplikasi tersebut, buka aplikasi tersebut dan pilih tab Camera2 API di bagian Hardware support level, nantinya akan muncul keterangan akses ponsel Realme yang kamu gunakan.
Jika centang pada Legacy, itu berarti ponsel yang kamu gunakan tidak bisa menggunakan aplikasi Gcam Mod. Jika Level 3 atau Full, itu berarti semua fitur yang ada pada Gcam bisa berfungsi dengan baik.
Sedang kan untuk level Limited, itu berarti ada beberapa fitur yang tidak akan berfungsi. Untuk itu kamu perlu mengaktifkannya agar bisa menjadi Level 2 atau Full.
Mengaktifkan Camera2API Realme
Untuk mengaktifkan Camera2API di HP Realme, kamu harus sudah melakukan root terlebih dahulu. Ini dia langkah-langkahnya:
- Pertama-tama install aplikasi File Manager yang memiliki akses root, kamu bisa coba menginstall Root Explorer, Solid Explorer, ES Explorer, dan lainnya.
- Jika sudah, buka aplikasi File Manager tersebut dan buka folder System.
- Cari file build.prop dan buka.
- Kemudian cari baris persist.camera.camera.HAL3.enabled=0 dan ubah 0 menjadi angka 1.
- Jika baris tidak ada, bat bais baru dengan persist.camera.HAL3.enabled=1.
- Berikutnya simpan dna muat ulang ponsel Realme yang kamu gunakan.
Jika kamu ingin menghindari resiko buruk dan lebih mudah, kamu bisa menggunakan Magisk dan cari module GB Clube lalu aktifkan.
Setelah semua proses pengaktifan selesai, kini kamu sudah siap memasang aplikasi GCam di HP Realme.
Cara Download GCAM Realme
Jika Camera2API di HP Realme yang kamu gunakan sudah aktif, kamu bisa langsung coba untuk menginstall aplikasi Gcam di HP Realme.
Mendownload Gcam ini cukup mudah, tapi kini sangat sulit untuk menemukan aplikasi kamera yang bisa berfungsi dengan baik di smartphone yang kita gunakan, karena aplikasi ini bergantung pada spesifikasi dan versi Android yang terpasang di HP Realme tersebut.
Pada kesempatan kali ini, kami akan mengulas beberapa metode untuk mendownload dan menginstall Google Camera Mod yang bisa kamu lakukan. Simak selengkapnya.
Secara Manual
Pertama, kamu bisa coba menginstall Gcam secara manual. Jika Gcam Mod tidak bisa, kamu bisa coba menggunakan Gcam Go.
Untuk mendownload Gcam Mod, kamu bisa mengunduhnya di laman https://apkmodget.com/id/aplikasi/gcam-mod-apk/.
Seangkan untuk Gcam Go, kamu bisa mengunduhnya di https://www.apkmirror.com/apk/google-inc/camera-go/.
Cara Download Gcam Realme di Play Store
Selanjutnya, kamu bisa coba mengunduh aplikasi Gcam ini melalui Google Play Store. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka HP Realme yang kamu gunakan, lalu cari aplikasi GCamator melalui kolom pencarian.
- Jika sudah pasang aplikasi tersebut.
- Jika tersedia GCam yang kompatibel dengan ponsel yang kamu gunakan, akan muncul link download.
- Klik nama perangkat dan ketuk Start Download untuk menginstall aplikasi.
- Jika sudah, jalankan Google Camera dan kamu bisa mencobanya dengan memotret objek.
Jika aplikasi ini tidak menemukan Gcam yang kompatibel, maka kamu bisa tap tombol Request untuk mendapatkan aplikasi Gcam yang kompatibel dengan perangkat yang kamu gunakan.
Tapi, perlu kamu ketahui cara ini memiliki kekurangan yang mana kita tidak bisa memilih veri yang lain.
BACA JUGA: Cara Mengecek Kecepatan WiFi Tanpa Aplikasi
Demikianlah cara download Gcam Realme yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan hasil jepretan yang maksimal. Cukup mudah bukan? Tapi, pastikan ponsel yang kamu gunakan sudah support Camera2API ya, guys!