Internet kamu lemot? Kamu bisa coba mengeceknya menggunakan situs tes kecepatan internet secara online dan gratis.
Seperti kita ketahui, saat ini internet jadi salah satu perisai atau kehidupan bagi kita, karena hampir semua rumah, kini sudah memiliki koneksi internet.
Biasanya mereka menggunakan internet untuk melakukan banyak aktivitas, mulai dari berkomunikasi, mendownload film atau video, memperbaharui software, dan masih banyak lagi.
Untuk memastikan proses pengunduhan tersebut lancar tanpa hambatan apapun agar file bisa terunduh dengan sempurna, kamu bisa coba mengakses situs online untuk mengecek kecepatan internet terlebih dahulu.
Nah, jika kamu belum mengetahui ada situs apa saja yang bisa digunakan, pada artikel kali ini kami akan mengulas beberapa situs tes kecepatan internet yang bisa kamu gunakan. Simak selengkapnya.
Situs Tes Kecepatan Internet Terbaik dan Akurat
SpeedOf.Me
SpeedOf.Me merupakan salah satu website untuk mengecek kecepatan internet terbaik berbasis HTML5 yang bisa kamu gunakan secara bebas dan gratis.
Situs yang satu ini dirancang khusus oleh penggunanya untuk meniru pengalaman penjelajahan dan pengunduhan agar bisa berjalan secara maksimal tanpa adanya hambatan apapun.
SpeedOf.Me sendiri meminta seraingkaian file, dengan ukuran yang semakin lama semakin berat, untuk melakukan perekaman kecepatan pengunduhan.
Menariknya, situs yang satu ini tidak hanya menampilkan grafik kecepatan internet yang dicapai secara real-time, tapi memungkinkan kemampuan untuk melacak hasil tes sebelumnya.
Situs ini juga sangat bisa diandalkan, untuk mengaksesnya kamu bisa mengunjungi link https://speedof.me/.
Ookla Speed Test – Situs Tes Kecepatan Internet
Selanjutnya, ada situs tes kecepatan internet Ookla Speed Test. Situs yang satu ini memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan beberapa informasi mengenai kecepatan unggah, latensi pengunduhan, dan jitter.
Dengan menggunakan situs ini, kamu juga bisa melakukan tes video untuk mengukur waktu buka, resolusi dan buffering.
Sehingga, kamu bisa melihat riwayat pengujian, melihat grafik nyata untuk melihat seberapa stabil koneksi internet yang kamu miliki.
Tenang saja, situs Ookla SpeedTest ini memiliki antarmuka yang sederhana, sehingga cara menggunakannya pun tergolong mudah. Situs ini juga diklaim sebagai situs terbaik untuk mengecek kecepatan internet dengan hasil akurat.
BACA JUGA: Situs Download Drama Mandarin
SpeedSmart
Kemudian ada situs SpeedSmart. Situs yang satu ini adalah situs untuk mengecek kecepatan internet HTML5 yang bisa bekerja dengan cepat di semua jenis perangkat.
Di dalamnya, kamu bisa menemukan berbagai fitur menarik, mulai dari fitur unduh, unggah, dan informasi ping untuk koneksi yang digunakan.
Selain itu, kamu juga biasanya akan mendapatkan informasi yang cukup penting, mulai dari ke-erroran yang muncul atau melakukan analisis pada koneksi internet yang kamu gunakan.
Situs ini sendiri bekerja dengan sederhana. Namun, jika kamu ingin mengutak-atik bandwidth lebih optimal untuk bermain game atau menggunakannya untuk kepentingan lainnya yang membutuhkan koneksi, kamu bisa menggunakan situs ini.
TestMy.net – Situs Tes Kecepatan Internet
Jika kamu belum menemukan situs yang nyaman untuk kamu gunakan, kamu mungkin bisa coba dengan menggunakan situs TestMy.net. Situs tes kecepatan internet yang satu ini menawarkan banyak informasi dan data lebih banyak jika dibandingkan dengan situs lainnya.
Pada situs ini, kamu bisa menjalankan serangkaian tes dan menyediakan banyak data perbandingan yang cukup berguna.
Tapi pastikan kamu harus memperhatikan bahwa kamu harus mengunduh tes kecepatan internet ini, karena te ini tidak sepenuhnya bisa berjalan secara optimal melalui situs web.
Internet Health Test
Pada jajaran terakhir, kamu bisa coba dengan mengakses situs Internet Health Test. Dengan menggunakan situs ini, kamu bisa menjalankan koneksi dengan menantang server dan fitur lainnya untuk melihat kondisi dalam berbagai situasi.
Untuk mengukur kecepatan internet dengan situs ini, kamu hanya perlu sekali klik saja, dan situs akan bekerja untuk mendeteksi kecepatan internet.
Dengan fitur yang lengkap dan tampilan yang simple membuat situs ini jadi situs pengukur kecepatan internet populer. Bahkan, situs ini juga menyediakan tampilan hasil uji coba dengan grafik.
BACA JUGA: Situs Jual Beli Barang Bekas Online
Nah, itu dia beberapa situs tes kecepatan internet yang bisa kamu gunakan.