RANCAH POST – HP Xiaomi 11 Lite 5G milik pria asal India bernama Sanjeev Raja dilaporkan meledak pada Selasa (14/03/2023). Kejadian ini langsung menjadi sorotan pengamat gadget di seluruh dunia.
Korban berhasil merekam insiden tersebut lalu kemudian melaporkannya ke salah satu outlet media, 91 Mobiles. Diketahui bahwa HP Xiaomi 11 Lite 5G yang mendadak meledak itu sedang diletakan di atas kasur.
Berdasarkan postingan akun Instagram @91mobiles, dijelaskan bahwa smartphone Xiaomi 11 Lite 5G milik Sanjeev Raja ditinggal sebentar di atas kasur karena ingin membuat teh.
Ketika Sanjeev kembali, ponselnya mengeluarkan asap dan tiba-tiba meledak tanpa sebab padahal sedang tidak diisi daya.
Tak hanya video, akun Instagram @91mobiles juga turut membagikan beberapa foto yang memperlihatkan bodi ponsel yang hangus terbakar.
Dilansir dari Kompas.com, Kamis (16/03/2023), menurut pengakuan Sanjeev, Xiaomi 11 Lite 5G miliknya itu dibeli pada bulan Desember tahun 2021 lalu. Artinya, HP Xiaomi 11 Lite yang meledak tersebut telah digunakan selama kurang lebih satu setengah tahun.
Menanggapi insiden tersebut, pihak Xiaomi mengatakan bahwa pihaknya tengah melakukan investigasi dan mengidentifikasi kerusakan yang terjadi disebabkan oleh gangguan fisik perangkat.
Pihak Xiaomi juga menyebut kemungkinan ledakan yang terjadi disebabkan oleh kebocoran pada baterai smartphone. Maka dari itu, kejadian HP meledak ini diklasifikasikan sebagai kerusakan yang diakibatkan oleh pengguna.
Meski begitu sampai saat perusahaan yang bermarkas pusat di China itu belum memberikan pernyataan resmi terkait insiden ini. Jadi, masih belum jelas apakah penyebab ledakan disebabkan oleh baterai saja atau ada faktor lainnya.
Sebelumnya pada September 2022 lalu, kasus serupa juga sempat dialami oleh seorang pria asal India bernama Manjeet yang melaporkan bahwa anggota keluarganya tewas akibat meledaknya Redmi 6A.
Kejadian tersebut diungkap oleh Manjeet melalui akun Twitter pribadinya @Mdtalk16. Berdasarkan laporannya, korban yang meninggal akibat HP Redmi 6A meledak tersebut adalahnya bibinya.
BACA JUGA: Ngeri! Xiaomi Mi 11 Ultra Meledak Saat Digunakan Edit Video
Kala itu bibi Manjeet sedang tidur dan meletakan HP Redmi 6A di samping bantal dekat wajahnya. Tak berselang lama HP tersebut meledak dan merenggut nyawa sang bibi.